Gagal Ginjal, Aktor Laga Advent Bangun Meninggal

Reporter

Aisha Shaidra

Sabtu, 10 Februari 2018 09:00 WIB

Menurut Lois Sinuliga, istri dari Advent Bangun, suaminya masih harus dirawat di rumah sakit. Meski sudah dapat berkomunikasi, namun kondisinya belum memungkinkan untuk pulang ke rumah. Twitter.com

TEMPO.CO, Jakarta -Kabar duka dari dunia hiburan. Aktor laga Indonesia, Advent Bangun dikabarkan telah meninggal pada Sabtu dini hari tadi. Kabar tersebut tersebar di grup wartawan.

Baca: Advent Bangun Menderita Gagal Ginjal, Sempat Transfusi Darah

"Telah Berpulang Ke Rumah Bapa di Surga, Bapak Pendeta Yohanes Thomas Advent Bangun pada Pukul 02.35 WIB, Hari Sabtu, 10 Febuari 2018 di HCU RSUP Fatmawati, Jakarta," demikian pesan yang tersebar pagi ini.

Berdasarkan sumber informasi yang sama, jenazah Advent Bangun akan disemayamkan di rumah duka di Jalan Kecapi II No 64, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Kritikus film Ekky Imanjaya turut menyampaikan kabar duka ini melalui akun Facebooknya. Ekky menulis ungkapan duka citanya sembari menulis beberapa judul film laga yang pernah dibintangi Advent Bangun di masa mudanya.Aktor laga Advent Bangun semasa muda. Advent dikabarkan sedang sakit dan dirawat di RS Fatmawati karena gagal ginjal. Tabloidbintang.com

Advertising
Advertising

Sejak April 2017 Advent Bangun diketahui mengidap gagal ginjal, dan harus menjalani cuci darah dua kali dalam sepekan. Dua pekan lalu kondisinya sempat dikabarkan membaik meski masih harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Sebelum aktif di dunia perfilman, Advent merupakan atlet karate. Pada 1971, ia menjadi juara nasional dan selama 12 tahun berturut-turut menjadi juara satu nasional tanpa ada yang mengalahkan.

Film pertama Advent Bangun adalah Rajawali Sakti (1976). Kemudian ia menjadi pemeran utama bersama aktris Enny Beatrice dalam film Satria Bambu Kuning (1985), Anita (1984), dan Dendam Jagoan (1986).

Berita terkait

Mengenal Advent Bangun, Pemeran Antagonis Menjadi Pendeta di Ujung Usia

12 Oktober 2022

Mengenal Advent Bangun, Pemeran Antagonis Menjadi Pendeta di Ujung Usia

Bagi Anda yang senang menonton fim laga Indonesia, pasti tidak asing dengan Advent Bangun. Ia kerap berperan sebagai tokoh antagonis. Ini kisahnya.

Baca Selengkapnya

Anak Istri Ingat Pesan Advent Bangun: Harus Kompak, Saling Bantu

12 Februari 2018

Anak Istri Ingat Pesan Advent Bangun: Harus Kompak, Saling Bantu

Advent Bangun tak meninggalkan pesan khusus sebelum meninggal, tapi anak dan istrinya ingat betul agar anak-anak harus selalu saling membantu.

Baca Selengkapnya

Advent Bangun Alami Banyak Perubahan Saat Menjadi Pendeta

11 Februari 2018

Advent Bangun Alami Banyak Perubahan Saat Menjadi Pendeta

Sukses menjadi atlet dan aktor, di sisa hidupnya, Advent Bangun mendapat pencerahan dan memutuskan lebih dekat dengan Tuhan.

Baca Selengkapnya

Pemakaman Advent Bangun Dipenuhi Suasana Putih

11 Februari 2018

Pemakaman Advent Bangun Dipenuhi Suasana Putih

Kondisi tubuh Advent Bangun pada hari Jumat mulai drop disebabkan sesak napas setelah gagal cuci darah dan juga pendarahan lambung

Baca Selengkapnya

Kisah Advent Bangun Dihadang Pelaut Lalu Geluti Karate

11 Februari 2018

Kisah Advent Bangun Dihadang Pelaut Lalu Geluti Karate

Meski banyak dikenal sebagai bintang film laga, sosok Advent Bangun tak bisa dilepaskan dari kariernya sebagai atlet karate

Baca Selengkapnya

Sebelum Meninggal, Advent Bangun Sempat Alami Gagal Cuci Darah

11 Februari 2018

Sebelum Meninggal, Advent Bangun Sempat Alami Gagal Cuci Darah

Selama berada di rumah sakit, sang putri menjelaskan, kondisi Advent Bangun sempat pulih dan normal.

Baca Selengkapnya

Advent Bangun Gagal Ginjal, Penyakit Ini Rentan Menyerang Wanita

10 Februari 2018

Advent Bangun Gagal Ginjal, Penyakit Ini Rentan Menyerang Wanita

Penyakit ginjal kronis ternyata lebih banyak dialami wanita. Advent Bangun meninggal setelah berperang melawan penyakit gagal ginjal.

Baca Selengkapnya

Advent Bangun Meninggal karena Gagal Ginjal, Penting untuk Diet

10 Februari 2018

Advent Bangun Meninggal karena Gagal Ginjal, Penting untuk Diet

Ada tiga cara pengobatan utama penyakit gagal ginjal, Advent Bangun menderita gagal ginjal sebelum akhirnya menghembuskan nafas terakhir.

Baca Selengkapnya

Sebelum Meninggal, Advent Bangun Sesak Napas dan Pendarahan

10 Februari 2018

Sebelum Meninggal, Advent Bangun Sesak Napas dan Pendarahan

Menderita gagal ginjal dua tahun belakangan, Advent Bangun dilarikan ke rumah sakit lantaran sesak napas dan pendarahan lambung.

Baca Selengkapnya

Advent Bangun Meninggal karena Gagal Ginjal, Simak Pencegahannya

10 Februari 2018

Advent Bangun Meninggal karena Gagal Ginjal, Simak Pencegahannya

Aktor laga Indonesia, Advent Bangun, meninggal. Perhatikan bagaimana mencegah penyakit gagal ginjal seperti yang dialami Advent Bangun.

Baca Selengkapnya