Sembuh Lawan Covid di Usia 81 Tahun, Ibunda Cut Mini Dua Pekan di Ruang ICU

Reporter

Dewi Retno

Rabu, 28 Juli 2021 20:24 WIB

Cut Mini Teo bersama ibunya. Foto: Instagram Cut Mini Teo.

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris Cut Mini Teo mengungkapkan rasa bahagianya karena ibunya telah sembuh dari Covid-19. Setelah menjalani perawatan di ruang ICU selama dua pekan, ibunda Cut Mini berhasil sembuh.

Terima kasih untuk semua doa dan perhatiannya. Nyanyak berumur 81 tahun sudah melewati covid, berjuang di ruang ICU selama 2 minggu,” tulis Cut Mini di halaman Instagramnya, Rabu 28 Juli 2021.

Aktris yang bermain dalam film Laskar Pelangi ini mengunggah foto ibunya yang membelakangi kamera. Ibunya tampak duduk di kursi roda sambil melihat pemandangan hijau di hadapannya. “Alhamdulillah Nyanyak sudah hari ke 2 di rumah dan pagi pertama hari ini lihat anak hijaunya,” tulis Cut Mini.

Menurut Cut Mini, ibunya bisa kembali ke rumah atas izin Allah SWT. Ia juga berterima kasih atas doa dan perhatian yang berlimpah. “Terima kasih temanku, sahabatku, saudara-saudaraku, kakak-kakak, keponakanku. Semoga kalian semua tetap sehat dan bahagia,” tulis Cut Mini.

Aktris, Cut Mini mengunggah foto ibunya, setelah berhasil melawan Covid-19. Foto: Instagram Cut Mini.

Advertising
Advertising

Tidak diketahui kapan ibu Cut Mini mulai menjalani pengobatan karena Covid-19. Namun saat Idul Adha, 20 Juli 2021, Cut Mini mengunggah foto ibunya dan memohon doa kesembuhan. “Maaf lahir batin Nyanyak sayang. Ya Allah berikanlah kesembuhan pada ibuku Cut Dermawan Binti Teuku Yosuf Polem. Obat terbaik hanya dari-Mu Ya Allah,” tulis Cut Mini.

Unggahan Cut Mini tentang kabar kesembuhan ibunya disambut bahagia rekan-rekan artisnya. “Alhamdulilah ikut seneng. Semoga sehat selalu,” tulis Maudy Koesnaedi. “Sehat-sehat terus nyanyak dan Icut sekeluarga ya,” tulis Tika Panggabean. “Alhamdulillah,” tulis Izabel Jahja.

Selain ibunda Cut Mini, banyak orangtua dari selebritas lain yang juga terpapar Covid-19 varian baru ini. Seperti ibunda dari Irwansyah yang masih dalam perawatan, begitu juga dengan orangtua Tantri Kotak. Ahad sore, 25 Juli 2021, aktris Amanda Manopo kehilangan ibunya yang meninggal setelah beberapa hari kritis dalam perjuangannya melawan Covid-19.

DEWI RETNO

Baca juga: Punya Energi Tak Biasa di Lokasi Syuting, Cut Mini Dikagumi Aktor Muda

Berita terkait

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

23 jam lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

1 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

1 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

2 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

5 Tips Agar Tidak Tertipu AI Saat Belanja Online

6 hari lalu

5 Tips Agar Tidak Tertipu AI Saat Belanja Online

Pakar Komunikasi Digital bagikan tips agar masyarakat tidak tertipu oleh konten rekayasa teknologi artificial intelligence (AI) saat belanja online

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

7 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

8 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

9 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

12 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya