Anggun C. Sasmi Duet Bareng Pavarotti Virtual Nanti Malam

Reporter

Dian Yuliastuti

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 9 November 2019 08:00 WIB

Angun C. Sasmi memberikan keterangan saat konferensi pers menjelang konser peringatan 70 tahun hubungan diplomatik Italia - Indonesia di Jakarta, Kamis 7 November 2019. TEMPO | Dian Yuliastuti

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi Anggun C. Sasmi akan tampil dalam konser peringatan 70 Tahun Hubungan Diplomatik Italia - Indonesia bersama Jakarta Simfonia Orchestra di Aula Simfonia Jakarta, Sabtu, 9 November 2019. Menariknya, Anggun akan tampil berduet secara virtual dengan maestro Italia, almarhum Luciano Pavarotti.

"Nanti menyanyi dengan Pavarrotti. Aku pernah menyanyikan lagu itu, tapi kali ini istimewa," kata Anggun C. Sasmi di kawasan Sudirman, Jakarta, Kamis 7 November 2019. Dalam konser peringatan 70 tahun hubungan Indonesia - Italia, itu akan menyanyikan lagu berjudul Caruso.

Komposisi lagu Italia tersebut akan diiringi orkestra yang dikonduktori oleh Eunice Tong Holden. Anggun C. Sasmi senang dan bangga bisa menyanyi 'bersama' sang maestro meski secara virtual. Bagi Anggun, Luciano Pavarotti adalah musikus yang sangat berani dan rendah hati mengundang penyanyi dengan genre yang berbeda untuk berkolaborasi. Pavarrotti pernah tampil bersama Bono, Bryan Adam, Sting, The Corrs, Mariah Carey, Andrea Bocelli, Celine Dion, dan lainnya.

Anggun C. Sasmi. TEMPO | Dian Yuliastuti

Selain 'duet' bareng Pavarrotti, Anggun C. Sasmi juga akan tampil bersama dua penyanyi tenor. Yang jelas, Anggun tak akan menyanyi dengan teknik vokal yang sama. "Di sini saya tetap tampil dengan kemampuan menyanyi saya, mereka juga bernyanyi dengan cara mereka," ujar pelantun tembang Snow in The Sahara tersebut.

Advertising
Advertising

Menurutnya kemampuan olah vokal seperti penyanyi sopran, mezos opran, tenor ini adalah kapasitas yang tak mudah dimiliki oleh seorang penyanyi. Anggun pun menyadari lahir dan tumbuh dalam genre yang berbeda, bukan genre yang akrab dalam keseharaiannya. Menurut Anggun, genre musik klasik adalah aliran yang sangat agung dan ningrat. "Saya senang diberikan kesempatan menyeberang dan bermain di wilayah yang saya tidak kenal," ucap dia.

Anggun C. Sasmi merasa senang dan tertantang bisa bernyanyi bersama orkestra di sebuah panggung. Dia senang bisa bermain musik di wilayah yang berbeda. Penyanyi yang mengawali karier melalui musik rock ini menambahkan, bernyanyi dan bermusik adalah ajang bermain, bukan pekerjaan.

Berita terkait

Asa Komunitas Musik Klasik di Kota Padang

8 Januari 2024

Asa Komunitas Musik Klasik di Kota Padang

Sendi menerangkan, program musik klasik ini terdiri dari beberapa kegiatan mulai dari diskusi sampai tampil di panggung.

Baca Selengkapnya

Gerakan Tolak dengan Anggun Modus Penipuan Perbankan, Bos BCA Ungkap Dampaknya

8 Desember 2023

Gerakan Tolak dengan Anggun Modus Penipuan Perbankan, Bos BCA Ungkap Dampaknya

Manajemen BCA mengungkap dampak gerakan 'Tolak dengan Anggun'-gerakan menolak modus penipuan perbankan dengan berbagai cara yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Duet Anggun C. Sasmi dan Waldjinah hingga Penampilan XODIAC di Persembahan dari Solo

18 September 2023

Duet Anggun C. Sasmi dan Waldjinah hingga Penampilan XODIAC di Persembahan dari Solo

Anggun C. Sasmi dan Waldjinah memukau ratusan undangan dengan duet lagu keroncong berjudul Kota Solo. Zayyan XODIAC bawakan lagu Indonesia Pusaka.

Baca Selengkapnya

Gelaran Seni Budaya Persembahan dari Solo Hadirkan Anggun, Fabio Asher, Waldjinah hingga XODIAC

5 September 2023

Gelaran Seni Budaya Persembahan dari Solo Hadirkan Anggun, Fabio Asher, Waldjinah hingga XODIAC

Persembahan dari Solo akan sajikan pentas budaya tradisional yang dipadukan penampilan musisi seperti Anggun, XODIAC, hingga Waldjinah.

Baca Selengkapnya

Mengenang Andres Segovia, Musikus Berjuluk Bapak Gitar Klasik Modern

3 Juni 2023

Mengenang Andres Segovia, Musikus Berjuluk Bapak Gitar Klasik Modern

Andres Segovia semasa kecilnya juga mempelajari piano dan cello. Tapi, dia tidak bisa dialihkan dari minatnya terhadap gitar

Baca Selengkapnya

Gaya Erina Gudono Makan Malam Bersama Desainer Jean Paul Gaultier di Paris

5 April 2023

Gaya Erina Gudono Makan Malam Bersama Desainer Jean Paul Gaultier di Paris

Erina Gudono memakai busana karya desainer Indonesia saat memperkenalkan wayang kulit kepada Jean Paul Gaultier.

Baca Selengkapnya

Mengenang Ludwig Van Beethoven, Komponis Legendaris Pengusung Semangat Baru Humanisme

27 Maret 2023

Mengenang Ludwig Van Beethoven, Komponis Legendaris Pengusung Semangat Baru Humanisme

Beethoven dikenal baik sebagai virtuoso dan komposer hingga menjadi komposer pertama yang sukses setelah meninggalkan pekerjaannya.

Baca Selengkapnya

213 Tahun Kelahiran Komposer Frederic Chopin: Mengingat Lagi 5 Karya Legendarisnya

2 Maret 2023

213 Tahun Kelahiran Komposer Frederic Chopin: Mengingat Lagi 5 Karya Legendarisnya

Komposer Polandia, Frederic Chopin, kemarin genap 213 tahun yang lahir 1 Maret 1810.

Baca Selengkapnya

5 Karya Legendaris Beethoven yang Mempengaruhi Musik Dunia

16 Desember 2022

5 Karya Legendaris Beethoven yang Mempengaruhi Musik Dunia

Lima karya agung Ludwig van Beethoven, komposer asal Jerman yang menciptakan karya musik yang mempengaruhi dunia. Ini 5 karya legenda itu.

Baca Selengkapnya

5 Karya Simfoni Klasik Beethoven yang Legendaris

16 Desember 2022

5 Karya Simfoni Klasik Beethoven yang Legendaris

Beethoven yang lahir 252 tahun silam, adalah sosok inovator yang memperluas ruang lingkup sonata, simfoni, konser dan kuartet di dunia musik klasik.

Baca Selengkapnya