11 Film Dokumenter Demokrasi Siap Diadu

Reporter

Jumat, 15 November 2013 02:30 WIB

Cuplikan film dokumenter berjudul "EURO 2012: Stadiums of Hate" yang disiarkan kantor berita Inggris, BBC, menampilkan suasana pertandingan sepak bola di Kota Warsawa, di mana para suporter klub lokal membawa spanduk berisikan kalimat menjurus rasisme, seperti 'Harga Diri Kulit Putih.' canada.com/BBC

TEMPO.CO, Purbalingga - Kompetisi Film Dokumenter Pelajar 2013 akan segera digelar. Sebanyak 11 film dokumenter pendek garapan pelajar se-Banyumas Raya (Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, serta Cilacap) dan Kebumen sudah siap bertarung dalam kompetisi tersebut dengan tema "Pemilihan OSIS".

Film-film tersebut dinyatakan lolos proses seleksi kompetisi yang digelar Jaringan Kerja Film Banyumas dan Laboratorium Ilmu Politik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jenderal Soedirman, Purwokerto.

"Festival ini dikhususkan untuk sineas pelajar SMP dan SMA di Banyumas Raya, ditambah Kebumen yang sedang mengikuti praktek kerja industri di Cilacap. Saat ini masuk tahap penjurian hingga 18 November. Pengumuman pemenang 23 November mendatang," ujar Nanki Nirmanto, Manajer Kompetisi Film Dokumenter Pelajar 2013, Kamis, 14 November 2013.

Dia mengatakan, kompetisi itu untuk memotret dinamika politik di lingkungan sekolah dalam bentuk film dokumenter pendek. Di luar dugaan, banyak temuan menarik dalam proses produksi film ini. "Ada satu sekolah yang menemukan software khusus untuk memilih secara online yang diberi nama Pilketos System. Jadi tidak perlu mencoblos lagi," katanya.

Ketua Laboratorium Ilmu Politik FISIP Unsoed, Indaru Setyo Nurprojo, mengatakan tema itu diangkat karena ada kecenderungan para pemilih pemula hanya belajar berdemokrasi saat menggelar pemilihan Ketua OSIS di sekolah.

Padahal, sebentar lagi mereka akan dihadapkan hiruk pikuknya agenda pesta demokrasi 2014. "Para pelajar kebanyakan pemilih pemula dan berpotensi sebagai pemilih pemula. Intinya, kompetisi ini untuk memotret tradisi generasi muda saat menyalurkan suaranya serta berbagi tentang cara berdemokrasi secara prosedural yang baik," katanya.

Dia berharap dengan kompetisi itu, para pelajar memiliki pengalaman membuat sebuah film dokumenter. Sebab, apabila dibandingkan dengan film fiksi, dokumenter kurang populer di Indonesia.

ARIS ANDRIANTO

Berita terkait

Anak Barack Obama, Malia Obama Debut Sutradara Film Pendek

22 Januari 2024

Anak Barack Obama, Malia Obama Debut Sutradara Film Pendek

Anak Barack Obama, Malia Obama hadir dalam festival ini sebagai sutradara dari film pendek The Heart

Baca Selengkapnya

Emma Stone Menerima Penghargaan Palm Springs, Simak Asal-usul Acara Itu

7 Januari 2024

Emma Stone Menerima Penghargaan Palm Springs, Simak Asal-usul Acara Itu

Emma Stone, pemenang Desert Palm Achievement Award - Aktris untuk Poor Things dalam Penghargaan Festival Film Internasional Palm Springs ke-35

Baca Selengkapnya

Film Satir Bertema Konflik India dan Pakistan Buka Jogja-Netpac Asian Film Festival 2023

26 November 2023

Film Satir Bertema Konflik India dan Pakistan Buka Jogja-Netpac Asian Film Festival 2023

Jogja-Netpac Asian Film Festival kali ini mengambil tema Luminescene yang berarti pijaran.

Baca Selengkapnya

Jakarta Film Week 2023 Resmi Dibuka dengan Film Budi Pekerti

26 Oktober 2023

Jakarta Film Week 2023 Resmi Dibuka dengan Film Budi Pekerti

Jakarta Film Week 2023 dihelat pada 25 sampai 29 Oktober 2023 dengan memutarkan total 103 film dari 44 negara.

Baca Selengkapnya

90 Film dari 54 Negara akan Ditayangkan di Jakarta World Cinema Week Bulan Depan

22 Oktober 2023

90 Film dari 54 Negara akan Ditayangkan di Jakarta World Cinema Week Bulan Depan

Garin Nugroho menyatakan, Jakarta World Cinema Week mampu menghadirkan sebuah festival film internasional dengan jenis lebih beragam.

Baca Selengkapnya

Science Film Festival ke-14 Dibuka, Goethe-Institute: Sains Bisa Menyenangkan

21 Oktober 2023

Science Film Festival ke-14 Dibuka, Goethe-Institute: Sains Bisa Menyenangkan

Festival film Goethe-Institut ini merupakan perayaan komunikasi sains di Asia Tenggara dan Selatan, Afrika, serta Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Believer 2: Lanjutan Upaya Detektif Won Ho dalam Believer

8 Oktober 2023

Believer 2: Lanjutan Upaya Detektif Won Ho dalam Believer

Aktris Korea Selatan, Han Hyo Joo akan tampil dalam Believer 2 sebagai antagonis, Big Knife

Baca Selengkapnya

Mengenal Busan International Film Festival yang Berlangsung sampai 13 Oktober 2023

6 Oktober 2023

Mengenal Busan International Film Festival yang Berlangsung sampai 13 Oktober 2023

Busan International Film Festival telah dibuka pada 4 Oktober 2023. Acara itu berlangsung sampai 13 Oktober.

Baca Selengkapnya

Deretan 16 Film Indonesia yang Ikut Festival Film Busan

5 Oktober 2023

Deretan 16 Film Indonesia yang Ikut Festival Film Busan

Berikut adalah daftar film Indonesia yang ikut serta dalam Busan International Film Festival, Korea Selatan yang berlangsung 4-13 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Jakarta Film Week 2023, Digelar di Beberapa Lokasi dan Diikuti 57 Negara

1 Oktober 2023

Serba-serbi Jakarta Film Week 2023, Digelar di Beberapa Lokasi dan Diikuti 57 Negara

Dimeriahkan sineas lokal dan internasional, Jakarta Film Week 2023 akan hadir di beberapa tempat di Jakarta untuk majukan perekonomian.

Baca Selengkapnya