Di Java Jazz, Ariyo Wahab Kagumi Joss Stone

Reporter

Editor

Zed abidien

Minggu, 3 Maret 2013 12:38 WIB

Aryo Wahab. TEMPO/ Agung Pambudhy

TEMPO.CO, Jakarta - Musikus Ariyo Wahab sengaja menyempatkan diri datang ke pergelaran musik jazz akbar, Java Jazz Festival 2013, demi melihat para idolanya. Dengan istri dan teman-temannya, ia khusus datang ke festival yang ada di wilayah Kemayoran itu untuk melihat para artis dalam special show tersebut.

Pada malam pertama penampian di special show, Ariyo sengaja datang khusus untuk menonton Joss Stone. "Aku emang suka banget Joss Stone," kata Ariyo kepada Tempo, Sabtu, 2 Maret 2013.

Menurut vokalis The Dance Company ini, Joss Stone adalah wanita yang sangat berbakat. "Bakatnya sangat banyak," katanya. Penyanyi asal Inggris itu pun, kata Ariyo, punya modal kuat untuk menjadi penyanyi yang lebih hebat. "Dia masih punya banyak waktu untuk ngembangin semuanya, deh. Dan aku yakin dia bisa lebih "gila"," katanya optimistis membicarakan gadis bule 26 tahun itu.

Bahkan pria berbrewok ini merasa Joss Stone bisa menjadi bintang setingkat Mick Jagger dan Bob Marley nanti. "Pas diukur nanti, dia bisa sejajar sama Mick Jagger dan Bob Marley," kata Ariyo yakin sambil menyalakan rokoknya.

Joss Stone menjadi pembuka special show pada Jumat, 1 Maret 2013, di festival itu. Para hadirin juga Ariyo merasa puas dengan penampilannya saat itu. "Keren banget dia kemarin," katanya. Selain terpukau oleh suara beratnya, hadirin pun puas oleh aksi panggungnya. Dengan mengenakan gaun panjang bermotif bunga, Joss Stone tetap energik mondar-mandir ke setiap sudut panggung.

Interaksi yang dilakukan pun cukup hangat. Joss Stone beberapa kali turun panggung untuk menyalami para penggemarnya dan selalu membuat penonton berteriak histeris.

Konser penutup Java Jazz Festival 2013 hari pertama itu berdurasi hampir satu setengah jam. Total Joss Stone membawakan 14 lagu, seperti Free Me, Karma, Teardrops, Tell Me What We Gonna Do Know, Every Time I Turn Around, dan Baby Baby Baby.

MITRA TARIGAN | YAZIR FAROUK

Berita terpopuler lainnya:
Ratusan Vila Berdiri di Taman Nasional
VIDEO Kekerasan Densus 88 Beredar di Youtube

Ramadhan: Anas Urbaningrum Sudah Tak Seperti Dulu

SBY Disarankan Mundur Perlahan dari Demokrat

Jenderal Sutiyoso Ditipu Tukang Reparasi Jam

Ini Harga Jam Tangan Sutiyoso yang Ditilep Ahaw

Berita terkait

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

4 hari lalu

Sandiaga Uno Optimistis BNI Java Jazz Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Sandiaga Uno yakin BNI Java Jazz akan meningkatkan kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya

Tiket Snoh Aalegra di Spesial Show Java Jazz Festival Lebih Mahal Dibanding Laufey, Segini Harganya

20 hari lalu

Tiket Snoh Aalegra di Spesial Show Java Jazz Festival Lebih Mahal Dibanding Laufey, Segini Harganya

Harga tiket special show di Java Jazz Festival antara Snoh Aalegra dan Laufey berbeda Rp 150 ribu.

Baca Selengkapnya

Mengenal Snoh Aalegra, Penyanyi Swedia yang akan Tampil di Java Jazz Festival 2024

21 hari lalu

Mengenal Snoh Aalegra, Penyanyi Swedia yang akan Tampil di Java Jazz Festival 2024

Penyanyi Swedia, Snoh Aalegra masuk dalam deretan penampil bersama Laufey di Java Jazz Festival 2024 di JIExpo Kemayoran pada 26 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Java Jazz Festival Umumkan Nama Baru, Snoh Aalegra Jadi Tamu Special bersama Laufey

23 hari lalu

Java Jazz Festival Umumkan Nama Baru, Snoh Aalegra Jadi Tamu Special bersama Laufey

Dalam unggahan Java Jazz 2024, terlihat nama Snoh Aalegra berada di deretan paling atas spesial show.

Baca Selengkapnya

Kata Dewi Gontha Soal Festival Musik Indonesia yang Lebih Berkembang dari Singapura

37 hari lalu

Kata Dewi Gontha Soal Festival Musik Indonesia yang Lebih Berkembang dari Singapura

Perwakilan penyelenggara Java Jazz Festival, Dewi Gontha mengungkapkan bahwa Singapura menyontek festival musik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Line Up Java Jazz Festival 2024 hingga Alasan Laufey Tampil di Spesial Show

38 hari lalu

Line Up Java Jazz Festival 2024 hingga Alasan Laufey Tampil di Spesial Show

Line up Java Jazz Festival 2024 fase kedua telah diumumkan dengan Laufey sebagai penampil di spesial show.

Baca Selengkapnya

Bantah Bruno Mars dan Katy Perry akan Tampil di Java Jazz Festival, Promotor: Kesalahan Teknis

38 hari lalu

Bantah Bruno Mars dan Katy Perry akan Tampil di Java Jazz Festival, Promotor: Kesalahan Teknis

Dewi Gontha mengklarifikasi bahwa Bruno Mars dan Katy Perry tidak akan tampil di Java Jazz Festival 2024.

Baca Selengkapnya

Laufey Kembali ke Jakarta untuk Java Jazz Festival 2024, Kini sebagai Special Show

19 Desember 2023

Laufey Kembali ke Jakarta untuk Java Jazz Festival 2024, Kini sebagai Special Show

Datang lagi ke Jakarta, Laufey akan meriahkan Special Show Java Jazz Festival 2024 hari kedua.

Baca Selengkapnya

Jordan Susanto Ungkap Kisah di Balik Lagu Cherry

14 Juni 2023

Jordan Susanto Ungkap Kisah di Balik Lagu Cherry

Jordan Susanto mengaku selalu tertarik untuk menciptakan lagu yang judulnya berasal dari nama seorang perempuan, terbaru adalah Cherry.

Baca Selengkapnya

Anastasya Poetri Pulang ke Indonesia Demi Tampil di BNI Java Jazz Festival 2023

8 Juni 2023

Anastasya Poetri Pulang ke Indonesia Demi Tampil di BNI Java Jazz Festival 2023

Anastasya Poetri yang sedang menempuh pendidikan musik di Berklee College of Music, Boston, Amerika Serikat, bangga perdana tampil di Indonesia.

Baca Selengkapnya