Babe Cabita Meninggal, Marshel Widianto Kehilangan Mitra Bungkam Konsep Ganteng

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Selasa, 9 April 2024 10:15 WIB

Babe Cabita dan Marshel Widianto. Foto: Instagram/@marshel_widianto

TEMPO.CO, Jakarta - Komika Babe Cabita meninggal pada Selasa, 9 April 2024 pukul 06.38 WIB di Rumah Sakit Mayapada Jakarta Selatan dalam usia 34 tahun. Pemilik nama asli Priya Prayogha Pratama itu meninggalkan seorang istri bernama Zulfati Indraloka dan dua anak.

Kabar meninggalnya Babe Cabita membuat sahabatnya, Marshel Widianto sangat sedih. Sesama komika itu mengunggah lima emotikon menangis di Instagram Story ketika pertama kali mengetahui Babe Cabita telah tiada.

Beberapa jam setelah itu, Marshel Widianto baru membagikan foto kenangannya bersama Babe Cabita. Keduanya pernah menjadi duta produk perawatan kulit hingga video iklannya terpampang di videotron Times Square, New York, Amerika Serikat.

"Rest in Pride Mitra… Abang Babe Kuh Sayaaaang," tulis Marshel Widianto di Instagram pada Selasa, 9 April 2024.

Kondisi Babe Cabita Sempat Membaik

Sebelum menghembuskan napas terakhir, Babe Cabita diketahui kondisinya sempat membaik. Hal tersebut diungkapkan oleh pengusaha Gillang Widhia Pramana atau yang akrab disapa Juragan 99. "Masih 2 hari lalu aku WA kamu tanya kabar, kamu bilang alhamdulillah sudah membaik. Sekarang kamu sudah pergi aja be," tulis Gilang di Instagram.

Hubungan Babe Cabita dan Gilang cukup dekat. Gilang menjadikan Babe Cabita dan Marshel Widianto sebagai brand ambassador dari salah satu produk perawatan kulit khusus untuk pria. "Aku bersaksi kamu orang baik. Makasi banyak ya be. Sudah bantuin aku dan msglowformen. Surga firdaus buat kamu @babecabiita," tulis Gilang.

Birllboard Babe Cabita dan Marshel Widianto yang terpasang di Times Square New York, Amerika Serikat. Foto: Instagram Babe Cabita.

Dalam percakapan teks yang dibagikan, Babe Cabita berterima kasih kepada Gilang karena telah mempercayakannya sampai bisa ikut berpromosi di Paris.

Babe Cabita dan Marshel Widianto Patahkan Stigma Beauty Standard

Terpilihnya Babe Cabita dan Marshel Widianto sebagai duta produk MS Glow For Men sempat viral dan menuai pro kontra dari netizen. Bukan tanpa alasan, pemilihan Babe Cabita dan Marshel Widianto bermaksud untuk menyampaikan pesan tentang konsep beauty standard dan inklusivitas.

"Berawal dari pengen matahin stigma beauty standar kalau brand ambassador harus yang cakep sempurna, di sini semua orang berhak pakai skincare gak terkecuali," tulis pemilik MS Glow, Shandy Purnamasari di Instagram pada Agustus 2021 lalu.

Babe Cabita juga sempat mengutarakan rasa tidak percaya dengan yang dilakukan Gilang dan Shandy. “Enggak main-main emang @juragan_99 kmaren cuma becanda promoin @msglowformen lewat tiang listrik, becak, angkot, badut jalanan, eh ahirnya malah dibikin sekalian di Times Square! Ini membuktikan klo SEMUA JUGAAA BISAAAAAA!” tulis Babe Cabita.

Piliihan Editor: Babe Cabita Meninggal, Sempat Minta Maaf dan Bersyukur Bisa Umrah Bareng Istri

Advertising
Advertising

Berita terkait

Lelang Vespa Babe Cabita akan Ditutup Malam Ini, Penawaran Tertinggi Rp 170 Juta

10 hari lalu

Lelang Vespa Babe Cabita akan Ditutup Malam Ini, Penawaran Tertinggi Rp 170 Juta

Lelang motor Vespa kesayangan mendiang Babe Cabita akan ditutup pada 5 Mei 2024 pukul 20.00 WIB. Sampai saat ini harga tertinggi Rp 170 juta.

Baca Selengkapnya

Fati Indraloka Lelang Vespa Kesayangan Babe Cabita untuk Pembangunan Masjid

16 hari lalu

Fati Indraloka Lelang Vespa Kesayangan Babe Cabita untuk Pembangunan Masjid

Hasil lelang vespa kesayangan Babe Cabita akan digunakan untuk pembangunan masjid dan pondok pesantren.

Baca Selengkapnya

Lepas Rindu dengan Ziarah Kubur, Istri Babe Cabita Ungkap Harapan Terakhir Suaminya

32 hari lalu

Lepas Rindu dengan Ziarah Kubur, Istri Babe Cabita Ungkap Harapan Terakhir Suaminya

Istri Babe Cabita mengungkapkan, dua hari sebelum meninggal, suaminya memendam harapan besar yang tak kesampaian.

Baca Selengkapnya

Mengenang Babe Cabita, Ini 5 Film yang Pernah Dibintanginya Termasuk Kapal Goyang Kapten

34 hari lalu

Mengenang Babe Cabita, Ini 5 Film yang Pernah Dibintanginya Termasuk Kapal Goyang Kapten

Meskipun telah tiada, komika Babe Cabita akan selalu dikenang melalui film-film yang pernah dibintanginya. Film apa saja?

Baca Selengkapnya

Babe Cabita Belum Sempat Transplantasi Stem Cell, Begini Perjuangannya Lawan Anemia Aplastik

34 hari lalu

Babe Cabita Belum Sempat Transplantasi Stem Cell, Begini Perjuangannya Lawan Anemia Aplastik

Mendiang Babe Cabita sebenarnya berencana untuk melakukan transplantasi stem cell untuk sembuh dari Anemia Aplastik, namun kondisinya menurun.

Baca Selengkapnya

Sebelum Meninggal, Babe Cabita Sempat Minta Dibangunkan untuk Iktikaf di RS

34 hari lalu

Sebelum Meninggal, Babe Cabita Sempat Minta Dibangunkan untuk Iktikaf di RS

Kakak mendiang Babe Cabita mengungkapkan kondisi adiknya selama dirawat di rumah sakit sebelum meninggal.

Baca Selengkapnya

Sehari Setelah Babe Cabita Meninggal, Keluarga Sengaja Tak Gelar Tahlilan

35 hari lalu

Sehari Setelah Babe Cabita Meninggal, Keluarga Sengaja Tak Gelar Tahlilan

Kakak Babe Cabita mengungkapkan keluarga memang sengaja tidak menggelar tahlilan di rumah, tapi tamu diperbolehkan datang.

Baca Selengkapnya

Pakar Kesehatan Jelaskan Kondisi Anemia Aplastik seperti yang Dialami Babe Cabita

36 hari lalu

Pakar Kesehatan Jelaskan Kondisi Anemia Aplastik seperti yang Dialami Babe Cabita

Anemia aplastik, seperti yang dialami Babe Cabita, adalah kondisi orang mengalami kegagalan sumsum tulang belakang untuk mereproduksi tiga jenis sel.

Baca Selengkapnya

Tips Jadi Konten Kreator Ala Babe Cabita

36 hari lalu

Tips Jadi Konten Kreator Ala Babe Cabita

Komedian Babe Cabita sempat memberikan tips menjadi konten kreator saat melakukan bincang-bincang secara virtual dengan Sandiaga Uno. Ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

8 Figur Publik Meninggal di Bulan Ramadan 2024, Terbaru Babe Cabita

36 hari lalu

8 Figur Publik Meninggal di Bulan Ramadan 2024, Terbaru Babe Cabita

Sejumlah figur publik Indonesia meninggal di bulan Ramadan 2024, termasuk Donny Kesuma hingga Babe Cabita.

Baca Selengkapnya