Hari Kartini, Yuni Shara Ajak Perempuan Bergerak dan Berbagi

Reporter

Tempo.co

Senin, 20 April 2020 08:18 WIB

Yuni Shara membagikan tutorial makeup di chanel Youtube-nya. Youtube/Yuni Shara Chanel

TEMPO.CO, Jakarta - Yuni Shara memiliki cara khusus memperingati Hari Kartini yang akan jatuh pada Selasa, 21 April 2020. Jika biasanya para perempuan memeriahkan Hari Kartini dengan mengenakan baju daerah dan lomba memasak, untuk tahun ini, saat pandemi Corona, Yuni mengajak para perempuan untuk memperingatinya dengan cara berbeda.

"Gimana kalau kita membuatnya Kartinian Berbagi Kasih. Caranya, kita berbagi masker kain atau bahan, berbagi mie instan, atau berbagai hand sanitizer, pokoknya apa aja sembarang yang penting ada manfaatnya bagi kondisi saat ini," ujar kakak Krisdayanti ini dalam video yang diunggah di akun Instagramnya pada Ahad, 19 April 2020.

Perempuan yang mengelola sekolah PAUD untuk anak menengah ke bawah di Kota Batu ini menuturkan, cara pembagiannya bisa dikelola sendiri. "Bisa ditaruh di depan rumah, ambil seperlunya, ini kita berbagi dari perempuan ke perempuan nih. Bisa nitip di RT RW," ujarnya.

Yuni Shara melakukan sesi pemotretan koleksi busana Ramadan dan Lebaran di rumahnya. (Youtube Chanel Yuni Shara)

Jika memungkinkan untuk berkumpul dengan sahabat dalam jumlah terbatas demi menghindari kerumunan, kata Yuni, bisa dengan mengenakan kebaya atau baju daerah lalu sambil tetap berbagi. "Nanti posting sebanyak-banyaknya di social media Anda semuanya, dan kita akan lihat gimana dahsyatnya perempuan bergerak, perempuan berbagi untuk bangsa ini," ujarnya.

Advertising
Advertising

Unggahan yang inspiratif ini mendapatkan pujian dari para pengikutnya. Mereka pun bersiap mempraktikkan berbagi untuk merayakan Hari Kartini.

"Siap Bunda, mari kita lakukan bersama-sama #perempuanbergerak #kartiniberbagikasih2020," kata @cahayapermataabadi, sekolah PAUD yang dimiliki Yuni Shara. Komentar dari admin pengeloa PAUDnya ini pun direspons ibu dua anak ini. "Mari guru-guru kesayangan, kita bergerak bersama-sama."

Netizen lainnya pun mendukung ajakan Yuni Shara ini. "Setuju ide yang sangat cemerlang, Bunda," tulis @dewiginta. "Inggih Mbak Yuni, berbagi itu lebih baik untuk saat ini," ujar @andin.86.

Berita terkait

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

5 hari lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

6 hari lalu

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

Keahlian perempuan memberikan keuntungan sendiri khususnya di unit bisnis garmen J99 Corp.

Baca Selengkapnya

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

9 hari lalu

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

27 persen perempuan sebagai pimpinan puncak perusahaan.

Baca Selengkapnya

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

10 hari lalu

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

10 hari lalu

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.

Baca Selengkapnya

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

11 hari lalu

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

Film-film yang menggambarkan perjuangan R.A Kartini

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

11 hari lalu

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengenakan kain batik pada hari terakhirnya di Washington DC, Amerika Serikat, 21 April kemarin.

Baca Selengkapnya

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

11 hari lalu

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

Potongan-potongan surat RA Kartini yang menunjukan perjuangan wanita

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

12 hari lalu

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

Para perempuan di Yogyakarta memperingati Hari Kartini dengan lomba lari dan jalan kaki, serta membuat pameran lukisan.

Baca Selengkapnya

Gelar Kampus Menggugat di Hari Kartini, Guru Besar UGM: Kita Bagian Kerusakan Demokrasi di Era Jokowi

12 hari lalu

Gelar Kampus Menggugat di Hari Kartini, Guru Besar UGM: Kita Bagian Kerusakan Demokrasi di Era Jokowi

Kegiatan Kampus Menggugat ini menyorot kondisi demokrasi di penghujung kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang merupakan alumnus UGM.

Baca Selengkapnya