Bad Boys for Life Kembali Puncaki Box Office Akhir Pekan

Reporter

Bisnis.com

Senin, 27 Januari 2020 15:00 WIB

Poster film Bad Boys for Life. Sony

TEMPO.CO, Jakarta - Film Bad Boys for Life (2020) kembali memuncaki posisi teratas box office akhir pekan terakhir Januari di pasar domestik Amerika Utara. Sementara, posisi tiga besarnya tak berubah dari akhir pekan sebelumnya.

Berdasarkan catatan Box Office Mojo, film Bad Boys for Life dari Sony Pictures berhasil mengumpulkan pendapatan tambahan sebesar US$34 juta dari 3.775 titik penayangan di dalam negeri.

Film besutan sutradara Bilall Fallah dan Adil El Arbi itu telah memasuki pekan kedua penayangannya dan telah berhasil mengumpulkan penghasilan sebesar US$120,6 juta di pasar domestik dan US$95 juta di pasar internasional.

Secara keseluruhan, film ketiga dari waralaba Bad Boys ini mencatatkan pendapatan sekitar US$215,6 juta pada pekan kedua perilisannya. Angka yang tidak mengecewakan, terlebih film mendapatkan ulasan yang memuaskan dengan 77 persen di situs Rotten Tomatoes.

Posisi kedua box office Amerika Utara juga masih ditempati oleh film 1917 dari Universal Pictures. Film arahan sutarada Sam Mendes itu menambah pundi-pundi sekitar US$15,8 juta dari 3.937 titik pemutaran pada akhir pekan lalu.

Advertising
Advertising

Memasuki pekan ketiga perilisannya secara komersial, film 1917 telah mencatatkan penghasilan sebesar US$200,4 juta, dengan rincian US$103,8 juta dari pasar domestik dan US$96,6 juta dari pasar luar negeri atau internasional.

1917 barangkali tidak begitu menghasilkan penjualan tiket yang fantastis. Akan tetapi, penerimaan sosialnya sangat luar biasa. Film ini berhasil membawa pulang piala utama dalam berbagai penghargaan seperti Golden Globes, Producers Guild of America (PGA) Awards, dan Director Guild of Americ (DGA) Awards.

Adapun, melengkapi tiga besar teratas box office akhir pekan ada film Dolittle juga dari Universal Pictures, yang mengumpulkan pemasukan tambahan sekitar US$12,5 juta dari 4.155 titik penayangan.(paling kanan) Vanessa Hudgens dalam adegan film Bad Boys for Life. Instagram/@vanessahudgens

Film besutan sutradara Stephen Gaghan ini harus mengakui debutnya yang kurang cemerlang. Dalam kurun waktu dua pekan penayangannya, film hanya berhasil mengumpulkan pendapatan sekitar US$91 juta yakni US$44,6 juta di dalam negeri dan US$46,4 juta di luar negeri.

Film petualangan fantasi ini juga menerima ulasan yang buruk, situs Rotten Tomatoes hanya memberikan skor 16 persen dari total 164 kritikus yang menilai. Padahal, film ini melibatkan sejumlah nama kondang seperti Robert Downey Jr., Tom Holland, Selena Gomez, dan sebagainya.

Sementara itu, film-film rilisan anyar pada akhir pekan lalu harus rela berada di posisi menengah. Film The Gentlemen dari STX Entertainment besutan sutradara Guy Ritchie, memulai debut pekan perdananya di posisi keempat dengan US$11 juta.

Film lainnya yakni The Turning dari Universal Pictures arahan sutradara Floria Sigismondi berada di peringkat keenam dengan penghasilan pekan pertama sebesar US$7,3 juta dari 2.571 titik pemutaran di dalam negeri.

Berikut ini adalah daftar lima film teratas box office akhir pekan (24-26 Januari) Amerika Utara :

Bad Boys for Life – US$34 juta

1917 – US$15,8 juta

Dolittle – US$12,5 juta

The Gentlemen – US$11 juta

Jumanji: The Next Level – US$7,9 juta

Berita terkait

3 Fakta Film Joker 2, Duet Antagonis yang Suka Stand Up Comedy dan Bernyanyi

20 hari lalu

3 Fakta Film Joker 2, Duet Antagonis yang Suka Stand Up Comedy dan Bernyanyi

Joker 2 atau Joker: Folie Deux merupakan sekuel lanjutan dari film joker sebelumya yang dirilis pada 2019. Film ini mengikuti kisah perjalanan Joker, seorang stand-up comedian dan badut paruh waktu bernama Arthur Fleck.

Baca Selengkapnya

Timothee Chalamet Pecahkan Rekor Box Office Ini Berkat Dune: Part Two dan Wonka

39 hari lalu

Timothee Chalamet Pecahkan Rekor Box Office Ini Berkat Dune: Part Two dan Wonka

Timothee Chalamet menjadi aktor pertama setelah John Travolta yang memiliki dua film terlaris dalam delapan bulan.

Baca Selengkapnya

6 Remake Film King Kong yang Selalu Hadir di Setiap Generasi Sejak 91 Tahun Lalu

3 Maret 2024

6 Remake Film King Kong yang Selalu Hadir di Setiap Generasi Sejak 91 Tahun Lalu

Sejak penayangan awal pada 2 Maret 1993, King Kong sampai sekarang sudah dibuat ulang dan hadir dalam setiap generasi. Berikut remake film King Kong.

Baca Selengkapnya

Film Bob Marley: One Love Melejit di Peringkat Atas Box Office Amerika

26 Februari 2024

Film Bob Marley: One Love Melejit di Peringkat Atas Box Office Amerika

Pencapaian film Bob Marley ini menandai salah satu pembukaan terbaik untuk biopik musik

Baca Selengkapnya

Exhuma Tembus 2 Juta Penonton dalam 4 Hari, Masih Kuasai Puncak Box Office Korea

26 Februari 2024

Exhuma Tembus 2 Juta Penonton dalam 4 Hari, Masih Kuasai Puncak Box Office Korea

Film Exhuma yang dibintangi Kim Go Eun dan Lee Do Hyun mencapai 2 juta penonton bioskop hanya dalam waktu 4 hari.

Baca Selengkapnya

Sinopsis Alienoid 2, Film Kim Tae Ri dan Kim Woo Bin yang Jadi Box Office di Korea

24 Januari 2024

Sinopsis Alienoid 2, Film Kim Tae Ri dan Kim Woo Bin yang Jadi Box Office di Korea

Alienoid 2 bercerita tentang portal waktu misterius yang secara tiba-tiba terbuka

Baca Selengkapnya

Wonka Raup Rp 7,7 Triliun secara Global, Lampaui Charlie and the Chocolate Factory

15 Januari 2024

Wonka Raup Rp 7,7 Triliun secara Global, Lampaui Charlie and the Chocolate Factory

Film Wonka berjaya di box office dengan meraup pendapatan Rp 7,7 triliun dari seluruh dunia dan berhasil melampaui Charlie and the Chocolate Factory.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2023: 10 Film Box Office, dari Barbie hingga Ant-Man Quantumania

30 Desember 2023

Kaleidoskop 2023: 10 Film Box Office, dari Barbie hingga Ant-Man Quantumania

Kaleidoskop 2023 berikut merupakan jajaran film Hollywood box office yang paling banyak ditonton di seluruh dunia sepanjang tahun ini.

Baca Selengkapnya

26 Tahun Lalu Film Titanic Resmi Dirilis, Berikut 7 Fakta Uniknya

20 Desember 2023

26 Tahun Lalu Film Titanic Resmi Dirilis, Berikut 7 Fakta Uniknya

Deretan fakta unik di balik film Titanic yang melegenda. Sutradara bahkan pernah ditegur astrofisikawan karena satu kesalahan. Ini fakta unik lainnya.

Baca Selengkapnya

Selain Shah Rukh Khan, Atlee Kumar Sang Sutradara Mengantar Film Jawan Tembus Lebih Rp 2 Trilun

12 Desember 2023

Selain Shah Rukh Khan, Atlee Kumar Sang Sutradara Mengantar Film Jawan Tembus Lebih Rp 2 Trilun

Atlee Kumar sutradara film Jawan yang dibintangi Shah Rukh Khan menembus keuntungan Rp 2 triliun.

Baca Selengkapnya