K-Pop Red Velvet akan Tampil di Korea Utara

Reporter

Bisnis.com

Editor

Aisha Shaidra

Kamis, 22 Maret 2018 10:51 WIB

Red Velvet, Girlband Korea (Youtube)

TEMPO.CO, Seoul -Girlband K-pop Red Velvet diagendakan akan berkunjung dan tampil di Pyongyang, Korea Utara mulai 31 Maret hingga 3 April 2018. Red Velvet akan berangkat bersama 180 warga Korea Selatan lainnya, termasuk beberapa musisi veteran seperti Cho Yong-Pil dan Lee Sun-hee.

Baca: Red Velvet Kuasai 5 Tangga Musik Korea dan iTunes di 16 Negara

Hal tersebut diungkapkan oleh pihak Kementrian Unifikasi Korea Selatan pada Selasa (20/3/2018) setelah mengadakan pertemuan dengan perwakilan Korea Utara di Panmunjom, Korea Utara. Rombongan delegasi Korea Selatan dipimpin oleh penyanyi sekaligus produser Yoon Sang. Sementara Korea Utara diwakili oleh Samjiyon Orchestra.

Dikutip dari Reuters, dikirimnya para musisi Korea Selatan tersebut sebagai aksi timbal balik setelah Korea Utara mengirimkan penampil pada gelaran Olimpiade Musim Dingin 2018 yang dilaksanakan di Korea Selatan pada bulan lalu.

Mereka dijadwalkan akan tampil dua kali di Korea Utara. Pertama, mereka akan tampil di East Pyongyang Grand Theatre. Tempat tersebut pernah menjadi panggung bagi penampilan New York Philharmonic pada 2008.

Kedua, mereka akan tampil di Ryukyung Chung Ju Yung Gymnasium. Tempat ini merupakan hasil kerja sama yang terjalin antara Korea Selatan dan Korea Utara. Nama tempat tersebut diambil dari pendiri grup Hyundai Chung Ju-Yung.

Penampilan tersebut akan menjadi penampilan perdana bagi Red Velvet. Sementara bagi Cho Yong-Pil, keterlibatannya dalam pertunjukan nanti akan menjadi penampilan keduanya di Korea Utara. Dia pernah mengadakan konser di Pyongyang pada 2005.

Sang mengatakan, dia bertekad memberikan penampilan yang terbaik bagi warga Korea Utara. Dia menjamin penampilan para musisi nanti akan terasa berbeda dan canggung.

“Saat kami berada di atas panggung nanti, saya yakin akan sulit menggambarkan perasaan personal kami terhadap denuklirisasi yang ada. Namun, tugas kami adalah memberikan penampilan yang sama memukaunya dengan yang kami berikan kepada warga Korea Selatan, dan memastikan tidak ada kecanggungan apapun yang terjadi,” jelasnya.

Dia menambahkan bahwa negosiasi lanjutan mengenai lagu apa yang akan dibawakan para musisi akan diselesaikan melalui negosiasi tertulis. Untuk memastikan panggung dan kebutuhan para musikus, perwakilan pemerintah Korea Selatan akan berkunjung kembali pada 22-24 Maret.

Kesepakatan ini merupakan upaya detente terbaru antara kedua negara tersebut. Upaya ini dimulai pada awal tahun ini ketika pemimpin Korea Utara Kim Jong Un mengatakan dia ingin memperbaiki hubungan dengan Korea Selatan.

BISNIS.COM

Berita terkait

Wendy Red Velvet Comeback Solo pada 12 Maret 2024

20 Februari 2024

Wendy Red Velvet Comeback Solo pada 12 Maret 2024

Wendy Red Velvet akan merilis album mini solo keduanya Wish You Hell pada 12 Maret 2024

Baca Selengkapnya

Sikapi Kritik Penampilan, Joy Red Velvet: Saya Bisa Menurunkan Berat Badan Sendiri

14 Februari 2024

Sikapi Kritik Penampilan, Joy Red Velvet: Saya Bisa Menurunkan Berat Badan Sendiri

Sikap Joy Red Velvet menegaskan agar tidak memedulikan pendapat orang lain

Baca Selengkapnya

SM Entertainment: Irene Red Velvet Perpanjang Kontrak hingga Agenda 2024

9 Februari 2024

SM Entertainment: Irene Red Velvet Perpanjang Kontrak hingga Agenda 2024

SM Entertainment mengabarkan Irene Red Velvet memperpanjang kontraknya

Baca Selengkapnya

Irene Red Velvet Ungkap Alasan Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment

7 Februari 2024

Irene Red Velvet Ungkap Alasan Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment

Irene Red Velvet memutuskan memperpanjang kontraknya dengan SM Entertainment, ini alasannya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Bailey Sok, Koreografer yang Diperkirakan Gabung The Black Label

6 Februari 2024

Mengenal Bailey Sok, Koreografer yang Diperkirakan Gabung The Black Label

Bailey Sok diperkirakan masuk dalam daftar calon trainee yang akan debut dari ketujuh anggota The Black Label

Baca Selengkapnya

Wendy Red Velvet Segera Rilis Album Solo Kedua: Genre R&B dan Balada

17 Januari 2024

Wendy Red Velvet Segera Rilis Album Solo Kedua: Genre R&B dan Balada

Agensinya, SM Entertainment menyebut bahwa Wendy Red Velvet tengah mempersiapkan diri untuk rilis album solo tersebut.

Baca Selengkapnya

Wendy Red Velvet Bersiap Rilis Album Solo Kedua, Comeback Setelah 3 Tahun

16 Januari 2024

Wendy Red Velvet Bersiap Rilis Album Solo Kedua, Comeback Setelah 3 Tahun

SM Entertainment mengungkapkan Wendy Red Velvet sedang mempersiapkan diri untuk album solo keduanya yang akan datang.

Baca Selengkapnya

Stylist Red Velvet Dikecam, Joy Tampil di Indonesia dengan Busana Tak Nyaman

17 Desember 2023

Stylist Red Velvet Dikecam, Joy Tampil di Indonesia dengan Busana Tak Nyaman

Penampilan Joy Red Velvet di konser musik Indonesia pada Rabu lalu membuatnya tak nyaman karena pilihan gaun yang terlalu pendek.

Baca Selengkapnya

Irene Red Velvet Diduga Terluka dalam Insiden di Bandara Incheon

19 November 2023

Irene Red Velvet Diduga Terluka dalam Insiden di Bandara Incheon

Dapar sambutan meriah di bandara Incheon Korea Selatan sebelum terbang ke Thailand, Irene Red Velvet diduga terluka.

Baca Selengkapnya

Red Velvet Gabungkan Tragedi dan Harapan Lewat Album Chill Kill

14 November 2023

Red Velvet Gabungkan Tragedi dan Harapan Lewat Album Chill Kill

Anggota Red Velvet mengungkapkan makna dari video musik dan lagu Chill Kill, di mana mereka berusaha mengatasi tragedi dalam hidup.

Baca Selengkapnya