Ernest Prakasa Setuju Raffi Ahmad Terima Vaksin Duluan

Reporter

Marvela

Rabu, 13 Januari 2021 17:52 WIB

Raffi Ahmad berswafoto dengan Presiden Jokowi usai disuntik vaksin. Foto: Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Komika dan sutradara, Ernest Prakasa setuju dengan pemilihan Raffi Ahmad sebagai salah satu tokoh masyarakat yang menerima vaksin Covid-19 gelombang pertama bersama Presiden Joko Widodo pagi hari ini, Rabu, 13 Januari 2021. Menurut dia, Raffi memiliki dampak yang sangat luas sehingga membuat masyarakat tidak takut untuk divaksin.

"Saya mendukung Raffi Ahmad divaksinasi duluan. Dia sangat berpengaruh ke masyarakat luas, dan pemerintah butuh meyakinkan masyarakat untuk mau segera divaksin. It’s a good move," tulis Ernest di Twitter.

Setelah pemberitaan vaksinasi ini, nama Raffi Ahmad juga menjadi trending di Twitter Indonesia sejak siang tadi. Banyak yang memuji keputusan ini karena dianggap sangat tepat agar masyarakat tidak takut untuk menerima vaksin Covid-19, seperti yang diutarakan oleh penulis dan aktivis asal Indonesia, Alanda Kariza.

Raffi Ahmad saat diberikan vaksin Sinovac di Istana Merdeka, Jakarta, 13 Januari 2021. Foto/youtube.com

"Sejujurnya, menjadikan Presiden dan Raffi Ahmad menjadi salah satu yang pertama divaksinasi, disiarkan langsung di TV, adalah langkah yang baik dan sejalan dengan rekomendasi dari para ilmuwan perilaku untuk meningkatkan penerimaan dan serapan vaksin dalam jangka panjang," cuit Alanda.

Namun tak sedikit warganet yang tidak setuju dengan hal tersebut. Mereka meragukan Raffi Ahmad untuk mensosialisasikan vaksin Covid-19 ke masyarakat. "Miliaran rupiah uang pemerintah cuma untuk bayar Raffi Ahmad di luar sana banyak masyarakat yang makan hanya pake garam," tulis @kumaedi07. "Di UK salah satu penerima vaksin awal adalah Sir David Attenborough jelas dia emang national treasure lah kalo kita Rafi Ahmad lu emang siapa???" tulis @Rugger_Bloke. "Baru tau kalo ternyata ada orang2 yang ter-influence oleh Raffi Ahmad," tulis @fahmirreza.

Tetapi banyak juga yang membela dan memberi dukungan kepada Raffi Ahmad. "Kalau kita (karena gw juga) tidak merasa akan ter-influence oleh Raffi Ahmad, jangan lupa ada jutaan orang lain yang akan akan ter-influence olehnya. Indonesia ini isinya bukan cuma kita dan temen-temen kita aja," tulis @Pashatama. "Kalo di Indonesia memang public figure punya peran yang penting. Masyarakat lebih tau info dan lebih kepo soal public figure daripada orang pemerintahan," tulis @kerikilgadjah.

MARVELA

Berita terkait

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

4 hari lalu

37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.

Baca Selengkapnya

Widuri Puteri Disebut Nepo Baby, Joko Anwar Bantah dengan Bagikan Proses Casting Siksa Kubur

6 hari lalu

Widuri Puteri Disebut Nepo Baby, Joko Anwar Bantah dengan Bagikan Proses Casting Siksa Kubur

Sutradara Joko Anwar ungkap kekagumannya terhadap kemampuan akting Widuri Puteri yang langsung diterima saat casting film Siksa Kubur.

Baca Selengkapnya

Kesal Video dengan Nagita Slavina Dipotong, Kiky Saputri Singgung Film Budi Pekerti

7 hari lalu

Kesal Video dengan Nagita Slavina Dipotong, Kiky Saputri Singgung Film Budi Pekerti

Kiky Saputri ramai dikritik netizen karena menyebut nama Ayu Ting Ting di depan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Ernest Prakasa Nilai Kreator Konten Prank Ojol Membahayakan, Harus Diberi Pelajaran

10 hari lalu

Ernest Prakasa Nilai Kreator Konten Prank Ojol Membahayakan, Harus Diberi Pelajaran

Ernest Prakasa menilai kreator konten prank yang membahayakan orang ini seharusnya dilaporkan ke polisi dan diberikan pelajaran.

Baca Selengkapnya

Kreator Konten Prank Ojol Sebut Begal Tuai Hujatan, Galih Loss: Jangan Bully Orang Tua Saya

10 hari lalu

Kreator Konten Prank Ojol Sebut Begal Tuai Hujatan, Galih Loss: Jangan Bully Orang Tua Saya

Kreator konten prank yang sedang viral, Galih Loss mengulangi permintaan maafnya dan berharap netizen stop merundungnya.

Baca Selengkapnya

Lewat Unggahan Foto dan Video, Raffi Ahmad Isyaratkan Lily Anaknya Ketiga: Hadiah Tuhan

14 hari lalu

Lewat Unggahan Foto dan Video, Raffi Ahmad Isyaratkan Lily Anaknya Ketiga: Hadiah Tuhan

Raffi Ahmad saat memperkenalkan bayi perempuan, mengatakan ia yang memberikan nama Lily.

Baca Selengkapnya

Nagita Slavina Perkenalkan Bayi Perempuan, Jadi Adiknya Rayyanza?

15 hari lalu

Nagita Slavina Perkenalkan Bayi Perempuan, Jadi Adiknya Rayyanza?

Nagita Slavina belum menjelaskan tentang bayi perempuan itu, namun banyak spekulasi bermunculan bahwa dia akan menjadi adik Rayyanza.

Baca Selengkapnya

Raffi Ahmad Tampil dengan Seragam Earth Tone dan Mint di Hari Raya Idul Fitri

18 hari lalu

Raffi Ahmad Tampil dengan Seragam Earth Tone dan Mint di Hari Raya Idul Fitri

Aktris Raffi Ahmad dan keluarga merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445/2024 mengenakan seragam dengan nuansa earth tone dan mint.

Baca Selengkapnya

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Rayakan Malam Takbiran Bersama Prabowo

18 hari lalu

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Rayakan Malam Takbiran Bersama Prabowo

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengajak anak-anaknya merayakan malam takbiran di kediaman Prabowo.

Baca Selengkapnya

Jawab Sindiran Ernest Prakasa Soal Foto dengan Juara All England, Dito Ariotedjo Sengaja Bikin Akun X

38 hari lalu

Jawab Sindiran Ernest Prakasa Soal Foto dengan Juara All England, Dito Ariotedjo Sengaja Bikin Akun X

Dito Ariotedjo membuat akun X untuk menjawab sindiran Ernest Prakasa lantaran memilih tetap berada di tengah saat berfoto bersama juara All England.

Baca Selengkapnya