Film Coco Sukses Raih Pendapatan Tinggi

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Aisha Shaidra

Minggu, 10 Desember 2017 11:42 WIB

Coco - Remember Me. (YouTube)

TEMPO.CO, Jakarta -Banjir pujian, film produksi Pixar, Coco, juga mendulang pendapatan tidak sedikit. Rilis pada 22 November, sehari sebelum perayaan Thanksgiving (perayaan mengucap syukur) di AS, Coco jadi film keempat terlaris yang diluncurkan di akhir pekan Thanksgiving—di bawah Frozen (2013), Moana (2016) dan Toy Story 3 (2010)—dengan pendapatan 49 juta dolar atau 662 miliar rupiah.

Baca: Coco Geser Justice League dari Puncak Box Office

Bercerita tentang seorang anak laki-laki, Miguel Rivera, yang terhalang restu keluarganya menjadi seorang musisi, Coco sukses membukukan 18,2 juta dolar atau 245 miliar di Tiongkok.

Jumlah ini hampir mencapai setengah pendapatan Finding Dory (2016), yang memegang rekor film produksi Pixar berpenghasilan tertinggi di Tiongkok.

Yang berarti, kesempatan Coco memecahkan rekor di Tiongkok terbuka lebar. Mengambil latar belakang budaya Meksiko, Coco bahkan mencatatkan prestasi sebagai film terlaris di Meksiko sepanjang masa, dengan mengantongi 43,1 juta dolar atau 582 miliar rupiah.

Advertising
Advertising

Kentalnya tema budaya juga disebut-sebut sebagai faktor yang melejitkan film karya sineas Lee Unkrich ini.

"Pixar tidak hanya fokus membuat jalan cerita yang baik, tapi mereka fokus membuat film yang serelevan mungkin dengan tema budaya. Menurut saya, itulah salah satu faktor yang membuat sebuah film terasa autentik bagi semua penontonnya, terutama bagi penonton Hispanik, meski Coco bisa diterima semua kalangan," ungkap kepala distribusi Disney, Dave Hollis.

Banjir pujian, Coco juga mendulang pundi-pundi uang tidak sedikit. Rilis pada 22 November, sehari sebelum perayaan Thanksgiving.

Sebelumnya, di pekan akhir November yakni pekan perdana pemutaran film Coco juga melaju di tangga box office Amerika Serikat. Coco berhasil menempati peringkat pertama perolehan Box Office saat Thanksgiving.

Coco meraih total pendapatan 71 juta Dollar (sekitar 959 milyar Rupiah) seperti dilaporkan Forbes pada 27 November lalu. Coco mengumpulkan pendapatan tersebut selama lima hari penayangan.

Perolehan box office tinggi Coco juga terjadi di negara lain. Coco meraup total pendapatan 30.7 juta Dollar (sekitar 414 milyar Rupiah) di 22 negara termasuk Indonesia seperti dilansir Deadline.

Diantara sekian banyak negara, perolehan box office terbesar disumbangkan oleh Tiongkok.

Coco meraih perolehan box office 18.2 juta Dollar (sekitar 245 milyar Rupiah) di Tiongkok. Angka ini membuat Coco menjadi film animasi Disney dan Pixar dengan box office tertinggi di Tiongkok setelah Zootopia tahun 2016.

Secara keseluruhan, Coco meraup total pendapatan 153.4 juta Dollar (sekitar 2 triliun Rupiah). Jumlahnya mungkin terdengar janggal jika hanya melihat hasil perolehan box office minggu kemarin.

Pendapatan box office Coco ditambahkan dengan angka di Meksiko. Ini karena Coco sudah tayang terlebih dahulu di Meksiko tanggal 27 Oktober kemarin dan menjadi film dengan debut tertinggi disana.

TABLOIDBINTANG.COM

Berita terkait

Pengisi Suara Mama Coco, Ana Ofelia Murguia Meninggal di Usia 90 Tahun

2 Januari 2024

Pengisi Suara Mama Coco, Ana Ofelia Murguia Meninggal di Usia 90 Tahun

Ana Ofelia Murguia yang mengisi suara Mama Coco di film animasi Coco meninggal pada 31 Desember 2023. Ia juga menyanyikan lagu Remember Me.

Baca Selengkapnya

Coco Raih Oscar sebagai Animasi Terbaik di Academy Awards Ke-90

5 Maret 2018

Coco Raih Oscar sebagai Animasi Terbaik di Academy Awards Ke-90

Film Coco memenangi Piala Oscar untuk kategori fitur animasi terbaik dalam Academy Awards ke-90.

Baca Selengkapnya

Coco Jadi Film Animasi Terbaik di Golden Globe Awards 2018

8 Januari 2018

Coco Jadi Film Animasi Terbaik di Golden Globe Awards 2018

Di Golden Globe Awards 2018, Coco mengalahkan film animasi lainnya, termasuk Loving Vincent, The Boss Baby, Ferdinand, dan The Breadwinner.

Baca Selengkapnya

Berkat Film Coco, Penjualan Gitar Tradisional Meksiko Melonjak

8 Januari 2018

Berkat Film Coco, Penjualan Gitar Tradisional Meksiko Melonjak

Gitar bergaya abad ke-16 itu menjadi cara hidup di kota berpenduduk 30.000 orang tersebut selama berabad-abad. Tradisi ini diangkat dalam FIlm Coco

Baca Selengkapnya

Film Coco buat Gitar Tradisional Meksiko Naik Daun

7 Januari 2018

Film Coco buat Gitar Tradisional Meksiko Naik Daun

Penjualan gitar di Paracho, Meksiko, tempat pembuatan gitar tradisional Meksiko, meningkat karena meledaknya film Coco.

Baca Selengkapnya

Selain Coco, 3 Animasi Pixar Ini Juga Berpenghasilan Fantastis

11 Desember 2017

Selain Coco, 3 Animasi Pixar Ini Juga Berpenghasilan Fantastis

Hingga saat ini pemutaran film Coco sudah mencatat pendapatan 49 juta dolar atau 662 miliar rupiah

Baca Selengkapnya

Coco Berjaya di Tangga Box Office AS, Tawarkan 4 Versi Soundtrack

28 November 2017

Coco Berjaya di Tangga Box Office AS, Tawarkan 4 Versi Soundtrack

Coco yang ditayangaan di Indonesia, Jumat, 24 November 2017, memiliki lagu soundtrack utama berjudul Remember Me, yang hadir dalam empat versi.

Baca Selengkapnya