Kongkow di Itaewon Saat Pandemi, Jungkook BTS Negatif Corona

Reporter

Antara

Rabu, 20 Mei 2020 11:18 WIB

Jungkook BTS. teenvogue.com

TEMPO.CO, Jakarta -Jungkook, salah satu personel grup idola Bangtan Sonyeondan (BTS), dinyatakan negatif corona setelah mengunjungi Itaewon pada akhir bulan lalu. Seperti laporan sebuah harian daring di Korea Selatan, Jungkook bersama Mingyu dari grup SEVENTEEN, Jaehyun NCT dan Cha Eun Woo mengunjungi sebuah restoran dan dua bar berbeda di sana pada 25 April 2020.

Walaupun Korea Selatan melonggarkan aturan jarak sosial menanggapi COVID-19, kepergian keempat idol itu jadi perbincangan. Segera setelah laporan keluar, para agensi masing-masing penyanyi mengkonfirmasi kunjungan tersebut dan meminta maaf atas kegagalan mereka untuk mematuhi kampanye jarak sosial.

Big Hit Entertainment, agensi BTS, mengakui Jungkook mengunjungi distrik tersebut pada 25 April, dan dia dites meskipun tidak memiliki gejala terkait COVID-19. "Dia tidak patuh melakukan aturan jarak sosial. Kami akan memastikan hal serupa tidak akan terjadi lagi dan meminta maaf karena membuat khawatir banyak orang termasuk penggemar," kata pihak Big Hit seperti dilansir Yonhap.

SM Entertainment, agensi NCT, juga mengkonfirmasi laporan berita dan mengatakan Jaehyun negatif corona setelah diperiksa atas inisiatifnya sendiri. "Jaehyun menyesali kecerobohannya, dia harus menahan diri dari pertemuan pribadi selama jarak sosial," kata pihak SM.Jungkook, Mingyu, Cha Eun Woo, dan Jaehyun NCT (Soompi)

Sementara itu, agensi Pledis Entertainment dan Fantagio, yang masing-masing menaungi SEVENTEEN dan Astro juga mengaku artis mereka menghabiskan malam di Itaewon dan meminta maaf karena tidak mematuhi jarak sosial dengan baik.

Selain Jungkook BTS, Mingyu dari grup SEVENTEEN, Jaehyun NCT dan Cha Eun Woo juga dinyakan negatif COVID-19.

Korea Selatan mendapatkan lonjakan jumlah infeksi harian COVID-19 sejak seorang pria berusia 29 tahun dites positif setelah kunjungan ke lima klub dan bar di Itaewon pada awal Mei ini. Sebanyak 170 kasus infeksi, termasuk anggota keluarga dan kolega mereka, telah dilaporkan pada Senin, 18 Mei 2020.

Advertising
Advertising

Otoritas karantina setempat telah meminta orang yang pernah ke Itaewon dan daerah sekitarnya dari 24 April - 6 Mei untuk menjalani tes COVID-19 bahkan jika mereka tidak memiliki gejala.

Berita terkait

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

2 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

3 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

4 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

7 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Kolaborasi Stray Kids dan Charlie Puth

9 hari lalu

Serba-serbi Kolaborasi Stray Kids dan Charlie Puth

Stray Kids akan berkolaborasi dengan Charlie Puth untuk single digital terbaru bertajuk Lose My Breath

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

11 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

11 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

17 hari lalu

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

18 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

21 hari lalu

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

AP II mencatat jumlah penumpang pesawat angkutan Lebaran 2024 di 20 bandara yang dikelola perusahaan meningkat sekitar 15 persen.

Baca Selengkapnya