Tentang Nyoman Nuarta, Sang Ksatria Seni

Reporter

Tempo.co

Minggu, 7 November 2021 15:11 WIB

I Nyoman Nuarta. Instagram/@nyoman_nuarta

TEMPO.CO, Jakarta - Rabu, 3 November 2021, seniman patung asal Indonesia, Nyoman Nuarta, mendapat penghargaan Chevalier dans l’Ordre des Arts et Lettres. Penghargaan ini didapatkan dari Pemerintah Perancis.

Duta Besar Prancis, Olivier Chambard mengatakan gelar kehormatan Kesatria Seni dan Sastra diberikan kepada para penggelut dunia artistik yang telah menunjukkan dedikasi. “Serta peran yang besar dalam pengembangan seni dan sastra, terutama dalam hubungannya dengan negara Prancis,” kata dia melalui keterangan tertulis, Rabu 3 November 2021.

Penghargaan itu bukan basa-basi. Lelaki kelahiran Tabanan hampir 70 tahun itu telah membuat banyak mahakarya. Di antaranya patung Fatmawati Soekarno di Simpang Lima Ratu Samban, Kota Bengkulu; patung Garuda Wisnu Kencana di Jalan Uluwatu, Ubud; Monumen Jalesveva Jayamahe di Tanjung Perak, Surabaya; serta Monumen Proklamasi Indonesia di Jakarta.

Disebutkan dalam situs proflnya, di nuarta.com ia lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB) jurusan seni patung. Meski pada awalnya Nuarta memilih jurusan seni lukis, setelah dua tahun dia berpindah ke jurusan seni patung. Awal dari ketenaran Nuarta adalah kemenangannya dalam Lomba Patung Proklamator Republik Indonesia.

Dedikasi Nuarta dalam bidang seni sudah tercermin sejak lama. Pada 1977, ia bersama seniman lain yang juga rekannya seperti pelukis Hardi, Dede Eri Supria, Harsono, dan kritikus seni Jim Supangkat, bergabung dalam Gerakan Seni Rupa Baru di Indonesia.

Tak hanya membuat patung untuk keperluan umum dan komersial, Nuarta juga memiliki taman patung yang diberi nama NuArt Sculpture Park. Taman ini memiliki patung dengan beragam bentuk dan ukuran dalam area seluas tiga hektare di Kelurahan Sarijadi, Bandung. Selain terdapat patung juga terdapat gedung empat lantai untuk pameran dan pertemuan.

Olivier mengaitkan NuArt Sculpture Park yang dibangun Nuarta sebagai wadah ekspresi kebebasan dalam sebuah masyarakat terbuka yang selaras dengan alam dan lingkungannya. Ruang itu menurut Olivier, membela kebebasan berekspresi dan melawan segala bentuk diskriminasi, dengan menerima perbedaan berbagai sudut pandang, tanpa membeda-bedakan ras, jenis kelamin, kelas sosial, maupun kepercayaan.

Advertising
Advertising

Selain memiliki taman patung, Nuarta juga memiliki Studio Nyoman Nuarta, Pendiri Yayasan Mandala Garuda Wisnu Kencana, komisaris PT Garuda Adhimatra, Pengembang Proyek Mandala Garuda Wisnu Kencana di Bali, Komisaris PT Nyoman Nuarta Enterprise,

Selama berkarir dalam dunia seni patung, Nuarta telah mendapat banyak penghargaan sebelum penghargaan Ksatria Seni dari Ordre des Arts et Lettres. Nyoman Nuarta tidak hanya berkiprah di dalam negeri, ia juga bergabung dengan organisasi internasional seperti International Sculpture Center Washington (Washington, Amerika Serikat), Royal British Sculpture Society (London, Inggris), dan Steering Committee for Bali Recovery Program.

Baca: Pematung Nyoman Nuarta Dapat Gelar Kesatria Seni dari Prancis

TATA FERLIANA | ANWAR SISWADI | EK

Berita terkait

8 Hal Menarik di Cannes Prancis selain Festival Film

1 hari lalu

8 Hal Menarik di Cannes Prancis selain Festival Film

Dari pantai, tempat belanja, hingga kuliner, ketahui hal lain yang menarik di Cannes selain festival film tahunan.

Baca Selengkapnya

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

2 hari lalu

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyinggung politik seni saat meninjau pameran bertajuk Melik Nggendong Lali karya Butet Kartaredjasa.

Baca Selengkapnya

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

7 hari lalu

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

Rusia menemukan banyak warga negara Prancis yang tewas di Ukraina.

Baca Selengkapnya

Jika Lolos Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Prancis, AS, dan Selandia Baru

8 hari lalu

Jika Lolos Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia Satu Grup dengan Prancis, AS, dan Selandia Baru

Timnas Indonesia akan satu grup dengan tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru bila lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

9 hari lalu

Selain Istana Versailles 4 Chateau di Paris Ini Tak Kalah Megah dan Menakjubkan

Kalau sudah pernah ke Istana Versailles dan ingin mencari tempat baru, berikut ini adalah istana terbaik di dekat Paris

Baca Selengkapnya

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

9 hari lalu

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

Emmanuel Macron mengutuk blokade oleh demonstran pro-Palesitna yang menutup pintu-pintu gerbang masuk ke universitas.

Baca Selengkapnya

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

12 hari lalu

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

Nama Beyonce akan masuk ke dalam Kamus Prancis Le Petit Larousse edisi terbaru tahun ini dengan definisi sebagai penyanyi R&B dan pop Amerika.

Baca Selengkapnya

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

13 hari lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

13 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

14 hari lalu

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.

Baca Selengkapnya