Kantata Paskah

Reporter

Editor

Jumat, 18 April 2008 13:35 WIB

TEMPO Interaktif, : Gelap menyergap ketika layar panggung tersibak. Organis Christina Mandang duduk membelakangi penonton di sisi kanan, memainkan nada-nada sendu sebagai pembuka kantata kisah sengsara Yesus. Tiga perempuan muncul dari sisi kiri panggung mengenakan pakaian panjang lengkap dengan kerudung mereka. Selanjutnya, suara sopran Pricillya Carlla Souhuwat mengumandang, yang didramatisasi oleh daun kering jatuh dan berserakan. Pricillya, 21 tahun, menyanyikan kidung pengantar derita Yesus. Itulah penggalan awal pertunjukan Opera Kantata oleh Susvara Opera Company di Gedung Kesenian Jakarta, Minggu malam lalu.Mereka membawakan repertoar-repertoar klasik karya Theodore Dubois (1837-1924) dalam pementasan yang bertajuk "The Seven Last Words of Christ" dalam rangka perayaan Paskah. Sebelum opera "The Seven Last Words of Christ" yang dibawakan secara massal oleh Susvara, yang berkolaborasi dengan Immanuel Chruch Choir, pada sesi awal terlebih dulu tampil solis-solis yang membawakan musikalisasi ayat-ayat Alkitab karya George Frideric Haendel (1685-1759), Felix Mendellssohn (1800-1847), dan Gioachino Rossini (1792-1868). Berbagai gaya oratoria dibawakan dengan apik oleh sopranis Christine Lubis dan Novanda Bulu, tenoris Indra Listyanto, dan baritonis Indra Listyanto. Tak ketinggalan pula suara mezosopran Chatarina Leimena, yang salah satunya membawakan oratoria dari kitab Yesaya berbunyi "Ia dihina dan dihindari orang, seorang yang penuh kesengsaraan dan yang biasa menderita kesakitan." Kisah sengsara Yesus memang menjadi suguhan utama pementasan yang berlangsung selama sekitar dua jam ini. Opera "Tujuh Kata-kata Terakhir Yesus" ini dipentaskan dengan apik. Suara-suara nyaring para punggawa Susvara memang patut diacungi jempol. Tata lampu juga menggugah penonton mengucapkan pujian. Dekorasi panggung seakan memberi kehidupan pada oratoria ataupun opera. l TITO SIANIPAR

Berita terkait

Daftar 10 Tembang Paling Hits dan Enak dari MLTR yang Lusa Tampil di Yogya

4 November 2022

Daftar 10 Tembang Paling Hits dan Enak dari MLTR yang Lusa Tampil di Yogya

Tercatat sudah ada 9 album yang telah dirilis MLTR singkatan Michael Learns To Rock. Simak 10 tembang paling hits MLTR yang enak didengar.

Baca Selengkapnya

Michael Learns To Rock Gelar Konser Musik di Oktober, Ini Sederet Albumnya

6 Agustus 2022

Michael Learns To Rock Gelar Konser Musik di Oktober, Ini Sederet Albumnya

Grup slow rock asal Denmark itu bakal melakukan konser musik di Oktober nanti. Jakarta dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

Konser Musik Dunia: Michael Learns To Rock Bakal Manggung di Indonesia di Oktober

5 Agustus 2022

Konser Musik Dunia: Michael Learns To Rock Bakal Manggung di Indonesia di Oktober

Promotor Color Asia Live, salah satu sponsor konser musik dunia itu, David Ananda mengatakan konser MLTR akan berlangsung di Jakarta dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Konser Westlife di Jakarta, Mulai Dijual 28 Mei 2022

24 Mei 2022

Harga Tiket Konser Westlife di Jakarta, Mulai Dijual 28 Mei 2022

Tiket konser Westlife The Wild Dreams Tour di Jakarta mulai dijual Sabtu, 28 Mei 2022 dengan harga termurah Rp 1,45 juta.

Baca Selengkapnya

Westlife Gelar Konser di Jakarta 11 Februari 2023, Bakal Ada Kejutan Spesial

24 Mei 2022

Westlife Gelar Konser di Jakarta 11 Februari 2023, Bakal Ada Kejutan Spesial

Konser Westlife di Jakarta akan menghadirkan semua lagu-lagu hits mereka yang dikemas dalam pertunjukan spektakuler dan kejutan spesial lainnya.

Baca Selengkapnya

Billie Eilish Hentikan Konser Demi Selamatkan Penggemar yang Kesulitan Bernapas

8 Februari 2022

Billie Eilish Hentikan Konser Demi Selamatkan Penggemar yang Kesulitan Bernapas

Billie Eilish menghentikan sementara konser di Atlanta setelah melihat penggemar kesulitan bernapas dan meminta bantuan staf untuk memeriksanya.

Baca Selengkapnya

Konser Offline TWICE Hari Pertama Dibatalkan Akibat Lonjakan Kasus Covid-19

17 Desember 2021

Konser Offline TWICE Hari Pertama Dibatalkan Akibat Lonjakan Kasus Covid-19

TWICE membatalkan konser offline hari pertama yang digelar pekan depan di Seoul karena lonjakan kasus Covid-19 di Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

#dirumahaja, Tonton Konser One World: Together At Home di Joox

17 April 2020

#dirumahaja, Tonton Konser One World: Together At Home di Joox

Konser virtual yang menampilkan deretan musikus dunia seperti Billie Eilish dan Charlie Puth, disiarkan Joox pada 19 April 2020.

Baca Selengkapnya

Oh Wonder Bakal Konser di Jakarta

6 Februari 2020

Oh Wonder Bakal Konser di Jakarta

Konser Oh Wonder di Jakarta merupakan bagian dari tur dunia yang dilakukan duo alternatif-pop asal London, Inggris itu tahun ini.

Baca Selengkapnya

ONE OK ROCK Bakal Manggung di Istora Senayan Jakarta

14 Januari 2020

ONE OK ROCK Bakal Manggung di Istora Senayan Jakarta

Tiket konser grup band rock asal Jepang ONE OK ROCK mulai dijual pada 20 Januari 2020.

Baca Selengkapnya