5 Pilihan Film Horor yang Tayang pada Juli 2019

Reporter

Tempo.co

Editor

Rini Kustiani

Rabu, 3 Juli 2019 21:21 WIB

Ilustrasi menonton film horor/seram. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Pecinta film horor mesti tahu film apa saja yang bakal tayang sepanjang Juli 2019. Film horor dari Indonesia maupun Hollywood tentu memiliki sensasi menonton yang berbeda.

Baca: Memahami Kerja Otak lewat Film Horor

Banyak orang menganggap film horor versi Indonesia lebih menakutkan, dibanding film horor dari luar negeri. Itu bisa terjadi karena kita terbiasa merasakan susananya dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini lima film horor yang tayang di bioskop Indonesia sepanjang Juli 2019, baik dari dalam maupun luar negeri.

1. Ikut Aku ke Neraka
Film garapan Azhar Kinoi Lubis ini akan dirilis pada Kamis, 11 Juli 2019. Film produksi Rapi film tersebut bercerita tentang suami istri bernama Lita yang diperankan oleh Clara Bernadeth dan Rama (Rendy Kjaernett).

Ketika Lita melahirkan anak pertama, Rama ingin menghilangkan tanda lahir Lita di punggungnya karena membuat tidak percaya diri. Tetapi setelah anak mereka lahir dan tanda lahir Lita hilang, mereka mulai diteror mahluk halus yang berwujud wanita yang menyeramkan.

Advertising
Advertising

Mereka meminta bantuan Pak Adam (Teuku Rifnu Wikana) yang menceritakan bahwa teror yang terjadi berasal dari Lita sendiri dan jawabannya ada di masa lalu Lita. Penasaran dengan teror yang dialami Lita dan Rama?

2. Pintu Merah
Film garapan Noviandra Santosa ini bercerita tentang Aya (Aura Kasih), seorang wartawati muda yang ambisius dan idealis. Aya sedang menulis kasus pembunuhan dengan jasad yang ditemukan di hutan.

Ini bukan kasus biasa. Banyak misteri didalamnya yang membuat Aya kian penasaran. Film Pintu Merah akan tayang pada Kamis, 18 Juli 2019.

3. Uka–uka The Movie: Nini Tulang
Film bergenre horror komedi ini terinspirasi dari program televise 'Gentayangan' yang popular di tahun 2000-an. Film ini bercerita tentang seorang wanita bernama Selly yang mencoba mengikuti acara Uka-uka.

Bersama empat sahabatnya yaitu, Karin, Rama, Doni, dan Eja, Selly menuju tempat uji nyali yang disediakan tim acara Uka-uka. Mereka merasakan pengalaman mistis dalam acara tersebut. Film ini akan tayang pada tanggal Kamis, 25 Juli 2019.

Baca juga: Asmara Abigail Tampil Berani di Film Horor Sekte

Selanjutnya: Film Kutuk dan The Boy 2
<!--more-->
4. Kutuk
Film garapan Rudi Aryanto ini bercerita mengenai Maya (Shandy Aulia) yang baru saja bekerja di sebuah panti jompo. Maya kerap mencium bau busuk dan mendengar suara suara aneh setiap malam. Saat Maya mulai bertanya-tanya dia malah di teror oleh penampakan hantu wanita yang berpakaian perawat seperti dirinya.

Maya bertemu Reno (Bryan McKenzie) pemuda yang sering beramal untuk panti jompo. Reno mengingatkan Maya agar segera pergi dari panti jompo tersebut demi keselamatannya. Peringatan Reno terbukti dengan tewasnya para lansia di panti jompo satu per satu.

Kematian demi kematian membuat Maya mulai mengerti mengapa hal itu bisa terjadi. Maya berusaha untuk segera mengakhiri teror di panti jompo, meskipun sebenarnya dia tidak tahu, kalau dia telah menjadi target selanjutnya. Sama seperti Pintu Merah, film Kutuk ini mulai tayang Kamis, 25 Juli 2019.

5. The Boy 2
Jika empat film tadi berasal dari dalam negeri, film The Boy 2 berasal dari Hollywood. Film ini dibintangi oleh Katie Holmes dan berkisah tentang satu keluarga yang pindah ke sebuah perkebunan. Mereka tak sadar kalau putra mereka mendapatkan teman baru yang aneh dan mengganggu, yakni sebuah boneka hidup yang menakutkan bernama Brahms. Film The Boy 2 akan tayang di Indonesia pada Jumat, 26 Juli 2019.

AULIA ZITA LOPULALAN

Berita terkait

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

10 jam lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Review Film Abigail: Horor Thriller Penculikan Vampir Dibalut Komedi dan Drama

12 jam lalu

Review Film Abigail: Horor Thriller Penculikan Vampir Dibalut Komedi dan Drama

Film Abigail bercerita tentang kawanan penculik menangkap seorang putri balerina, anak seorang tokoh dunia bawah tanah yang kuat

Baca Selengkapnya

Menjelang Ajal Tayang, Ini Deretan Film Horor Karya Hadrah Daeng Ratu

2 hari lalu

Menjelang Ajal Tayang, Ini Deretan Film Horor Karya Hadrah Daeng Ratu

Hadrah Daeng Ratu sutradara yang dikenal lewat sejumlah karya film horornya. Film terbarunya Menjelang Ajal

Baca Selengkapnya

Film Temurun Tayang 30 Mei 2024, Diklaim Tak Ada Unsur Agama dan Budaya

2 hari lalu

Film Temurun Tayang 30 Mei 2024, Diklaim Tak Ada Unsur Agama dan Budaya

Film horor yang diproduseri Umay Shahab dan Prilly Latuconsina, Temurun, disebut tidak menyenggol unsur budaya dan agama.

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

2 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Alasan Shareefa Daanish Dipilih sebagai Pemeran Utama Film Menjelang Ajal

2 hari lalu

Alasan Shareefa Daanish Dipilih sebagai Pemeran Utama Film Menjelang Ajal

Beberapa alasan Shareefa Daanish dipilih sebagai pemeran utama film Menjelang Ajal, performa yang kuat hingga gemar olahraga yoga.

Baca Selengkapnya

Film Menjelang Ajal Terinspirasi dari Kisah Nyata, Ini Pesan yang Mau Disampaikan

2 hari lalu

Film Menjelang Ajal Terinspirasi dari Kisah Nyata, Ini Pesan yang Mau Disampaikan

Film Menjelang Ajal mengandung pesan penting yang ingin disampaikan sutradara Hadrah Daeng Ratu kepada penonton.

Baca Selengkapnya

Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

3 hari lalu

Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

Sejak 25 April 2024, Netflix mulai menanyangkan film Siksa Neraka

Baca Selengkapnya

3 Sutradara Film Horor Indonesia Terlaris, Termasuk Siksa Kubur yang Tengah Tayang

3 hari lalu

3 Sutradara Film Horor Indonesia Terlaris, Termasuk Siksa Kubur yang Tengah Tayang

Film horor seperti memiliki daya tarik tersendiri dengan alur ceritanya yang misterius, adegan jump scare, dan kisah mistisnya.

Baca Selengkapnya

Maraknya Film Horor Tidak Meneror Pembaca Sastra Horor

5 hari lalu

Maraknya Film Horor Tidak Meneror Pembaca Sastra Horor

Mengapa kenaikan jumlah peminat film horor tak sejalan dengan jumlah pembaca sastra horor?

Baca Selengkapnya