Inilah Daftar Nominasi Festival Film Tempo 2017

Reporter

Aisha Shaidra

Editor

Aisha Shaidra

Kamis, 16 November 2017 16:39 WIB

Festival Film Tempo 2017

TEMPO.CO, Jakarta -Menjelang akhir 2017, Tempo kembali mengadakan kegiatan rutin yakni penjurian terhadap sejumlah film sepanjang periode Oktober 2016-November 2017 untuk diulas dalam edisi khusus Film Pilihan Tempo. Untuk pertama kalinya ajang pemilihan ini diangkat ke atas panggung Malam Penghargaan. Berkembangnya bentuk pemilihan ini, kegiatan tersebut lantas dinamakan Festival Film Tempo.

Ada beberapa alasan mengapa pemilihan film pilihan Tempo ini terus berlangsung dan dikembangkan dalam bentuk malam penganugerahan. “Sebetulnya sudah lama beberapa kawan dari komunitas film menyampaikan bahwa penghargaan Tempo itu penting,” ujar Leila S. Chudori, salah satu juri dari Tim Tempo, Rabu 15 November 2017.

Menurut Leila, biasanya setelah Festival Film Indonesia mengumumkan hasil, para sineas menengok hasil penjurian Tempo yang diadakan tiap tahun. Selain itu menurut Leila mereka pun mengusulkan adanya pemberian piagam. “Jadi kami sepakat ya jangan hanya piagam, sekaligus piala dan malam penghargaan,” tutur Leila.

Festival Film Tempo menurut Leila boleh dikatakan cukup berbeda karena tak mengharuskan produser untuk mendaftarkan film mereka. Tim dari Tempo yang mencari dan menyeleksi film-film tersebut. Selanjutnya, film-film yang dinilai pun tak harus film yang ditayangkan di bioskop komersial. “Jadi film yang masuk festival atau diputar di komunitas film saja kami nilai juga,” lanjut Leila.

Penilaian yang dilakukan dalam Festival Film Tempo menggunakan sistem penjurian. Di mana para juri terdiri dari wartawan-wartawan Tempo dengan dua juri mandiri. Tahun ini juri yang dilibatkan adalah Seno Gumira Ajidarma dan Adrian Jonathan Pasaribu.

Advertising
Advertising

Di rentang bulan Agustus-September 2017 merupakan waktu bagi para juri untuk menonton film-film. Penjurian berlangsung pada pekan pertama dan kedua bulan Oktober. Dari hasil penjurian ditetapkan beberapa nominasi untuk delapan kategori yaitu Film Pilihan Tempo, Sutradara Pilihan Tempo, Skenario Pilihan Tempo, Aktor Pilihan Tempo, Aktris Pilihan Tempo, Aktris Pendukung Pilihan Tempo, Aktor Pendukung Pilihan Tempo, dan Pemain Anak Pilihan Tempo. Berikut daftar nominasinya:

1. Nominasi Film Pilihan Tempo 2017
Marlina The Murderer in Four Acts
Turah
Posesif
The Seen and Unseen
Pengabdi Setan
Cek Toko Sebelah

2. Nominasi Sutradara Pilihan Tempo 2017

Mouly Surya (Marlina and The Murderer in Four Acts)
Edwin (Posesif)
Kamila Andini (The Seen and Unseen)
Wicaksono Wisnu Legowo (Turah)
Joko Anwar (Pengabdi Setan)

3. Nominasi Skenario Pilihan Tempo 2017

Marlina The Murderer in Four Acts (Mouly Surya dan Rama Adi)
Turah (Wicaksono Wisnu Legowo)
Posesif (Gina S. Noer)
The Seen and Unseen (Kamila Andini)
Pengabdi Setan (Joko Anwar, Sisworo Gautama Putra)
Cek Toko Sebelah (Ernest Prakasa)

4. Nominasi Aktor Utama Pilihan Tempo 2017

Egi Fedly (Marlina The Murderer in Four Acts)
Adipati Dolken (Posesif)
Ubaidillah (Turah)
Slamet Ambari (Turah)
Deddy Sutomo (Kartini)

5. Nominasi Aktris Utama Pilihan Tempo 2017

Marsha Timothy (Marlina The Murderer in Four Acts)
Dian Sastrowardoyo (Kartini)
Tara Basro (Pengabdi Setan)
Putri Marino (Posesif)
Ayushita Nugraha (Bid'ah Cinta)

6. Nominasi Aktor Pendukung Pilihan Tempo 2017

Chew Kinwah (Cek Toko Sebelah)
Fuad Idris (Bid’ah Cinta)
Bron Palarae (Pengabdi Setan)
Yayu Unru (Posesif)
Yono Daryono (Turah)

7. Nominasi Aktris Pendukung Pilihan Tempo 2017

Dea Panendra (Marlina The Murderer in Four Acts)
Christine Hakim (Kartini)
Ayu Laksmi (Pengabdi Setan)
Djenar Maesa Ayu (Kartini)
Cut Mini (Posesif)

8. Nominasi Pemain Anak Pilihan Tempo 2017

Muh. Riziq (Turah)
Ni Kadek Thaly Titi Kasih (The Seen and Unseen)
Ida Bagus Putu Radithya Mahijasena (The Seen and Unseen)
Nasar Annuz (Pengabdi Setan)
Muhammad Adhiyat (Pengabdi Setan)

Pengumuman pemenang akan berlangsung di malam penganugerahan Festival Film Tempo pada 27 November 2017 di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan.

Berita terkait

Daftar Pemenang Film Pilihan Tempo 2019

16 Desember 2019

Daftar Pemenang Film Pilihan Tempo 2019

Pemenang Film Pilihan Tempo tahun ini terdiri dari ragam genre. Film yang diseleksi punya rentang tayang dirilis pada Desember 2018-November 2019

Baca Selengkapnya

Joko Anwar Jagokan Film Garin Nugroho Menang FFI 2019

13 November 2019

Joko Anwar Jagokan Film Garin Nugroho Menang FFI 2019

Film karya sutradara Garin Nugroho ini juga sempat mendapatkan beberapa penolakan dari kepala daerah dan organisasi masyarakat.

Baca Selengkapnya

Film Kucumbu Tubuh Indahku, Wakili Indonesia di Oscar 2020

17 September 2019

Film Kucumbu Tubuh Indahku, Wakili Indonesia di Oscar 2020

Christine Hakim yang ditunjuk sebagai ketua komite, menjelaskan film Kucumbu Tubuh Indahku layak untuk mewakili Indonesia dalam Oscar.

Baca Selengkapnya

Love for Sale 2, Pencarian Arini Semakin Gencar

24 Agustus 2019

Love for Sale 2, Pencarian Arini Semakin Gencar

Sutradara Andibachtiar Yusuf menuturkan sudah merampungkan syuting sekuel Love for Sale 2 ini.

Baca Selengkapnya

Dapat Piala Lagi, Gading Marten: Ini untuk Gempi

15 Maret 2019

Dapat Piala Lagi, Gading Marten: Ini untuk Gempi

Gading Marten mendapatkan penghargaan sebagai Pemeran Utama Pria Terfavorit Indonesian Movie Actors Awards 2019.

Baca Selengkapnya

Cara Raihaanun Membagi Waktu antara Keluarga dan Pekerjaan

7 Desember 2018

Cara Raihaanun Membagi Waktu antara Keluarga dan Pekerjaan

Kembali bekerja di industri film, Raihaanun tentu harus mengatur waktu antara pekerjaan dan anak-anak

Baca Selengkapnya

Cerita Raihaanun Soal Sulitnya Perankan Korban Pemerkosaan

7 Desember 2018

Cerita Raihaanun Soal Sulitnya Perankan Korban Pemerkosaan

Raihaanun terpilih menjadi Aktris Pilihan Tempo di Festival Film Tempo 2018. Lewat aktingnya dalam film 27 Steps of May

Baca Selengkapnya

27 Tahun Berkarier, Garin Nugroho Baru Dapat Best Director Lokal

7 Desember 2018

27 Tahun Berkarier, Garin Nugroho Baru Dapat Best Director Lokal

Sutradara Garin Nugroho sudah dapat 62 penghargaan dari dalam dan luar negeri. Saat menjadi Sutradara Pilihan Tempo, ada hal yang spesial baginya.

Baca Selengkapnya

FFT 2018, Gading Marten: Tuh Kan Bener Gue Anaknya Roy Marten

7 Desember 2018

FFT 2018, Gading Marten: Tuh Kan Bener Gue Anaknya Roy Marten

Peran Richard dalam film Love for Sale yang diperankan Gading Marten sukses membuat Gading dinobatkan sebagai Aktor Pilihan Tempo 2018

Baca Selengkapnya

FFT 2018: Raihaanun Terpilih Jadi Aktris Pilihan Tempo

7 Desember 2018

FFT 2018: Raihaanun Terpilih Jadi Aktris Pilihan Tempo

Juri Film Pilihan Tempo memutuskan aktris Raihaanun menjadi pemenang untuk kategori aktris pilihan Tempo tahun ini dalam gelaran FFT 2018

Baca Selengkapnya