189 Film Pendek Berlaga di Festival Film Solo  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Selasa, 16 April 2013 03:32 WIB

Festival Film Solo. Festivalfilmsolo.com

TEMPO.CO , Solo - Panitia Festival Film Solo saat ini telah menerima 189 karya film fiksi pendek dari para sineas dari berbagai kota. Karya tersebut tengah berebut untuk masuk ke babak final yang akan digelar Mei mendatang.

Direktur Festival Film Solo, Ricas CWU mengatakan bahwa sineas yang mendaftar dalam festival ini mencapai 200 orang. "Namun hanya 189 yang lolos seleksi administrasi," katanya, Senin 15 April 2013. Sebab, beberapa pendaftar tidak mengirimkan karya hingga batas waktu yang telah ditentukan.

Dibanding tahun lalu, jumlah karya yang berlaga di Festival Film Solo mengalami penyusutan. "Tahun lalu kami menerima 216 karya yang masuk," katanya. Mereka belum mengetahui secara pasti penyebab turunnya jumlah peserta dalam festival tersebut.

Dalam festival ketiga ini, panitia masih tetap mengkompetisikan film pendek jenis fiksi. "Kami akan terus konsisten di jalur ini," katanya. Film yang diterima berdurasi 3-30 menit.

Mereka membagi festival tersebut dalam dua kategori, yaitu Ladrang dan Gayaman. Kategori Ladrang diperuntukkan bagi para sineas umum. "Sedangkan Gayaman khusus untuk pelajar," katanya, Senin 15 April 2013.

Dari 189 karya yang masuk, 158 diantaranya berlaga di kategori Ladrang. Kategori ini diikuti oleh pembuat film dari berbagai daerah, seperti Yogyakarta, Jakarta, Lampung hingga Riau. Sedangkan film yang berlaga di kategori Gayaman terdiri dari 31 karya.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, kebanyakan karya yang masuk justru diproduksi oleh sineas dari luar kota. "Karya dari Kota Solo hanya sedikit," katanya. Dari 189 karya yang tengah bersaing, hanya 12 diantaranya yang berasal dari Kota Solo.

Meski hanya ada 12 karya dari Solo, Ricas mengatakan bahwa kondisi itu jauh lebih bagus dibandingkan kegiatan yang sama tahun lalu. "Tahun kemarin hanya ada tiga karya dari Solo yang masuk," katanya. Karya tersebut juga tidak berhasil menembus ke final.

AHMAD RAFIQ

Topik terhangat:
Sprindik KPK
| Partai Demokrat | Serangan Penjara Sleman | Harta Djoko Susilo | Nasib Anas

Berita lainnya:
Mega: Saya Memang Sudah Sepuh, tapi....
Venna Melinda Blak-blakan Soal Perceraiannya

Dikuntit Intel, Anas Urbaningrum Punya Cerita

Ghozali, Pilot Senior Lion Air yang Jatuh di Bali

@SBYudhoyono 'Digoda' Bintang Porno

Berita terkait

Anak Barack Obama, Malia Obama Debut Sutradara Film Pendek

22 Januari 2024

Anak Barack Obama, Malia Obama Debut Sutradara Film Pendek

Anak Barack Obama, Malia Obama hadir dalam festival ini sebagai sutradara dari film pendek The Heart

Baca Selengkapnya

Emma Stone Menerima Penghargaan Palm Springs, Simak Asal-usul Acara Itu

7 Januari 2024

Emma Stone Menerima Penghargaan Palm Springs, Simak Asal-usul Acara Itu

Emma Stone, pemenang Desert Palm Achievement Award - Aktris untuk Poor Things dalam Penghargaan Festival Film Internasional Palm Springs ke-35

Baca Selengkapnya

Film Satir Bertema Konflik India dan Pakistan Buka Jogja-Netpac Asian Film Festival 2023

26 November 2023

Film Satir Bertema Konflik India dan Pakistan Buka Jogja-Netpac Asian Film Festival 2023

Jogja-Netpac Asian Film Festival kali ini mengambil tema Luminescene yang berarti pijaran.

Baca Selengkapnya

Jakarta Film Week 2023 Resmi Dibuka dengan Film Budi Pekerti

26 Oktober 2023

Jakarta Film Week 2023 Resmi Dibuka dengan Film Budi Pekerti

Jakarta Film Week 2023 dihelat pada 25 sampai 29 Oktober 2023 dengan memutarkan total 103 film dari 44 negara.

Baca Selengkapnya

90 Film dari 54 Negara akan Ditayangkan di Jakarta World Cinema Week Bulan Depan

22 Oktober 2023

90 Film dari 54 Negara akan Ditayangkan di Jakarta World Cinema Week Bulan Depan

Garin Nugroho menyatakan, Jakarta World Cinema Week mampu menghadirkan sebuah festival film internasional dengan jenis lebih beragam.

Baca Selengkapnya

Science Film Festival ke-14 Dibuka, Goethe-Institute: Sains Bisa Menyenangkan

21 Oktober 2023

Science Film Festival ke-14 Dibuka, Goethe-Institute: Sains Bisa Menyenangkan

Festival film Goethe-Institut ini merupakan perayaan komunikasi sains di Asia Tenggara dan Selatan, Afrika, serta Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Believer 2: Lanjutan Upaya Detektif Won Ho dalam Believer

8 Oktober 2023

Believer 2: Lanjutan Upaya Detektif Won Ho dalam Believer

Aktris Korea Selatan, Han Hyo Joo akan tampil dalam Believer 2 sebagai antagonis, Big Knife

Baca Selengkapnya

Mengenal Busan International Film Festival yang Berlangsung sampai 13 Oktober 2023

6 Oktober 2023

Mengenal Busan International Film Festival yang Berlangsung sampai 13 Oktober 2023

Busan International Film Festival telah dibuka pada 4 Oktober 2023. Acara itu berlangsung sampai 13 Oktober.

Baca Selengkapnya

Deretan 16 Film Indonesia yang Ikut Festival Film Busan

5 Oktober 2023

Deretan 16 Film Indonesia yang Ikut Festival Film Busan

Berikut adalah daftar film Indonesia yang ikut serta dalam Busan International Film Festival, Korea Selatan yang berlangsung 4-13 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Jakarta Film Week 2023, Digelar di Beberapa Lokasi dan Diikuti 57 Negara

1 Oktober 2023

Serba-serbi Jakarta Film Week 2023, Digelar di Beberapa Lokasi dan Diikuti 57 Negara

Dimeriahkan sineas lokal dan internasional, Jakarta Film Week 2023 akan hadir di beberapa tempat di Jakarta untuk majukan perekonomian.

Baca Selengkapnya