Selesai Wajib Militer, SHINee dan 2PM Siap Berkarya Lagi

Reporter

Antara

Editor

Mitra Tarigan

Sabtu, 13 Februari 2021 19:01 WIB

Boyband 2PM beraksi di atas panggung, menghibur penggemarnya dalam konser 2 PM World Tour Go Crazy. Istora Senayan, Jakarta, 28 Maret 2015. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta - Aturan wajib militer selama dua tahun telah menjadi tantangan yang tak bisa dihindari untuk penyanyi dan aktor usia 20-an di Korea Selatan, bahkan ketika popularitas sedang menanjak.

Di sisi lain, menyelesaikan wajib militer jadi keuntungan untuk para artis yang kini bebas merencanakan target karier dalam jangka panjang. Di industri musik, beberapa grup K-Pop besar bersiap kembali ke panggung setelah anggota-anggotanya menyelesaikan kewajiban mereka terhadap negara.

Salah satu yang sedang dinantikan adalah SHINee. Terakhir kali mereka merilis album studio pada 2018, dan rencananya akan mengeluarkan karya baru "Don't Call Me" pada 22 Februari ini.

SHINee. Foto: Soompi

Dikutip dari Yonhap, lagu tersebut menceritakan kisah seseorang yang dikhianati kekasih. Album baru itu hadir setelah Onew, Key dan Minho masing-masing selesai wajib militer pada Juli, September dan November 2020. Anggota termuda, Taemin, belum mendaftar wajib militer, tapi selama rekan-rekannya vakum dia tetap aktif merilis lagu solo dan bergabung dalam grup Super M.

Grup lainnya yang ditunggu adalah 2PM. Grup multinasional yang anggotanya berasal dari Korea dan Thailand menggemparkan dunia K-pop dengan lagu seperti "10 out of 10", "Heartbeat" dan "Again & Again", tapi mereka sudah vakum sejak 2017 karena anggotanya masuk wajib militer.

Advertising
Advertising

Empat dari lima anggota Korea, yakni Taecyeon, Jun K., Wooyoung dan Chansung sudah merampungkan tugas, sementara Junho rencananya selesai wajib militer bulan Maret.

2PM sudah bersiap comeback, sebagai pemanasan mereka tampil di seri web "Wild Six", sementara Wooyoung dan Chansung baru-baru ini tampil di acara ragam "I Live Alone" di mana mereka berbincang soal hiatus dan kembali ke dunia musik.

Wooyoung mengatakan, dia merindukan masa-masa bermusik dengan rekan-rekannya setelah tidak aktif selama hampir lima tahun. Dalam "Wild Six", mereka meminta penggemar untuk menantikan 2021, menyiratkan tahun ini mereka akan kembali aktif.

Baca: Selesai Wajib Militer, D.O. EXO Langsung Syuting Film Baru

Selain itu ada grup Highlight yang juga berencana merilis lagu tahun ini. Highlight dulunya bernama Beast dan dikenal lewat lagu "Fiction" serta "Good Luck". Mereka mengganti nama jadi Highlight pada 2017 akibat konflik dengan agensi sebelumnya.

Anggotanya pun berkurang menjadi empat orang, dari sebelumnya enam orang. Seluruh anggota Highlight sudah selesai wajib militer per Desember 2020, dan masing-masing mulai aktif dengan tampil di acara televisi serta musikal.

Berita terkait

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

18 jam lalu

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.

Baca Selengkapnya

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

20 jam lalu

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

Bendera Korea Selatan memuat arti tanah (latar putih), rakyat (lingkaran merah dan biru), dan pemerintah (empat rangkaian garis atau trigram hitam).

Baca Selengkapnya

Jang Ki Yong Comeback Setelah Wamil, Jadi Ayah dalam The Atypical Family

23 jam lalu

Jang Ki Yong Comeback Setelah Wamil, Jadi Ayah dalam The Atypical Family

Drama terbaru Jang Ki Yong setelah wamil The Atypical Family akan tayang Sabtu-Minggu mulai 4 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

1 hari lalu

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

Dalam kontrak barunya di Red Sparks, Megawati Hangestri bakal mendapat kenaikan gaji menjadi US$ 150 ribu per musim.

Baca Selengkapnya

Filmografi Gal Gadot Tak Hanya Wonder Woman, Bikin Film Kontroversi Bearing Witness To the October 7th Massacre

1 hari lalu

Filmografi Gal Gadot Tak Hanya Wonder Woman, Bikin Film Kontroversi Bearing Witness To the October 7th Massacre

Gal Gadot aktor asal Israel yang sukses berkiprah dalam dunia industri hiburan Hollywood. Berikut beberapa filmnya, bukan hanya Wonder Woman.

Baca Selengkapnya

Profil Jang Wooyoung, Main Lead Boyband 2PM yang Sedang Berbahagia

2 hari lalu

Profil Jang Wooyoung, Main Lead Boyband 2PM yang Sedang Berbahagia

Pada tanggal 4 September 2008, Wooyoung, bersama dengan 6 anggota lainnya, memulai debutnya sebagai 2PM.

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

2 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

Kementerian Luar Negeri RI membenarkan telah terjadi perkelahian sesama kelompok WNI di Korea Selatan persisnya pada 28 April 2024

Baca Selengkapnya

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

3 hari lalu

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

Seorang pria warga negara Indonesia (WNI) ditangkap polisi Daegu, Korea Selatan setelah menikam rekan senegaranya hingga tewas dan melarikan diri.

Baca Selengkapnya

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

3 hari lalu

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

RM BTS akan meluncurkan album solo kedua

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

3 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya