Sumbar Punya Lagu Mars Sumatera Barat, Mau Tahu Liriknya?

Reporter

Tempo.co

Rabu, 15 Juni 2022 20:10 WIB

Pada Ramadan tahun ini, masyarakat bisa menghabiskan waktu menjelang berbuka puasa atau ngabuburit dengan mengunjungi tempat-tempat wisata #DiIndonesiaAja, salah satunya Padang, Sumatera Barat.

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Provinsi dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sumatera Barat telah meresmikan Mars Sumatera Barat, bagaimana liriknya?

Saat ini, Provinsi Sumatera Barat telah memiliki Mars sendiri. Mars Sumatera Barat tersebut ditetapkan dalam rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, di Ruang Sidang Utama Kantor DPRD Sumbar, dalam bentuk Peraturan Daerah (Perda), pada Senin 13 Juni 2022.

Mengutip dari laman DPRD Provinsi Sumatera Barat, Mars tersebut akan dikumandangkan di setiap acara penting dan resmi daerah untuk memacu semangat dalam meningkatkan etos kerja.

Selain itu, melansir dari Langgam.id mitra Teras.id, Mars Sumatera Barat akan digunakan untuk acara-acara resmi pemerintahan di Sumbar selain menyanyikan lagu nasional kebanggsaan Indonesia Raya.

Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy mengatakan, teks sudah digagas jauh bahkan pada tahun 1985. Sementara kabupaten kota lain di Sumatera Barat juga telah ada mars masing-masing, seperti Kabupaten Sijunjung. Selain itu, kedepannya pihaknya akan menyosialisasikan Mars tersebut baik di sekolah mau pun di universitas.

Advertising
Advertising

"Tugas kedepannya kita menyosialisasikan, pelan-pelan kita sosialisasi Mars Sumatera Barat ini baik di sekolah mau pun universitas. Lewat mars ini diharapkan bisa menumbuhkan semangat dan kecintaan kepada Sumbar,” kata dia.

Lirik Mars Sumatera Barat ini menggunakan Bahasa Indonesia yang sesuai dengan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Berikut ini lirik dari Mars Sumatera Barat:

Mars Sumatera Barat

Ciptaan B. Andoeska

Sumatra Barat persada hamba
Ranah pusaka bunda
Tumpah darah para pejuang nan gagah pendiri dan proklamator bangsa

Ranah nan indah ranah nan ramah hamparan zamrut katulistiwa
Gemulai flora gemuruh ombak Samudra menarik menari s’luruh hamba

Hai upik dan buyung pewaris negeri lestarikan budaya jaga pusaka
Teruka jiwanya teruka raganya
Tungku tigo sajarangan genggam amanah

Tuah sakato buhul tali rasa
Tiada gunung tinggi tiada lurah dalam
Ranah pesona satu Nusantara
Bhakti hamba sembahkan

RINDI ARISKA

Baca: Kisah Legenda Perusahaan Otobus, Ada yang Bernama Naikilah Perusahaan Minang

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Gakkum KLHK Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Perdagangan Satwa Dilindungi Berupa Sisik Trenggiling di Bukittinggi

9 menit lalu

Gakkum KLHK Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Perdagangan Satwa Dilindungi Berupa Sisik Trenggiling di Bukittinggi

Balai Penegakkan Hukum KLHK Wilayah Sumatera menetapkan tiga tersangka kasus perdagangan satwa dilindungi berupa 7,74 kilogram sisik trenggiling.

Baca Selengkapnya

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

2 hari lalu

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

Prabowo mengunjungi korban banjir Sumbar seusai lawatannya dari Qatar dan Uni Emirat Arab. Ia menyatakan turut berduka cita atas musibah itu.

Baca Selengkapnya

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

2 hari lalu

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

Banjir bandang dari Gunung Singgalang menghantam Galudua, Koto Tuo Ampek Koto, Kabupaten Agam, Sumbar. Apa arti galodo bagi suku Minangkabau?

Baca Selengkapnya

Antisipasi Hujan, BNPB Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Mendukung Tanggap Darurat Bencana Sumbar

3 hari lalu

Antisipasi Hujan, BNPB Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Mendukung Tanggap Darurat Bencana Sumbar

Operasi TMC dilakukan sebagai upaya percepatan penanganan darurat bencana banjir bandang lahar dingin dan tanah longsor di Sumbar.

Baca Selengkapnya

Sederet Penanganan Banjir dan Longsor Sumbar: Rekayasa Cuaca Hingga Relokasi Rumah

3 hari lalu

Sederet Penanganan Banjir dan Longsor Sumbar: Rekayasa Cuaca Hingga Relokasi Rumah

BNPB menyiapkan berbagai solusi penanganan bencana banjir lahar dingin dan tanah longsor yang menerjang Sumatera Barat

Baca Selengkapnya

Apa Penyebab Banjir Bandang dan Longsor di Sumatera Barat?

3 hari lalu

Apa Penyebab Banjir Bandang dan Longsor di Sumatera Barat?

BMKG menyebut hujan dengan intensitas sedang hingga sangat lebat merupakan pemicu banjir bandang, banjir lahar hujan, dan longsor di Sumbar.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Bersihkan Material Lumpur dan Vulkanik Banjir Lahar dingin di Sumbar

3 hari lalu

Kementerian PUPR Bersihkan Material Lumpur dan Vulkanik Banjir Lahar dingin di Sumbar

Kementerian PUPR mengerahkan alat berat untuk tangani bencana banjir lahar dingin yang terjadi di Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar, Sumbar

Baca Selengkapnya

Jalan Nasional Sumatera Barat Putus Diterjang Banjir, Pasokan Logistik Terancam

4 hari lalu

Jalan Nasional Sumatera Barat Putus Diterjang Banjir, Pasokan Logistik Terancam

Banjir menyebabkan jalan nasional di Sumatera Barat terputus. Kadin khawatir akan terjadi ancaman pada pasokan komoditas.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

4 hari lalu

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

Jokowi telah memerintahkan Kepala BNPB untuk segera mendatangi area yang terkena dampak untuk mengkoordinasikan upaya bantuan dan pemulihan.

Baca Selengkapnya

Korban Jiwa Banjir dan Longsor di Sumbar Tembus 50 Orang, Begini Langkah BNPB di Lokasi

4 hari lalu

Korban Jiwa Banjir dan Longsor di Sumbar Tembus 50 Orang, Begini Langkah BNPB di Lokasi

Banjir lahar dingin dan longsor di enam kabupaten Sumatera Barat menelan hingga 50 korban jiwa. Sudah ada 3.396 warga terdampak yang harus mengungsi.

Baca Selengkapnya