Tayang di Netflix, Kadet 1947 Berada di Peringkat Dua Paling Banyak Ditonton di Indonesia

Reporter

Minggu, 10 Juli 2022 13:26 WIB

Poster film Kafet 1947. Foto: Netflix.

TEMPO.CO, Jakarta - Kadet 1947 mendapat sambutan positif pecinta sinema Indonesia setelah tayang di platform digital video streaming Netflix sejak 7 Juli 2022. Film produksi Temata Studio dan Legacy Pictures, yang mendapat dukungan dari TNI Angkatan Udara ini berada di peringkat 2 dalam daftar film Indonesia yang paling banyak ditonton di Tanah Air.

Film besutan Rahabi Mandra dan Aldo Swastia dan diproduseri Celerina Judisari ini menceritakan kisah heroik para kadet Angkatan Udara yang menyerang markas Belanda di masa agresi militer Belanda ke-2 pada 1947. Sejak tayang di Netflix, film yang dikemas secara pop culture ini mendapatkan banyak komentar positif tentang filmnya sendiri dan perlunya tayangan film sejarah yang mengobarkan jiwa nasionalisme.

Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan, film Kadet 1947 mampu mengobarkan semangat patriotisme. "Filmnya sangat bagus. Ada sisi drama dan menghibur. Yang pasti membangun nasionalisme-nya sangat dapat," ujarnya.

Celerina Judisari mengungkapkan, film bertema perjuangan masih memiliki peminat yang besar. "Dengan masuk dalam peringkat atas sebagai film yang ditonton di Indonesia membuktikan bahwa film bertema perjuangan juga diminati, dan menyaksikan film heroik tidak harus berdasarkan momen tertentu, tetapi bisa setiap saat dan bisa menjadi tayangan keluarga yang ditonton bersama-sama," kata dia.

Adegan di film Kadet 1947. Foto: Netflix.

Advertising
Advertising

Film Kadet 1947 yang diperankan oleh Ario Bayu, Bisma Karisma, Kevin Julio, Omara Esteghlal, Marthino Lio, Wafda Saifan, Givins, Fajar Nugra dan Chicco Kurniawan ini, telah tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 25 November 2021. "Film Kadet 1947 ini tak hanya bisa dinikmati oleh audiens di Indonesia saja tapi juga seluruh dunia. Film ini juga sudah meraih 2 penghargaan di JAFF. Ini yang sangat membuat kita gembira," kata Celerina.

Tesadesrada Ryza yang juga menjadi produser film ini mengungkapkan, Kadet 1947 dapat membuat generasi Z dan millenial lebih mencintai Indonesia. "Kami berharap anak muda akan lebih mencintai Indonesia dan menghargai para pejuang yang telah berkorban untuk kemerdekaan bangsa dengan menonton film ini," katanya.

Komedian Tika Pangabean mengomentari film ini. "Filmnya bagus, dan bisa disaksikan oleh semua kalangan. Menonton film ini bisa menumbuhkan rasa cinta pada tanah air tercinta ini. Yuk, yang ga sempat nonton di bioskop kemarin, bisa saksikan film Kadet 1947 di Netflix," kata Tika yang bermain cemerlang di film Ngeri-ngeri Sedap ini.

Baca juga: Kadet 1947 Raih Dua Penghargaan di JAFF 2021: Sutradara dan Film Terbaik

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

14 jam lalu

Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

Lily Collins mengumumkan jadwal tayang Emily in Paris Season 4 yang terbagi menjadi dua bagian dalam video baru yang dirilis oleh Netflix.

Baca Selengkapnya

Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

15 jam lalu

Frankly Speaking: Sinopsis dan Pemeran Drakor Ini

Drama Korea atau drakor Frankly Speaking telah tayang pada Rabu, 1 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

18 jam lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Sutradara Film Parasyte: The Grey, Yeon Sang Ho Puji Serial Besutan Joko Anwar

2 hari lalu

Sutradara Film Parasyte: The Grey, Yeon Sang Ho Puji Serial Besutan Joko Anwar

Sutradara film Train to Busan itu juga mengatakan, besutan Joko Anwar itu memiliki format yang belum pernah ia lihat sebelumnya.

Baca Selengkapnya

25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

3 hari lalu

25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

25 daftar film dan serial terbaru Netflix yang tayang sepanjang Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

3 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

3 hari lalu

Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

Bloodhounds bercerita tentang Kim Gun Woo (Woo Do Hwan), petinju berbakat yang terjebak dalam utang rentenir yang berbahaya

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

4 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

4 hari lalu

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

4 hari lalu

Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

Sejak 25 April 2024, Netflix mulai menanyangkan film Siksa Neraka

Baca Selengkapnya