Perolehan Suara Komeng, 1 Juta Suara hingga Melampaui Caleg Lain

Reporter

Khumar Mahendra

Editor

Bram Setiawan

Minggu, 18 Februari 2024 17:21 WIB

Alfiansyah Bustami alias Komeng

TEMPO.CO, Jakarta - Komedian Alfiansyah Bustami alias Komeng masih mendapat suara terbanyak dalam hasil penghitungan Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat. Adapun jumlah calon DPD Pemilu 2024 untuk daerah pemilihan Jawa Barat berjumlah 54 orang yang terdiri atas calon laki-laki sebanyak 43 orang dan 11 perempuan.

Komeng berterima kasih kepada publik yang memilihnya. "Terima kasih buat semuanyah yang udah nyoblos sayah hari ini. Lumayan ini awak jadi barolong (bolong-bolong). Mari kita buat sistem pemerintahan menjadi lebih lawak," cuit Komeng pada Rabu, 14 Februari 2024.

Perolehan Suara Komeng

1. Komeng Sudah Mendapat 1 Juta Suara

Advertising
Advertising

Alfiansyah Bustami alias Komeng sudah memperoleh lebih dari satu juta suara dalam Pemilihan Umum 2024. Pada, Sabtu, 17 Februari 2024, pukul 19.31 WIB, komedian itu tercatat telah mendapat sebanyak 1.556.735 suara di situs web Komisi Pemilihan Umum (KPU). Komeng memimpin dengan total perolehan suara 12,04 persen, mengalahkan 53 caleg dapil Jawa Barat lainnya.

2. Jumlah Suara Melampaui Caleg Lain

Komeng mendapat 700.966 suara, pada Jumat, 16 Februari 2024. Jumlah tersebut tercatat di situs web KPU setidaknya hingga Jumat pukul 10.19 WIB. Komeng memimpin dengan total kue perolehan suara 10,04 persen, mengalahkan 54 caleg dapil Jawa Barat lainnya. Dengan jumlah pemilih yang tembus 700 ribu lebih waktu itu, Komeng masih memimpin jauh dari Caleg lainnya. Perolehan suara peringkat kedua hingga waktu itu pengusaha asal Bandung Aanya Rina Casmayanti dengan 312.256 suara. Disusul mantan pemain sinetron Jihan Fahira 279.955.

3. Tanpa Partai

Komeng maju dalam Pemilu DPD Jawa Barat 2024 melalui jalur independen dengan nomor 10. Komeng sebelumnya mendaftar tanpa partai sebagai bakal calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dari Daerah Pemilihan Jawa Barat, Sabtu, 13 Mei 2023. Saat itu, Komeng datang bersama rekan-rekan komedian lain, seperti Sujarwo (Jarwo Kwat), Indrayana Bidwy (Bopak Castello), Muhamad Firdaus (Daus Separo) dan Gunardi (Rudi Sipit).

Komeng juga kelihatan tak pernah berkampanye secara langsung maupun melalui baliho. Pencalonan Komeng pun menjadi viral di media sosial setelah foto ekspresi nyeleneh di surat suara.

4. Foto

Perolehan suara Komeng tak terlepas dari fotonya yang unik dalam kertas suara Pemilu 2024. Komeng memilih foto ekspresi kocak, dengan matanya melotot, mulutnya terbuka dengan alis yang terangkat.

Soal foto, Komeng menjelaskan ia diminta KPU untuk menggunakan pakaian yang menjadi ciri khasnya. “Soal foto, waktu itu KPU minta foto buat surat suara. KPU sih menyarankan pakai pakaian ciri khas masing-masing atau pakaian adat, tapi saya kasih foto yang itu, orang KPU-nya ketawa,” katanya.

5. Nama Populer di Surat Suara

Komeng menggunakan nama populernya dalam surat suara. Ia melakukan pergantian nama dengan menambahkan nama panggungnya Komeng di bagian akhir namanya menjadi Alfiansyah Bustami Komeng.

Humas Pengadilan Negeri Kelas IA Cibinong Amran S. Herman mengungkapkan, permohonan pergantian nama itu dikabulkan oleh hakim pada Mei 2023. Menurut dia, alasan Komeng melakukan pergantian nama untuk memudahkan masyarakat mengenalnya di kertas suara. "Kepentingannya mau jadi caleg, mau jadi DPD," katanya, dikutip dari Antara.

KHUMAR MAHENDRA | MEUTIA MURTI DEWI | LAILI IRA | INTAN SETIAWANTY | KPU.GO.ID | ANTARA

Pilihan Editor: Profil Komeng dan Asal Mula Foto Mata Melotot, Raih Suara Terbanyak dalam Quick Count DPD Jawa Barat

Berita terkait

DKPP akan Bangun Kantor Perwakilan di Daerah, Apa Alasannya?

3 jam lalu

DKPP akan Bangun Kantor Perwakilan di Daerah, Apa Alasannya?

DKPP akan membangun kantor perwakilan di Papua, Kalimantan Tengah, Sumatera, dan Jawa.

Baca Selengkapnya

KPU: Anggota DPR, DPRD dan DPD Terpilih Harus Mundur Jika Maju Pilkada 2024

8 jam lalu

KPU: Anggota DPR, DPRD dan DPD Terpilih Harus Mundur Jika Maju Pilkada 2024

KPU menjelaskan mengenai ketentuan anggota dewan yang ingin ikut pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Soroti Sirekap Menjelang Pilkada, Perludem: Kalau Tak Disiapkan, Masalah di Pemilu Bisa Terulang

11 jam lalu

Hakim MK Soroti Sirekap Menjelang Pilkada, Perludem: Kalau Tak Disiapkan, Masalah di Pemilu Bisa Terulang

Perludem menanggapi soal hakim MK Arief Hidayat yang mewanti-wanti KPU soal permasalahan Sirekap menjelang pilkada serentak 2024.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Soroti Potensi Masalah Sirekap di Pilkada, Ini Sederet Polekmiknya

15 jam lalu

Hakim MK Soroti Potensi Masalah Sirekap di Pilkada, Ini Sederet Polekmiknya

Hakim MK Arief Hidayat mewanti-wanti KPU soal permasalahan Sirekap di pilkada 2024. Arief mencontohkan Sirekap juga sempat menjadi polemik dalam sengketa pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Ketua MK Kritik Dokumen KPU Kurang Rapi di Sidang Sengketa Pileg 2024

1 hari lalu

Ketua MK Kritik Dokumen KPU Kurang Rapi di Sidang Sengketa Pileg 2024

Ketua MK itu berujar para kuasa hukum KPU juga harus memperhatikan aspek estetika dokumen, selain soal substansi.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Beri Catatan Soal Sirekap Menjelang Pilkada Serentak: Memang Tidak Bisa Digunakan

1 hari lalu

Hakim MK Beri Catatan Soal Sirekap Menjelang Pilkada Serentak: Memang Tidak Bisa Digunakan

Hakim MK kembali menyinggung soal Sirekap yang digunakan dalam Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

1 hari lalu

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

Presiden Jokowi mengatakan tidak ada pengajuan dari pemerintah untuk percepatan Pilkada 2024. Berikut tahapan dan jadwal lengkap Pilkada serentak 2024

Baca Selengkapnya

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

1 hari lalu

Daftar Pemilihan Gubernur yang Digelar pada Pilkada 2024, Mengapa Yogyakarta Tak Termasuk?

Pilkada 2024 akan dilaksanakan pada November 2024 di semua provinsi di seluruh Indonesia, kecuali Daerah Istimewa Yogyakarta. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Jadwal Lengkap dan Tahapan Pilkada 2024, Kapan Hari Pemungutan dan Penghitungan Suara?

1 hari lalu

Jadwal Lengkap dan Tahapan Pilkada 2024, Kapan Hari Pemungutan dan Penghitungan Suara?

KPU jadwalkan tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Wali kota dan Wakil Wali kota di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Publik Menunggu Susunan Kabinet Prabowo-Gibran, Begini Aturan Pembentukan Kabinet?

1 hari lalu

Publik Menunggu Susunan Kabinet Prabowo-Gibran, Begini Aturan Pembentukan Kabinet?

Masyarakat menunggu bentukan kabinet Prabowo-Gibran. Bagaimana aturan pembentukan dan di pasal mana menteri tak boleh rangkap jabatan?

Baca Selengkapnya