Profil Jang Ki Yong yang akan Mengadakan Fan Meeting di Asia

Reporter

Yolanda Agne

Editor

Bram Setiawan

Kamis, 13 Juni 2024 20:19 WIB

Jang Ki Yong dalam drama The Atypical Family. Dok. JTBC

TEMPO.CO, Jakarta - Jang Ki Yong akan mengadakan jumpa penggemar atau fan meeting di beberapa negara di Asia. Acara jumpa penggemar yang diberi judul Asia 2024 Beautiful Day itu akan dimulai di Seoul pada Agustus 2024. Ini kedua kalinya dia menggelar fan meeting.

Profil Jang Ki Yong

Jang Ki Yong dikenal karena aktingnya di banyak drama. Dalam beberapa tahun belakanan, ia telah menjadi salah satu aktor yang paling diperhitungkan di industri hiburan Korea. Jang Ki Yong lahir di Ulsan, Korea Selatan, pada 7 Agustus 1992. Ia memulai kariernya di dunia hiburan sebagai model sebelum beralih akting. Mulanya kedua orang tua Ki Yong tidak menyetujui pilihan kariernya sebagai model.

Kariernya sebagai model dimulai di pagelaran busana S/S General Idea Collection Show 2012 selama Seoul Fashion Week. Ia mendapat pencapaian di bidang model. Ia tampil di berbagai acara fashion besar dan berbagai merek terkenal.

Keseriusannya di dunia model terbukti saat ia menyabet penghargaan sebagai satu dari 12 Model Rookie yang menjanjikan oleh Asosiasi Model Korea, Fashion Model Award di Asia Model Awards 2014, dan Best Dressed Model di Korea’s Best Dresser Swan Awards 2015.

Advertising
Advertising

Ia mulai merambah akting ketika mendapat peran dalam serial It’s Okay, That’s Love (2014). Di tahun yang sama, dia berperan dalam drama School Girl Detective. Ki Yong mengikuti audisi untuk akting di drama yang lebih serius, The Greatest Marriage (2014) dan terpilih.

Dalam karier aktingnya ia mendapat sejumlah penghargaan, di serial My Mister (2018) Ki Yong menyabet penghargaan Best New Actor di APAN Star Awards 2018. Penghargaan yang sama kembali dia dapatkan di Baeksang Arts Awards 2019 melalui Come and Hug Me (2018).

Dikutip dari Soompi, ia menyelesaikan wajib militernya pada 22 Februari 2023, setelah menjalani kegiatan militer selama satu tahun enam bulan. Sebelum menjalani wajib militer, ia telah memperpanjang kontrak dengan agensinya YG Entertainment.

Setelah bebas dari wajib militer, ia langsung kembali ke dunia akting dalam drama The Atypical Family (2024) yang tayang di Netflix. Dia berperan sebagai Bok Gwi Joo, seorang ayah yang memiliki kekuatan bisa kembali ke masa lalu.

YUNIA PRATIWI | MARVELA

Pilihan Editor: Jang Ki Yong Gelar Fan Meeting di Asia Agustus 2024

Berita terkait

Rekomendasi Drakor Slice of Life yang Kisahnya Dekat dengan Kehidupan Nyata

10 jam lalu

Rekomendasi Drakor Slice of Life yang Kisahnya Dekat dengan Kehidupan Nyata

Drama Korea atau drakor bergenre slice of life kerap menghadirkan kisah serta konflik yang dekat dengan kehidupan sehari-hari.

Baca Selengkapnya

Alur Cerita Drakor The Judge from Hell, Cetak Rating Tinggi di Dua Episode Pertamanya

1 hari lalu

Alur Cerita Drakor The Judge from Hell, Cetak Rating Tinggi di Dua Episode Pertamanya

Alur cerita dari drama The Judge from Hell yang sukses meraih rating tinggi di dua episode pertamanya.

Baca Selengkapnya

10 Drakor dengan Rating Tertinggi di Minggu Ketiga September 2024

1 hari lalu

10 Drakor dengan Rating Tertinggi di Minggu Ketiga September 2024

Daftar drama Korea atau drakor dengan rating rata-rata nasional tertinggi pada pekan ketiga September 2024.

Baca Selengkapnya

8 Judul Drama Korea dan Film yang Dibintangi Kyo Koo Hwan

3 hari lalu

8 Judul Drama Korea dan Film yang Dibintangi Kyo Koo Hwan

Berikut delapan rekomendasi drama yang diperankan Kyo Koo Hwan untuk Anda.

Baca Selengkapnya

6 Drakor Berlatar Kerajaan yang Berakhir Sad Ending, Menguras Air Mata

3 hari lalu

6 Drakor Berlatar Kerajaan yang Berakhir Sad Ending, Menguras Air Mata

Enam drama Korea atau drakor yang berlatar kerajaan ini berakhir sad ending dan menguras air mata penontonnya.

Baca Selengkapnya

Rangkuman Drakor No Gain No Love Episode 1-8 yang Populer di Prime Video

3 hari lalu

Rangkuman Drakor No Gain No Love Episode 1-8 yang Populer di Prime Video

No Gain No Love menjadi drakor komedi romantis populer di Prime Video. Dibintangi Shin Min Ah, Kim Young Dae, Lee Sang Yi, dan Han Ji Hyeon.

Baca Selengkapnya

Lisa BLACKPINK akan Gelar Fan Meeting di Jakarta 15 November 2024

4 hari lalu

Lisa BLACKPINK akan Gelar Fan Meeting di Jakarta 15 November 2024

Lisa BLACKPINK akan menggelar fan meeting di Jakarta dan empat kota di Asia lainnya pada November 2024.

Baca Selengkapnya

7 Drakor Romcom yang Diadaptasi dari Webtoon, Salah Satunya Lovely Runner

4 hari lalu

7 Drakor Romcom yang Diadaptasi dari Webtoon, Salah Satunya Lovely Runner

Daftar drakor rilisan 2024 bergenre romcom yang diadaptasi dari Webtoon, antara lain Lovely Runner dan Marry My Husband.

Baca Selengkapnya

Kim Woo Bin: Deretan Drakor dan Film yang Dibintanginya

4 hari lalu

Kim Woo Bin: Deretan Drakor dan Film yang Dibintanginya

Film terbaru Kim Woo Bin, Officer Black Belt dirilis pada 13 September 2024

Baca Selengkapnya

The Judge From Hell: Mengenal Para Pemeran Drakor Ini

5 hari lalu

The Judge From Hell: Mengenal Para Pemeran Drakor Ini

Drakor The Judge From Hell dijadwalkan tayang pada 21 September 2024

Baca Selengkapnya