Pengacara Tolak Raffi Ahmad Direhabilitasi

Reporter

Editor

Pruwanto

Selasa, 19 Februari 2013 18:49 WIB

Raffi Ahmad. dok TEMPO/Muhammad Auliya

TEMPO.CO, Jakarta - Hotma Sitompoel, kuasa hukum Raffi Ahmad, akan mengirimkan surat keberatan terkait pemindahan kliennya ke panti rehabilitasi Lido, Jawa Barat, oleh Badan Narkotika Nasional. Raffi resmi dibawa ke panti rehabilitasi kemarin, Senin malam, 18 Februari 2013.

"Kami akan bikin surat keberatan, dan kepada dokter, kami bilang juga ada surat penolakan, jadi tidak boleh diperiksa," kata Hotma di kantornya, kawasan Sudirman, Jakarta, Selasa, 19 Februari 2013. Surat rencananya baru akan dikirim besok, Rabu, 20 Februari 2013.

Hotma punya alasan mengenai penolakan tersebut. Menurut dia, seseorang bisa direhabilitasi atas permintaan orang itu sendiri, orang tuanya, dan putusan pengadilan. Sedangkan Raffi sudah menolak pemindahan dirinya ke panti rehabilitasi. "Itu bukan saya yang bilang, tapi undang-undang," katanya.

Pemeriksaan yang dilakukan dokter di panti rehabilitasi pun, kata Hotma, sudah melanggar hukum. Dia menunjukkan salinan berita acara pemeriksaan penolakan yang sudah ditandatangani Raffi. "Orang sehat kok direhab," kata Hotma.

Hotma kemudian menyinggung metilon, obat yang dipakai dan ditemukan pada saat penggerebekkan di rumah Raffi pada 27 Januari 2013. Menurut dia, zat itu tak masuk dalam Undang-Undang Narkotik.

Kemarin, Kepala Humas Badan Narkotika Nasional, Komisaris Besar Sumirat Dwiyanto, mengatakan, pemindahan Raffi sudah sesuai dengan hasil RSKO. Mantan kekasih Yuni Shara itu dinyatakan memiliki kecenderungan untuk menjadi ketergantungan atau recreational user.

YAZIR FAROUK

Berita terkait

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

5 jam lalu

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

Polisi telah memasukkan BB penyuplai narkoba ke Rio Reifan sebagai DPO.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

23 jam lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

1 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

1 hari lalu

RANS Nusantara FC Terdegradasi ke Liga 2, Ini Profil Klub Sepak Bola Raffi Ahmad

Setelah pertandingan pekan ke-34, RANS Nusantara FC terdegradasi ke Liga 2 di musim berikutnya. Ini profil klub milik Raffi Ahmad.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

1 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

2 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Siapa Sosok David Tobing yang Gugat Rocky Gerung?

3 hari lalu

Siapa Sosok David Tobing yang Gugat Rocky Gerung?

Rocky Gerung dinyatakan tidak bersalah dalam gugatan penghinaan presiden yang diajukan David Tobing. Bagaimana kilas baliknya?

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal; Darius Sinathrya, Baim Wong, Raffi Ahmad Kecam Wasit

4 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Dikalahkan Uzbekistan di Semifinal; Darius Sinathrya, Baim Wong, Raffi Ahmad Kecam Wasit

Sejumlah selebriti mengecam keputusan wasit dalam pertandingan semifinal Piala Asia U-23 2024 antara Timnas U-23 Indonesia dan Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

4 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

4 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya