Garap Film Lagi Lagi Ateng, Monty Tiwa Hadapi Beberapa Kendala

Selasa, 8 Januari 2019 17:57 WIB

Komika Soleh Solihun saat ditemui dalam pemutaran perdana film Lagi Lagi Ateng di Epicentrum XXI Cinema, Jakarta, 07 Januari 2019. Film Lagi Lagi Ateng merupakan saduran pelawak legendaris era 70an Ateng dan Iskak yang digarap sutradara Monty Tiwa. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta- Film Lagi Lagi Ateng akan tayang di jaringan bioskop Indonesia pada 10 Januari 2019. Film tersebut merupakan persembahan untuk duo pelawak lawas, Ateng dan Iskak yang berjaya di era 1970 dan 1980-an.

Sutradara Film Lagi Lagi Ateng, Monty Tiwa sempat pesimis bisa mendapatkan pemain yang dapat melakoni karakter Ateng. "Awalnya saya anggap ini mission imposible, ternyata kami dapat Augie," ujar dia di XII Epcentrum, Senin, 7 Januari 2019. Usai menemukan pemeran Ateng, Monty hadapi kesulitan lain yakni saat mengarahkan pemeran Iskak, Soleh Solihun memerankan abdi dalem Jawa.

Film ini menjadi pengalaman pertama Augie mendapat porsi besar, tak tanggung-tanggung sebagai pemeran utama. Augie bersama Soleh Solihun berlatih cukup keras agar karakter Ateng dan Iskak hidup di dalam film.

Monty Tiwa menggarap film Lagi Lagi Ateng dalam kurun dua bulan. Mengambil lokasi di Jakarta, Jonggol, dan Bali. Adegan yang seharusnya menggambarkan suasana di Salatiga pun dilakukan di Jonggol, Kabupaten Bekasi.

Lagi Lagi Ateng, merupakan film keluarga yang berkisah pemuda dari Salatiga, Jawa Tengah, yang meminta hadiah ulang tahun untuk pergi ke Jakarta. Saat di Ibu Kota, Ateng dikejutkan dengan pertemuan dengan kembarannya yang bernama Agung.

Advertising
Advertising

Baca: Trailer Lagi Lagi Ateng Dirilis, Para Pemain Ingat Augie Fantinus

Petualangan Ateng dan Agung untuk mempersatukan keluarga mereka, dimulai dari ide Agung yang ingin ke Salatiga untuk melihat ayah kandungnya. Film berdurasi 109 menit dikemas agar dapat disaksikan semua usia. Dalam pembuatan ceritanya, Monty mengangkat permasalahan keluarga yang sering ditemukan pada saat ini. "Yang saya liat perpecahan keluarga, perceraian, ini tema keluarga yang sangat related," tutur Monty Tiwa.

Berita terkait

Pemeran Film The Idea of You

1 jam lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

19 jam lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

2 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

7 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

9 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

9 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

15 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

17 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

18 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

21 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya