Awalnya FOS bukan Free On Saturday

Reporter

Sabtu, 27 Oktober 2012 06:04 WIB

TEMPO/Mazini Hafizhuddin

TEMPO.CO , Jakarta: Band Free On Saturday mengaku awalnya FOS bukan kepanjangan dari Free On Saturday tapi Full Of Shit. Band ini terbentuk berawal dari proyek gitaris Coky dan vokalis Ariyo Wahab.

Pada 2006, Coky dan Ariyo memakai aliran rock yang ekstrem. “Makanya kita juga mau pakai nama ekstrem, Full Of Shit,” kata Coky di Hard Rock Cafe, Jakarta, Kamis 25 Oktober 2012.

Namun mereka mengundurkan niatnya memakai nama yang berarti ‘Penuh Dengan Kotoran’ itu. Sebab, mereka tinggal di Indonesia. Mereka takut terjadi hal-hal yang tidak diinginkan saat memakai nama itu. “Sayangnya ini Indonesia gitu loh, ngeri ada apa-apa,” kata Coky.

Dengan pertimbangan itu, mereka mengubah Full Of Shit menjadi Free On Saturday. Karena faktanya dengan kesibukan masing-masing, mereka hanya bisa berkumpul untuk latihan atau membuat lagu hanya pada Sabtu saja. “Jadilah kita bikin Free On Saturday,” kata Coky.

Band ini baru memiliki satu album yang dirilis pada 2010. Namun prestasinya sudah sampai tingkat internasional. Pada Juli 2012, band yang beranggotakan Ariyo Wahab (vocalist), Coky (lead guitar), Bey Blue (keyboardist), Rival Himran (bassist), Robby Funkop (drummer), dan Liliek (guitar) tampil di Hyde Park, London. Mereka tampil di salah satu panggung bergengsi dunia, Hard Rock Calling 2012 setelah menang sebagai second runner up kompetisi global Hard Rock Rising.

FOS tampil dengan membawakan 6 buah lagu di festival yang pernah menampilkan musisi sekelas Stevie Wonder, Bon Jovi itu . Lagu-lagu yang mereka bawakan berbahasa campur antara Indonesia dan Inggris. Namun menurut Ariyo, apresiasi yang mereka terima dari para penonton sangat bagus. “Penonton sangat menghargai dan apresiatif sekali kepada kami,” katanya.

MITRA TARIGAN

Berita lain:
Pengalaman Free On Saturday Manggung di London

50 Tahun James Bond: Lahir dari Novel dan Cerpen

50 Tahun James Bond: Berawal di Casino Royale

50 Tahun James Bond: Ian Fleming, Keluarga Kaya

Berita terkait

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

5 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

7 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

11 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

19 hari lalu

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

24 hari lalu

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik

Baca Selengkapnya

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

42 hari lalu

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

Adam Levine vokalis Maroon 5 yang juha Juri The Voice America hari ini berulang tahun ke-45. Ini karier bermusiknya dan tangga raih kesuksesan.

Baca Selengkapnya

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

43 hari lalu

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

Polisi menangkap enam orang anggota orkes musik kelilng usai viral video perbuatan asusila dua personelnya

Baca Selengkapnya

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

46 hari lalu

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

Pakar audiologi mengingatkan dampak suara keras pada pendengaran, baik musik maupun teriakan instruktur, di pusat kebugaran atau kelas senam.

Baca Selengkapnya

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

47 hari lalu

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

Adrie Subono adalah promotor musik yang berpengalaman menghadirkan konser penyanyi dalam dan luar negeri. Ia juga merupakan keponakan dari B.J. Habibie.

Baca Selengkapnya

Jaafar Jackson Memerankan Sang Paman dalam Film Biopik Michael Jackson, Ini Profilnya

53 hari lalu

Jaafar Jackson Memerankan Sang Paman dalam Film Biopik Michael Jackson, Ini Profilnya

Pemeran Michael Jackson dalam film biopik Michael akan diperankan keponakannya, Jaafar Jackson. Ini profil anak Jermaine Jackson itu.

Baca Selengkapnya