Mengapa Ant-Man Absen di Avengers: Infinity War?

Kamis, 3 Mei 2018 16:52 WIB

Ant-Man. (Istimewa/Tabloidbintang.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak orang bertanya-tanya mengapa Ant-Man absen dalam film Avengers: Infinity War. Penulis naskah Christopher Markus dan Stephen McFeely akhirnya menjawab rasa penasaran publik mengenai Ant-Man.

Baca: 3 Superhero Ini Tak Muncul di Avengers: Infinity War, Siapa Saja?

Menurut mereka, Ant-Man absen dalam Avengers: Infinity War karena terbentur proyek lain. Ant-Man akan berlaga dalam sekuel film solonya pada 6 Juli 2018.

Film berjudul Ant-Man and The Wasp ini memiliki jadwal tayang tidak jauh dari Avengers: Infinity War. Di Indonesia, misalnya, Avengers: Infinity War dirilis nyaris tiga bulan sebelumnya, yaitu pada 25 April 2018.

"Ant-Man memiliki hal spesifik, ada film solonya yang tayang di antara dua film ini (Avengers: Infinity War dan Avengers 4). Hal serupa juga terjadi pada Captain Marvel. Kami melihat hal tersebut sebagai kesempatan, bukan sebuah langkah mundur," tutur McFeely kepada The Hollywood Reporter, Senin, 30 April 2018.

Advertising
Advertising

Penulis naskah juga merasa gaya Ant-Man kurang cocok dengan gambaran Avengers: Infinity War. Ant-Man tampil sebagai superhero santai dan lucu. Filmnya pun cenderung ringan. Sedangkan Avengers: Infinity War terkesan lebih kelam.

Ant Man and The Wasp (instagram.com)

"Seri Ant-Man sangat ringan. Ini menyenangkan. Ini mungkin menyasar kepada penonton lebih muda. Jika kami menampilkan Ant-Man di film yang sangat berat ini (Avengers: Infinity War), lalu berkata kepada orang-orang yang menggarap film solo Ant-Man, 'Iya, dia sudah melewati hal buruk, tapi terus memproduksi film saja dengan nuansa ringan dan kami akan meneruskannya,' ini akan merusak hubungan cerita," tutur Markus.

Meski absen dalam Avengers: Infinity War, penulis naskah memastikan Ant-Man siap muncul dalam kisah lanjutannya. Avengers 4 dijadwalkan tayang awal Mei 2019. "Ketika film tahun depan rilis, semuanya akan jelas," ujar McFeely.

TABLOIDBINTANG.COM

Berita terkait

Pemeran Film The Idea of You

5 jam lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

23 jam lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

3 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

7 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

9 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

9 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

15 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

17 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

18 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

21 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya