Dukung Vincent Rompies Menang Tanding Bulu Tangkis, Desta Bicara Soal Reputasi

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Jumat, 24 Juni 2022 10:17 WIB

Dari kiri: Komentator olahraga Valentino Simanjuntak, presenter Deddy Mahendra Desta dan Vincent Rompies saat konferensi pers menjelang pertandingan tepok bulu alias bulu tangkis di Jakarta, Rabu, 22 Juni 2022. Pertandingan antara Valentino dan Vincent akan diselenggarakan di Mahaka Square, Kelapa Gading, pada 3 Juli mendatang. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Vincent Rompies akan bertanding bulu tangkis melawan Valentino Simanjuntak atau yang lebih akrab disapa Valentino Jebret dalam ajang Vindes Sport Tepok Bulu. Pertandingan bulu tangkis antara Vincent dan Valentino akan berlangsung pada Minggu, 3 Juli 2022 di Mahaka Square Kelapa Gading.

Vindes Sport edisi Tepok Bulu merupakan rangkaian Vindes Sport yang ketiga setelah dua acara sebelumnya menggelar pertandingan ping pong antara Deddy Mahendra Desta melawan Onadio Leonardo di pertandingan pertama, dan Abdel Achrian di pertandingan kedua.

Sebagai sahabat dan partner di Vincent Media, Desta memberikan dukungan penuh kepada Vincent. Desta berhadap Vincent bisa memenangkan pertandingan agar reputasi mereka sebagai pencetus Vindes Sport tetap terjaga. Hal tersebut lantaran di pertandingan ping pong sebelumnya, Desta berhasil dikalahkan oleh Abdel.

"Vincent selama ini kita sudah bersahabat hampir 30 tahun lamanya ya, ini saatnya gue pengen lu menunjukkan prestasi karena kemarin gue kalah sama Abdel, kalau kita kalah lagi reputasi kita mau ditaruh di mana? Sebagai Vindes Sport ternyata enggak jago-jago amat dua-duanya, ini saatnya kita buktikan bahwa memang kita bisa berprestasi," kata Desta saat konferensi pers pada Rabu, 22 Juni 2022.

Pemilik nama lengkap Deddy Mahendra Desta berharap Vindes Sport Tepok Bulu dapat mendulang kesuksesan seperti pertandingan yang sudah mereka gelar sebelumnya. “Keberhasilan Vindes Sport di dua event sebelumnya membuat kami tertantang untuk selalu berkarya dalam bidang olahraga, kami mencoba mengulang lagi dari nol keberhasilan acara kemarin, karena mempertahankan (keberhasilan-red) lebih susah daripada merebutnya," kata Desta selaku CEO Vindes Media.

Advertising
Advertising

Dari kiri: Komentator olahraga Valentino Simanjuntak, presenter Deddy Mahendra Desta dan Vincent Rompies saat konferensi pers menjelang pertandingan tepok bulu alias bulu tangkis di Jakarta, Rabu, 22 Juni 2022. Selain menampilkan duel antara Valentino dan Vincent, ajang tersebut juga dimeriahkan dengan pertandingan bulu tangkis antara penyanyi Raisa dan presenter Hesti Purwadinata. TEMPO/ Febri Angga Palguna

Pemilihan olahraga bulu tangkis di edisi ketiga Vindes Sport karena bulu tangkis merupakan salah satu cabang olahraga yang sangat populer dan digemari oleh masyarakat Indonesia, serta menyumbang banyak prestasi di level dunia. “Harapannya, kami ingin menghasilkan pertunjukan dan aktivitas yang dapat lebih menginspirasi orang-orang untuk lebih aware dengan olahraga, khususnya bulu tangkis," kata Vincent selaku CEO Vindes Media.

Dalam ajang kali ini, Vincent ditantang langsung oleh Valentino Jebret yang melihat Vindes Sport bisa menjadi ajang untuk berkolaborasi dalam meramaikan olahraga bulu tangkis. “Selain menjadi hobi, olahraga khususnya bulutangkis, harus mendapatkan atensi yang lebih, prestasi yang lebih banyak, serta menjadikan industri sportainment lebih luas lagi dan kalau berhasil, harus diapresiasi. Vincent adalah orang yang aktif pada bidang bulu tangkis dan Vindes Media mempunyai Vindes Sport yang bisa meningkatkan atensi tersebut," kata Valentino Jebret selaku CEO Jebreeet Media.

Vindes Sport Tepok Bulu juga akan dimeriahkan oleh pertandingan pembuka ganda putri dengan menghadirkan Raisa vs Hesti dan dikomentari oleh Desta, Taufik Hidayat dan Coach Justin. "Selain pertandingan bulu tangkis sebagai sajian utama, Vindes Media mencoba menyajikan olahraga yang dibalut entertainment, di mana kami mengemas Vindes Sport dengan gimmick-gimmick ala Vindes," kata Vincent Rompies selaku CEO Vindes Media.

Selain itu, kegiatan ini tidak hanya ditujukan sebagai hiburan semata, namun merupakan kegiatan sosial melalui kampanye #ArenaWarga di mana Vindes akan mengajak warga untuk membuat lapangan sekreatif mungkin di area perumahan mereka. "Dengan kegiatan sosial #ArenaWarga, kami berharap dapat meningkatkan semangat silaturahmi, gotong royong dan kekeluargaan dari para warga, yang di era digital sekarang semakin berkurang," kata Vincent.

Pertandingan Tepok Bulu antara Vincent Rompies dan Valent Jebret yang berlangsung pada Minggu, 3 Juli 2022 akan dimeriahkan oleh music performance dari Ardhito Pramono, keseruan dari podcaster dan content creator, booth merchandise, games-games seru dan masih banyak hiburan lainnya yang akan disajikan oleh Vindes Media. Selain ditayangkan secara online di kanal Youtube Vindes, tiket Tepok Bulu juga akan dijual secara terbatas dan dapat dibeli mulai Jumat, 24 Juli 2022 pukul 19.00 WIB melalui website www.vindes.id.

Baca juga: Desta Tak Sedih meski Kalah dari Abdel Achrian, Dapat Pesan Semangat Mahal

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

15 menit lalu

Catat Rekor Tak Terkalahkan dalam 16 Pertandingan Terakhir, Jonatan Christie Belum Puas

Jonatan Christie selalu meraih kemenangan saat bertanding di Piala Thomas 2024 dari babak penyisihan grup hingga final.

Baca Selengkapnya

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

6 jam lalu

Tim Piala Thomas dan Piala Uber 2024 yang Meraih Perak Tiba di Jakarta, Disambut Menpora

Para atlet bulu tangkis dari tim Piala Thomas dan Piala Uber Indonesia, yang sama-sama meraih perak, telah kembali ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

21 jam lalu

Menpora Dito Ariotedjo Yakin Tren Positif Atlet Bulu Tangkis Indonesia Berlanjut ke Olimpiade Paris 2024

Menpora Dito Ariotedjo meminta kepada semua atlet dari cabang olahraga yang sudah lolos Olimpiade Paris 2024 agar terus fokus mengikuto pelatnas.

Baca Selengkapnya

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

1 hari lalu

Profil Ester Nurumi Tri Wardoyo, Atlet Tunggal Putri Indonesia yang Jadi Sorotan di Piala Uber 2024

Atlet tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo menjadi sorotan dalam gelaran Piala Uber 2024. Ia membuat He Bing Jiao kerepotan di babak final.

Baca Selengkapnya

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

1 hari lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

1 hari lalu

Daftar Juara Piala Thomas setelah Tim Bulu Tangkis Cina Kalahkan Indonesia di Final Edisi 2024

Turnamen bulu tangkis beregu putra, Piala Thomas atau Thomas Cup, edisi 2024 sudah usai digelar. Simak daftar juaranya.

Baca Selengkapnya

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

1 hari lalu

Indonesia Runner-up Piala Uber 2024, Menpora Apresiasi Perjuangan Pemain yang Luar Biasa

Menpora Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan dan pencapaian tim putri Indonesia dalam Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

1 hari lalu

Indonesia Raih Perak Piala Uber Pertama dalam 16 Tahun, Para Pemain Tunggal Putri Paling Banyak Dipuji

Setelah 16 tahun menanti, akhirnya tim bulu tangkis putri Indonesia membawa pulang medali Piala Uber.

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

1 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Ingin Beri Bonus Tim Bulu Tangkis Indonesia yang Lolos ke Final Piala Thomas dan Piala Uber 2024

Menpora Dito Ariotedjo menilai perjuangan wakil Indonesia di Piala Thomas dan Piala Uber 2024 patut diapresiasi.

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

1 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya