Rey Mbayang dan Dinda Hauw Berbagi Tips Jalani Hubungan di Masa Pandemi

Reporter

Antara

Editor

Mitra Tarigan

Kamis, 31 Desember 2020 10:22 WIB

Dinda dan Rey berbulan madu setelah melangsungkan pernikahan pada 10 Juli 2020 di masa pandemi. Kemesraan mereka selama bulan madu mampu membuat netizen gemas sekaligus terbawa perasaan (baper). instagram.com/rey_mbayang

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan Rey Mbayang dan Dinda Hauw mengungkapkan kunci menjalani hubungan di masa pandemi COVID-19, salah satunya saling mengerti. "Menurut kami, tips dan trik menjalankan hubungan apalagi buat kami yang menikah di saat pandemi yaitu saling mengerti dan memuji satu sama lain," kata mereka dalam siaran pers SnackVideo, Kamis 31 Desember 2020.

Dinda Hauw dan Rey Mbayang juga berusaha menghabiskan waktu bersama sembari terus menjaga komunikasi yang mungkin cenderung sulit dilakukan jika masing-masing sudah kembali bekerja. "Manfaatkan waktu sebaik-baiknya dengan orang yang disayang, dan berkomunikasi. Karena kalau sudah kerja kan sudah sulit," kata mereka yang saat ini juga sedang bersiap menjadi orang tua baru itu.

Khusus untuk pasangan kekasih yang ingin menikah di masa pandemi ini tapi tersendat, menurut Dinda dan Rey sebenarnya tidak terlalu masalah karena bisa memanfaatkan teknologi yang tersedia. "Nikah kan ibadah. Bisa nikah di KUA dulu dan mengundang keluarga inti aja. Sekarang teknologi udah canggih, bisa pakai fitur live streaming jika kerabat ingin menjadi saksi," ujar Dinda dan Rey.

Keduanya belum lama ini berbincang melalui fitur live streaming melalui aplikasi SnackVideo. Selain mereka, ada juga penyanyi Rizky Febian, Iqbaal Ramadhan, Ochi Rosdiana serta pasangan Amanda Manopo dan Billy Syahputra.

Tidak memulai hubungan dengan berpacaran, Dinda Hauw tiba-tiba dinikahi Rey Mbayang pada Jumat, 10 Juli 2020. Pernikahan keduanya sempat menghebohkan netizen lantaran mereka tidak berpacaran dan memutuskan taaruf selama kurang lebih dua bulan. Foto: Instagram

Masing-masing dari mereka berbicara mengenai hal berbeda. Rizky misalnya yang menceritakan kegiatannya selama pandemi mulai dari mengurus kucing hingga memasak. "Tahun ini merupakan tahun yang sulit buat semua orang yah. Karena pandemi, sempat keluarin single dan responnya kurang baik. Oleh karena itu, aku jadi stop berkarya hingga pertengahan tahun. Karantina di rumah aja buat aku melakukan hal-hal yang aku nggak pernah dilakukan, seperti mengurus kucing, masak, dan meluangkan waktu dengan keluarga juga tim," kata dia.

Advertising
Advertising

Selain kegiatan, dia juga membahas proyeknya bersama Anya Geraldine, "Trilogy Garis Cinta" yang diwujudkan melalui lagu "Melawan Dunia" dan "Juga Ku Rindu Ibu". Rizky yang meraih penghargaan pada MAMA 2020 dan Google Year in Search itu mendedikasikan dua lagu ini untuk masyarakat Indonesia agar tetap semangat dan semua ibu termasuk mendiang ibundanya.

Di sisi lain, ada Iqbaal Ramadhan yang merasa tahun ini berjalan sangat cepat karena dia sibuk kuliah daring sembari berkarya secara digital di YouTube dan SnackVideo.

Berita terkait

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

1 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

4 hari lalu

Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

Riset menyatakan bahwa preferensi konsumen belanja offline setelah masa pandemi mengalami kenaikan hingga lebih dari 2 kali lipat.

Baca Selengkapnya

5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

7 hari lalu

5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

Pakar hubungan menyebutkan hal-hal yang lebih perlu dipikirkan saat kencan pertama demi kelanjutan yang lebih diharapkan dengan calon pasangan.

Baca Selengkapnya

Tak Suka Hadiah Pemberian Kerabat, Apa yang Harus Dilakukan?

10 hari lalu

Tak Suka Hadiah Pemberian Kerabat, Apa yang Harus Dilakukan?

Tak semua hadiah yang diterima seperti yang diharapkan atau bahkan kita sama sekali tak suka barang yang diberikan. Apa yang harus dilakukan?

Baca Selengkapnya

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

12 hari lalu

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

Membangun hubungan baru di umur yang sudah tidak muda atau usia paruh baya punya tantangan unik tersendiri. Berikut hal yang perlu dipahami.

Baca Selengkapnya

Pengaruh Trauma Masa Lalu pada Hubungan Sekarang, Cek Dampaknya

12 hari lalu

Pengaruh Trauma Masa Lalu pada Hubungan Sekarang, Cek Dampaknya

Trauma yang tersisa berisiko merusak hubungan dan bedampak pada kemampuan untuk memilih secara emosional seseorang dalam hidupnya.

Baca Selengkapnya

Ragam Pemicu Pria Memutus Cinta, Tak Suka Dikekang dan Dikuasai

13 hari lalu

Ragam Pemicu Pria Memutus Cinta, Tak Suka Dikekang dan Dikuasai

Seperti juga perempuan, laki-laki pun punya banyak alasan untuk memutus hubungan cinta. Berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya

Sinyal Bos Jatuh Hati pada Karyawan, Tak Cuma Bahas Pekerjaan

15 hari lalu

Sinyal Bos Jatuh Hati pada Karyawan, Tak Cuma Bahas Pekerjaan

Bos jatuh hati pada bawahannya namun tak menunjukkannya dengan terang-terangan dengan alasan profesionalisme. Cek tanda berikut.

Baca Selengkapnya

Kualitas yang Diharapakan dari Pasangan, Tak Cuma Sekedar Penampilan Fisik

16 hari lalu

Kualitas yang Diharapakan dari Pasangan, Tak Cuma Sekedar Penampilan Fisik

Berikut hal-hal yang bisa menjadi daya tarik seseorang lebih dari sekedar penampilan fisik dan akan membuat hubungan bertahan lebih lama.

Baca Selengkapnya

Ide Kencan dengan Pasangan Introvert, Tenang dan Penuh Keakraban

17 hari lalu

Ide Kencan dengan Pasangan Introvert, Tenang dan Penuh Keakraban

Tak seperti orang ekstrovert yang bisa kencan di mana pun, pasangan introvert lebih suka tempat yang tenang dan jauh dari keramaian. Berikut idenya.

Baca Selengkapnya