Usai Insiden Penusukan Syekh Ali Jaber, Syakir Daulay Jemput Gurunya di Bandara

Reporter

Tempo.co

Selasa, 15 September 2020 09:14 WIB

Syakir Daulay menjemput Syekh Ali Jaber di Bandara Soekarno Hatta, Banten. Foto" IG Syakir Daulay

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor dan hafiz Al Quran, Syakir Daulay menjemput kedatangan Syekh Ali Jaber di Bandara Soekarno Hatta pada Senin, 14 September 2020. Ia merasa sangat perlu menjemput orang yang mengajarinya membaca dan mengenal Al Quran seusai insiden penusukan Syekh Ali Jaber saat berdakwah di Lampung, Ahad, 13 September 2020.

"BISMILLAH! Alhamdulillah hari ini Allah berikan kesempatan saya untuk menjemput guru saya @syekh.alijaber yang baru pulang dari safari dakwah nya di Lampung," tulisnya mengawali keterangan di unggahannya tersebut.

Syakir menuturkan, meski kondisinya belum sehat usai ditusuk oleh AA saat sedang berdakwah, Syekh Ali Jaber lagsung memeluknya saat bertemu. Beliau bilang kepada saya, 'sakit saya langsung sembuh dijemput sama Syakir,'" kata Syakir yang juga penyanyi ini.

Syakir Daulay mengunggah kembali fotonya bersama Syekh Ali Jaber. Foto: IG @syakirdaulay/\.

Penusukan Syekh Ali Jaber itu terjadi pada Ahad petang, 13 September di Masjid Falahudin, Jalan Tamin No. 45 Kelurahan Suka Jawa Kecamatan Tanjung Karang Barat, Lampung. Kejadian penusukan itu bermula saat dia membuka sesi foto bersama para jamaah.

Advertising
Advertising

Namun, ketika akan berfoto bersama jamaah ibu dan anak, tiba-tiba seorang laki-laki menerobos dan langsung menusuk Syekh Ali Jaber. Pelaku bernama Alpin Andria itu langsung dibekuk setelah sebelumnya sempat dihujani pukulan.

Menurut Syakir yang tengah terlibat proyek menyanyikan ulang lagu-lagu Uje bersama Adiba itu, Syekh Ali Jaber terus bercerita kepada muridnya dan bercanda. Ulama asal Madinah, Arab Saudi yang memperoleh status WNI sejak 2012 itu enggan menunjukkan kesakitan di wajahnya. Gurunya pula, kata Syakir, yang menyuruhnya membuat vlog.

Pada unggahan sebelumnya, Syakir mengakui ia belajar Al Quran mulai dari memahami hingga menghapal kepada Syekh Ali Jaber. Saat mendengar kabar insiden itu, ia membuat unggahan di Instagram Story dan di beranda akun Instagramnya meminta netizen membantu mendoakan kesembuhan gurunya.

Syekh Ali Jaber sendiri membuat vlog sepanjang perjalanan dijemput muridnya. "Alhamdulillah saya sudah sampai di Jakarta, sampai rumah. Saya terkejut pas saya tiba di Jakarta, saya dijemput sama ananda Syakir. Terima kasih Syakir," ujarnya sambil mengarahkan kamera ke wajah muridnya yang duduk di sampingnya. Syakir pun mendoakan gurunya lekas sehat dan berdakwah kembali.

Ali Jaber selanjutnya mengatakan, ia perlu menenangkan jamaah yang merasa terpukul mendengar kabar itu. "Alhamdulillah, saya ingin tenangkan jamaah, semuanya baik-baik. Dari Allah, untuk Allah, kepada Allah, dan Lillah," ucapnya.

Berita terkait

3 Tahun Syekh Ali Jaber Berpulang, Setahun Sebelumnya Alami Penusukan di Bandarlampung

16 Januari 2024

3 Tahun Syekh Ali Jaber Berpulang, Setahun Sebelumnya Alami Penusukan di Bandarlampung

Syekh Ali Jaber mengembuskan napas terakhirnya 3 tahun lalu. Berikut profilnya, dan insiden penusukan terhadapnya saat berdakwah di Bandarlampung.

Baca Selengkapnya

Mengenang 3 Tahun Syekh Ali Jaber Berpulang, Ini Perjalanan Seorang Ulama Kebangsaan

15 Januari 2024

Mengenang 3 Tahun Syekh Ali Jaber Berpulang, Ini Perjalanan Seorang Ulama Kebangsaan

Syekh Ali Jaber dikenal luas di Indonesia sejak menjadi juri Hafiz Indonesia dan dai di berbagai kajian stasiun televisi nasional.

Baca Selengkapnya

Viral Kembali Momen Syekh Ali Jaber Cium Kaki Bocah Hafiz, Berikut Profil Ali Jaber

28 Maret 2023

Viral Kembali Momen Syekh Ali Jaber Cium Kaki Bocah Hafiz, Berikut Profil Ali Jaber

Video Syekh Ali Jaber mencium tangan dan kaki bocah disabilitas hafiz Alquran kembali viral. Ini profil ulama asal Arab Saudi ini.

Baca Selengkapnya

Dua Tahun Syekh Ali Jaber Wafat, Pernah Jadi Korban Penikaman Saat Ceramah

17 Januari 2023

Dua Tahun Syekh Ali Jaber Wafat, Pernah Jadi Korban Penikaman Saat Ceramah

Profil Syekh Ali Jaber, pendakwah asal Madinah yang wafat 2 tahun lalu. Ia pernah mengalami percobaan pembunuhan di Lampung.

Baca Selengkapnya

Terlibat di Film Cinta Subuh, Cita-cita Syakir Daulay saat di Pesantren

15 Mei 2022

Terlibat di Film Cinta Subuh, Cita-cita Syakir Daulay saat di Pesantren

Syakir Daulay menuturkan, bermain di film Cinta Subuh ini cita-citanya saat di pesantren, ketika ia menonton film pendek berjudul sama di Youtube.

Baca Selengkapnya

Syakir Daulay Feat Adiba Khanza Rilis Single Berjudul Cinta Subuh

30 April 2022

Syakir Daulay Feat Adiba Khanza Rilis Single Berjudul Cinta Subuh

Syakir Daulay mengatakan, ia memiliki kesan mendalam terhadap lagu Cinta Subuh ini, karena liriknya sangat religius.

Baca Selengkapnya

Setahun Berpulang Syekh Ali Jaber, Pendakwah Asal Madinah Dimakamkan di Lombok

16 Januari 2022

Setahun Berpulang Syekh Ali Jaber, Pendakwah Asal Madinah Dimakamkan di Lombok

Ali Saleh Mohammed Ali Jaber atau dikenal Syekh Ali Jaber merupakan ulama dan pendakwah yang meninggal 14 Januari 2021 lalu. berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2021: Deretan Pesohor Tanah Air Meninggal Bukan karena Covid-19

24 Desember 2021

Kaleidoskop 2021: Deretan Pesohor Tanah Air Meninggal Bukan karena Covid-19

Kaleidoskop 2021 yang berikut ini merupakan deretan selebritas Indonesia yang meninggal pada tahun ini bukan karena Covid-19.

Baca Selengkapnya

Rindukan Ameer Azzikra, Nadzira Shafa: Kehilangan Kamu Tersulit dalam Hidupku

1 Desember 2021

Rindukan Ameer Azzikra, Nadzira Shafa: Kehilangan Kamu Tersulit dalam Hidupku

Nadzira Shafa menuturkan, kenangan bersama Ameer Azzikra terus mengendap dan seperti film yang diputar di benak dan pikirannya.

Baca Selengkapnya

Sebelum Meninggal, Ameer Azzikra Sempat Minta Maaf ke Syakir Daulay

29 November 2021

Sebelum Meninggal, Ameer Azzikra Sempat Minta Maaf ke Syakir Daulay

Syakir Daulay mengunggah video Ameer Azzikra yang mengeluhkan sakit di paru-parunya dan meminta maaf atas segala kesalahannya.

Baca Selengkapnya