Sinopsis Avatar: The Last Airbender Live Action, Saat Negara Api Menyerang

Senin, 26 Februari 2024 20:17 WIB

Avatar: The Last Airbender. Dok. Netflix

TEMPO.CO, Jakarta - Serial animasi legendaris Avatar: The Last Airbender dari Nickelodeon yang telah memukau jutaan penonton kembali ke layar adaptasi live action yang diproduksi oleh Netflix.

Meskipun telah menjadi ftontonan avorit di kalangan penggemar sejak debutnya pada 2005, ketertarikan terhadap proyek ini semakin berkembang seiring berbagai spekulasi dan harapan tentang bagaimana kisah epik ini akan diinterpretasikan dalam format baru.

Sebagai hasil dari kolaborasi antara produser, kreator, dan platform streaming terkemuka, proyek ini menjanjikan untuk membawa kembali pesona dunia Avatar yang akrab sambil memberikan sentuhan baru yang menarik.

Sinopsis

Avatar: The Last Airbender merupakan sebuah seri animasi yang dicintai oleh banyak penggemar. Serial animasi ini telah diangkat menjadi adaptasi live action oleh Netflix yang berusaha memproduksi semirip mungkin dengan cerita asli dari animasinya.

Advertising
Advertising

Berkisah tentang perjalanan Aang, seorang Avatar muda yang memiliki kekuatan untuk mengendalikan keempat elemen: air, tanah, api, dan udara. Bersama dengan teman-temannya, Katara dan Sokka, Aang berusaha untuk menghentikan Negara Api yang kejam dan memulihkan keseimbangan dunia. Namun, perjalanannya tidaklah mudah, karena Aang harus menghadapi berbagai rintangan dan musuh yang kuat di sepanjang jalan.

Dalam serial ini, seorang bocah berusia 12 tahun kabur dari rumah dan membeku selama 100 tahun, sementara bangsa api menghapuskan para pengendali udara dan memulai perang dengan dua bangsa elemen lainnya.

Sama seperti dalam animasi, pada awal serial, Aang ditemukan oleh saudara-saudara suku Air Selatan, Katara dan Sokka yang membantu memandunya dalam petualangan lintas negara dengan bantuan bison langit bernama Appa untuk belajar mengendalikan semua elemen dan menyelamatkan dunia. Mereka dikejar oleh Zuko, putra terbuang dari kerajaan api yang harus membawa Avatar kepada ayahnya yang tirani.

Apakah Sama dengan Animasi?

Kesuksesan serial animasi Avatar tak perlu diragukan. Animasi ini mendapatkan popularitas selama pandemi 2020 dan menjadi salah satu acara Netflix yang paling banyak ditonton. Namun, kekecewaan atas film adaptasi pada 2010 membuat penggemar Avatar lebih antusias dan menunggu-nunggu adaptasi live action dalam bentuk serial ini.

Dikutip dari Time, adaptasi live-action Avatar: The Last Airbender di Netflix dibuat dengan mempertahankan cerita asli dan keunikan dari serial animasinya yang dianggap sebagai salah satu yang terbaik dalam sejarah.

Sutradara dan produser eksekutif Michael Dante Di Martino dan Bryan Konietzko yang juga merupakan kreator asli serial animasi berusaha untuk menghormati materi sumbernya dan menyampaikan kisah yang mendalam serta memuaskan bagi penggemar lama dan baru.

“Saat Netflix mengajak saya untuk menjalankan serial ini bersama [DiMartino] dua tahun lalu, mereka membuat janji publik untuk mendukung visi kami. Sayangnya, tidak ada tindak lanjut dari janji tersebut, tulis Konieztko di Instagram,” kata dia, seperti dilansir dari Teen Vogue.

Pilihan Editor: Siapa Pemeran Aang, Katara, Sokka, dan Zuko di Serial Live Action Avatar: The Last Airbender

Berita terkait

Netflix Rilis Teaser Nightmares and Daydreams Karya Joko Anwar, Penuh Adegan Mendebarkan

2 hari lalu

Netflix Rilis Teaser Nightmares and Daydreams Karya Joko Anwar, Penuh Adegan Mendebarkan

Nightmares and Daydreams karya Joko Anwar akan menghadirkan genre baru yang memadukan beragam fenomena aneh dalam dunia sehari-hari.

Baca Selengkapnya

5 Game Android Terbaru Berbagai Genre

2 hari lalu

5 Game Android Terbaru Berbagai Genre

Game mobile diramaikan dengan kehadiran berbagai judul permainan baru bagi para pengguna Android

Baca Selengkapnya

Wednesday Season 2 akan Dibintangi Steve Buscemi

2 hari lalu

Wednesday Season 2 akan Dibintangi Steve Buscemi

Beberapa bintang terkenal akan bergabung dalam musim kedua Wednesday, termasuk salah satunya Steve Buscemi

Baca Selengkapnya

Wednesday Season 2 Mulai Proses Syuting, Ini Gambaran Alur Ceritanya

3 hari lalu

Wednesday Season 2 Mulai Proses Syuting, Ini Gambaran Alur Ceritanya

Pemeran Wednesday, Jenna Ortega, melalui akun Instagram dia mengumumkan proses pembuatan Wednesday Season 2 sudah dimulai

Baca Selengkapnya

Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

3 hari lalu

Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

Film 13 Bom di Jakarta tayang di Netflix. Cerita diinspirasi dari kisah nyata yang terjadi pada 2015, kejadin bom di Mal Alam Sutera.

Baca Selengkapnya

Berikut Profil 8 Pemeran 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Apa Peran Chicco Jerikho dan Ardhito Pramono?

3 hari lalu

Berikut Profil 8 Pemeran 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Apa Peran Chicco Jerikho dan Ardhito Pramono?

13 Bom di Jakarta mengundang berbagai aktris dan aktor papan atas yang tak perlu diragukan kemampuan aktingnya.

Baca Selengkapnya

Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

3 hari lalu

Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

13 Bom di Jakarta tayang di Netflix, adalah film aksi diinspirasi kisah nyata yang terjadi di Jakarta pada 2015. Apakah itu?

Baca Selengkapnya

Proses Syuting Serial Wednesday Season 2 Sudah Dimulai, Minus Tiga Aktor

3 hari lalu

Proses Syuting Serial Wednesday Season 2 Sudah Dimulai, Minus Tiga Aktor

Melalui akun Instagramnya, Jenna Ortega umumkan syuting Wednesday Season 2 sudah dimulai

Baca Selengkapnya

Fakta-Fakta Penting dalam Star Wars: Tales of The Empire

5 hari lalu

Fakta-Fakta Penting dalam Star Wars: Tales of The Empire

Temukan masa lalu Morgan Elsbeth dan nasib Barriss Offee dalam antologi animasi baru, Star Wars:Tales of the Empire.

Baca Selengkapnya

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

6 hari lalu

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.

Baca Selengkapnya