JYP Entertainment Sebut Jae Day6 Keluar dari Grup dan Agensi

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Sabtu, 1 Januari 2022 13:16 WIB

Jae personel Day6

TEMPO.CO, Jakarta - JYP Entertainment mengumumkan kontrak Jae Day6 telah berakhir dan memutuskan untuk keluar dari grup. JYP Entertainment meminta maaf kepada para penggemar Day6, My Day atas pengumuman yang cukup mendadak ini.

"Jae, yang telah menjadi anggota Day6 hingga sekarang, meninggalkan tim pada 31 Desember 2021, dan kontraknya dihentikan. Kami bertukar percakapan mendalam dengan Jae untuk waktu yang lama, dan mengikuti diskusi yang cermat, kami memutuskan untuk menghormati pendapat artis dan menyelesaikan kontrak eksklusif kami," kata JYP Entertainment, dikutip dari Soompi pada Sabtu, 1 Januari 2022.

JYP Entertainment memastikan meski kontraknya bersama Jae Day6 telah berakhir, mereka akan tetap mendukungnya. "Kami berjanji untuk melanjutkan dukungan dan upaya penuh untuk kegiatan Day6, dan kami meminta cinta dan dukungan terus menerus dari My Day," kata JYP Entertainment.

Pernyataan resmi JYP Entertainment ini menyusul cuitan musisi bernama lengkap Park Jae Hyung itu tengah malam tadi. Jae mengumumkan kalau untuk sementara waktu ia akan hiatus dari Day6 tanpa menjelaskan alasannya secara detail.

"Saya memiliki banyak pemikiran dan melakukan banyak pekerjaan, tetapi saya masih kurang di terlalu banyak area bagi saya untuk tinggal di tempatku sekarang. Setelah berdiskusi dengan agensi, saya minta maaf untuk memberi tahu kalian bahwa saya telah mengambil keputusan untuk istirahat dari kegiatan Day6 untuk saat ini," tulis Jae di Twitter.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, Dowoon Day6 mengumumkan bahwa ia akan mendaftar wajib militer lebih awal untuk meminimalkan hiatus grup. Sementara itu, Sungjin dan Young K sudah terdaftar wajib militer. Karena Jae Day6 bukan warga negara Korea Selatan, Wonpil adalah satu-satunya anggota yang belum menyelesaikan wajib militernya.

Baca juga: Salah Paham, JYP Entertainment Meminta Maaf kepada Jae Day6

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Fansign Day6 di Jakarta Selama 2 Jam Dipenuhi Ratusan My Day Beruntung

56 menit lalu

Fansign Day6 di Jakarta Selama 2 Jam Dipenuhi Ratusan My Day Beruntung

Dihadiri oleh Sungjin, Wonpil, Dowoon, dan Young K, acara fansign Day6 di Jakarta diadakan sehari sebelum Saranghaeyo Indonesia 2024.

Baca Selengkapnya

Lakukan Tantangan TikTok di Atas Panggung, Intip Keseruan di Saranghaeyo Indonesia 2024

2 jam lalu

Lakukan Tantangan TikTok di Atas Panggung, Intip Keseruan di Saranghaeyo Indonesia 2024

Kehadiran para musisi di Saranghaeyo Indonesia 2024 itu dilengkapi dengan berbagai penampilan luar biasa yang mengundang sorak sorai penonton.

Baca Selengkapnya

Paling Ditunggu, Young K dan Day6 Sapa Penggemar Indonesia Setelah 5 Tahun di SHI 2024

8 jam lalu

Paling Ditunggu, Young K dan Day6 Sapa Penggemar Indonesia Setelah 5 Tahun di SHI 2024

Pada acara musik tahunan itu, idol K-Pop Kang Young Hyun alias Young K menjadi musisi yang paling sibuk.

Baca Selengkapnya

My Day Ramai Teriakkan Sop Buntut Saat Fansign Day6, Ada yang Angkat Tangan

1 hari lalu

My Day Ramai Teriakkan Sop Buntut Saat Fansign Day6, Ada yang Angkat Tangan

Di pertengahan acara, tepatnya ketika keempat anggota Day6 sedang menandatangani album pemenang, My Day yang datang meneriakkan sop buntut.

Baca Selengkapnya

Profil Lil Boi, Rapper yang Bergabung dengan H1ghr

2 hari lalu

Profil Lil Boi, Rapper yang Bergabung dengan H1ghr

Oh Seung-taek atau Lil Boi rapper Korea Selatan baru-baru ini bergabung dengan agensi H1ghr

Baca Selengkapnya

Perjalanan Cherry Bullet Berakhir, Mengenal Grup K-Pop Ini

7 hari lalu

Perjalanan Cherry Bullet Berakhir, Mengenal Grup K-Pop Ini

Grup K-Pop Cherry Bullet bubar pada 22 April 2024

Baca Selengkapnya

Pameran K-Pop D'Festa Siap Hadir Selama 45 Hari di Jakarta, Catat Tanggalnya

8 hari lalu

Pameran K-Pop D'Festa Siap Hadir Selama 45 Hari di Jakarta, Catat Tanggalnya

Para penggemar K-Pop akan segera dimanjakan dengan pameran K-Pop D'Festa, di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

9 hari lalu

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

Stellar Blade mendapat hujan kritik karena desain karakter tokoh utamanya, Eve. Game eksklusif PlayStation 5 atau PS5 ini rilis umat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Lee Joo Bin akan Membintangi Drakor Guardians

10 hari lalu

Lee Joo Bin akan Membintangi Drakor Guardians

Aktris Korea Selatan, Lee Joo Bin dikabarkan akan membintangi drama terbaru berjudul Guardians

Baca Selengkapnya

Mengenal Curtain Haircut, Gaya Rambut Gibran yang Curi Perhatian

10 hari lalu

Mengenal Curtain Haircut, Gaya Rambut Gibran yang Curi Perhatian

Wakil presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka mengganti gaya rambutnya menjadi curtain haircut. Berikut informasi mengenai curtain haircut.

Baca Selengkapnya