Marie Pangestu : Jumlah Film Indonesia Meningkat

Reporter

Rabu, 29 Mei 2013 21:36 WIB

Tokoh Nahdathul Ulama Solahuddin Wahid (kiri) bersama pendukung film Sang Kyai, Ikranegara (kedua kiri), Christine Hakim dan Agus Kuncoro menghadiri penayangan film Sang Kyai di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta (21/5). ANTARA/Teresia May

TEMPO.CO, Jakarta - Terjadi peningkatan 7 persen jumlah produksi film Indonesia pada 2013. Dari periode Januari hingga pertengahan Mei 2013, ada 44 judul film Indonesia dirilis, dibanding jumlah film impor sebanyak 74 film. Pada tahun lalu, dalam periode sama hanya 40 judul film Indonesia dirilis.

Hal ini diungkapkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Marie Pangestu dalam syukuran dan puncak perayaan Hari Film Nasional (HFN) ke-63 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, belum lama ini.

Ia menyebutkan, ada dua film yang memimpin di bioskop yakni, film drama Sang Kyai mengangkat kisah pejuang kemerdekaan dan pendiri Nahdlatul Ulama, KH Hasyim Asyari dan drama romantis anak muda Cinta Brontosaurus. “Film tersebut yang tadinya hanya dua layar menjadi banyak,” kata Marie.

Pada 2012, jumlah film dirilis ada 90 judul. Jumlah film membaik dibanding pada 2011 yang tidak begitu bagus jumlahnya. “Saya berharap jumlah produksi film Indonesia tahun depan bisa meraih target 100 film,” kata Marie.

Menurut Marie, tidak terasa, perjalanan perfilman Indonesia telah melewati masa 63 tahun, dengan suka duka dan pasang surutnya. Ia berharap perjalanan tersebut dapat menjadi bagian pengembangan industri film dengan mendorong peningkatan kualitas film, dan meningkatkan pemahaman film bagi masyarakat.

Ia menilai, dengan perjalanan waktu maka kualitas dan variasi tema yang diangkat menjadi cerita film mengalami kemajuan. "Banyak cerita film diangkat berdasarkan kisah nyata, seperti film Laskar Pelangi dan film Sang Kiai. Kisah-kisah ini akan memberi inspirasi penonton untuk bisa menjadi pribadi lebih baik," ujarnya.

Kekayaan alam, budaya dan sejarah Indonesia menjadi potensi dalam menggarap ide pembuatan cerita film. Ia mengatakan, sudah ada lima judul film Hollywood yang mau syuting di Indonesia.

Aktor Slamet Raharjo mengatakan, sebagai masyarakat film tetap aktif membuat film. “Kami melakukan setiap hari untuk hari film,” tegasnya. Ia berharap, ada bintang jatuh dari pemerintah yang memiliki langkah ke depan bagi film Indonesia. Aktris Christine Hakim lebih menyoroti soal pembebasan pajak bagi pembuat film. Ia yakin, pemerintah akan memberi perhatian besar kepada insan film.

EVIETA FADJAR

Berita terkait

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

22 jam lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

2 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

2 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

8 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

10 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

11 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

14 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya

Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

16 hari lalu

Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

Christian Bale menjadi monster Frankenstein dalam film The Bridge karya Maggie Gyllenhaal

Baca Selengkapnya

7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

17 hari lalu

7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

Nicholas Galitzine adalah seorang aktor muda yang sedang melesat, Galitzine telah membuktikan dirinya sebagai salah satu bintang muda yang paling menjanjikan di industri hiburan.

Baca Selengkapnya

Deretan Film yang Pernah Dibintangi Babe Cabita

18 hari lalu

Deretan Film yang Pernah Dibintangi Babe Cabita

Selain terkenal sebagai komika, Babe Cabita juga pernah membintangi beberapa judul film, berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya