Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Makna Lagu November Rain dari Guns N Roses, Terinspirasi Kisah Axl Rose

image-gnews
Penampilan Axl Rose (vokal) dan Slash (gitar) dalam konser Guns N Roses bertajuk Not In This Lifetime Tour di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta, 8 November 2018. TEMPO/Nurdiansah
Penampilan Axl Rose (vokal) dan Slash (gitar) dalam konser Guns N Roses bertajuk Not In This Lifetime Tour di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta, 8 November 2018. TEMPO/Nurdiansah
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta – Tak terasa, lagu berjudul November Rain dari band legendaris Guns N' Roses atau dikenal GnR telah hadir selama hampir 30 tahun. Dikutip dari onstagemagazine.com, lagu ini ditulis langsung oleh Axl Rose selaku vokalis GnR. Lagu ini juga merupakan salah satu single dari album studio ketiga “Use Your Illusion Iyang dirilis pada tahun 1991.

Karya ini semakin lengkap ketika ditambahkan solo gitar yang dimainkan sang gitaris GnR Slash. Lantunan gitarnya dapat mendukung suara Axl yang berkarakter marah dan serak. Selain itu, Axl juga memainkan piano membuat lagu ini tetap segar seperti lamanya suara hujan.

Baca : 57 Tahun Slash, Gitaris Guns N'Roses ini sempat Meninggal selama 8 Menit

Menariknya, November Rain selalu dimainkan pada pesta prom hingga selama tahun 1992. Seperti dikutip dari myrockmixtapes.com, karya satu ini telah disertifikasi sebanyak tujuh kali platinum oleh The Recording Industry Association of America dan mendapat banyak nominasi Grammy. Bahkan pada masanya sempat memuncaki nomor dua di tangga lagu Billboard.

Lirik lagu November Rain dikenal memiliki sentuhan yang hangat dan indah untuk dipahami. Apalagi anda seorang pecinta GnR, sangat penting untuk memahami cerita di baliknya dan memaknai lirik dari musik satu ini.

Bermula dari Cerpen

Baca : Guns N'Roses Segera Rilis Album Baru

November Rain terinspirasi dari cerita pendek karya Del James berjudul Without You, yang merupakan bagian dari kumpulan cerita "The Language of Fear". Sementara cerita singkat dalam lagu GnR mengisahkan tentang seorang bintang rock yang berduka atas kematian pacarnya akibat bunuh diri. Hal ini juga terinspirasi oleh hubungan toxic dari pasangan Axl Rose dengan Erin Everly.

Jika anda amati, November Rain mampu mengeksplorasi esensi transisi mulai dari sisi terang menuju lebih gelap. Secara lebih filosofis, Axl ingin mengungkapkan bahwa berbagai hal baik pada sebuah cinta romantis harus berakhir. Berbeda dengan single lainnya, Axl dan Slash lebih menekankan genre power-balad dibandingkan lagu rock seperti biasanya.

Sementara makna dari lagunya yang dikutip dari musicbanter.com, menjelaskan tentang jatuh cinta dan tumbuh terpisah. Digambarkan bahwa Axl sangat berduka atas cinta yang telah dicadangkan dan sekarang dalam bahaya hilang selamanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ia memandang bahwa sebuah perasaan dapat berubah seiring waktu, layaknya terangnya lilin yang akhirnya akan tetap padam ketika bertemu hujan di kala November. Kata hujan bulan November diambil oleh Axl sebagai metafora atau suatu persamaan dari hubungannya.

Baca : Gaya Totalitas Penonton Konser Guns N'Roses di GBK   

Namun Axl sebagai pembuat lagu ini tidak menyangkal bahwa dirinya dapat bersatu kembali suatu saat di jalan yang sama. Lagu ini menyiratkan bahwa mereka hanya butuh sedikit waktu sendirian demi menemukan jalan tersebut.

Ia juga menerima dan percaya bahwa waktu yang dapat menjawab semuanya, karena waktu disebutkan akan menyembuhkan semua luka. Bahkan hujan November yang dingin tidak dapat bertahan selamanya dan semua orang membutuhkan seseorang.

Dikutip dari azlyrics.com, lagu ini digarap selama sembilan menit, tetapi versi aslinya diketahui memiliki durasi hingga 25 menit. Dengan durasi hampir sembilan menit, lagu ini sempat menjadi lagu top sepuluh terlama yang pernah ada dan berisi solo gitar terpanjang di antara sepuluh single teratas.

FATHUR RACHMAN 

Baca : Intip Persiapan Panggung Guns N'Roses di GBK 

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


The Panturas Angkat Kisah Folk Sunda dalam Single Lasut Nyanggut

1 hari lalu

The Panturas. Dok. Los Panturas Ent.
The Panturas Angkat Kisah Folk Sunda dalam Single Lasut Nyanggut

The Panturas merilis single 'Lasut Nyanggut' mengangkat kisah folk Sunda tentang kegagalan, dan dikemas dalam lirik berbahasa Sunda.


Musisi Kris Kristofferson Meninggal, Berikut 5 Lagunya yang Populer

5 hari lalu

Penyanyi dan aktor Kris Kristofferson. Foto: Instagram/@kristofferson
Musisi Kris Kristofferson Meninggal, Berikut 5 Lagunya yang Populer

Penyanyi country Amerika Serikat, Kris Kristofferson, meninggal pada usia 88 tahun


Mengenang Sayuri, Penyanyi OST Anime My Hero Academia

7 hari lalu

Sayuri, penyanyi OST anime My Hero Academia. Istimewa
Mengenang Sayuri, Penyanyi OST Anime My Hero Academia

Musisi Jepang, Sayuri, meninggal dalam usia 28 tahun, pada 20 September 2024.


Lagu Eminem dan Justin Bieber Diduga Sindir Sean 'Diddy' Combs

7 hari lalu

Eminem. AP/Jason DeCrow
Lagu Eminem dan Justin Bieber Diduga Sindir Sean 'Diddy' Combs

Eminem dan Justin Bieber diduga berusaha membongkar kasus Sean 'Diddy' Combs lewat lagu mereka.


Linkin Park Isi Lagu Tema League of Legends World Championship 2024

9 hari lalu

Linkin Park. Foto: Linkin Park/James Minchin
Linkin Park Isi Lagu Tema League of Legends World Championship 2024

Bawakan lagu tema League of Legends World Championship 2024, Linkin Park menyebut 'Heavy Is The Crown' menjadi bagian penting dari era baru mereka.


Gfriend akan Reuni, Simak Asal-usul Grup K-Pop Ini

11 hari lalu

Foto Album GFRIEND Labyrinth. Instagram/@gfriendofficial
Gfriend akan Reuni, Simak Asal-usul Grup K-Pop Ini

Grup K-Pop, GFriend akan reuni untuk merayakan 10 tahun debut mereka pada Januari 2025


Lady Gaga akan Rilis Album Harlequin untuk Soundtrack Film Joker: Folie a Deux

11 hari lalu

Lady Gaga merilis album Harlequin untuk soundtrack film Joker: Folie a Deux. Foto: Instagram/@ladygaga
Lady Gaga akan Rilis Album Harlequin untuk Soundtrack Film Joker: Folie a Deux

Seminggu sebelum film Joker: Folie a Deux tayang, Lady Gaga merilis album Harlequin yang berisi 13 lagu.


Jaz Sebut Lagu Boleh Merindu Seperti Kasmaran Versi Lebih Dewasa

11 hari lalu

Penyanyi Jaz. Dok. Sony Music Entertaiment Indonesia
Jaz Sebut Lagu Boleh Merindu Seperti Kasmaran Versi Lebih Dewasa

Lagu baru Jaz, 'Boleh Merindu' memiliki nuansa akustik dengan musik mid-tempo dan lirik yang tidak puitis.


Giring Ganesha Rilis EP Serigala: 3 Lagu tentang Cinta, Pengkhianatan, dan Keberanian

12 hari lalu

Giring Ganesha. Dok. Musica Studios
Giring Ganesha Rilis EP Serigala: 3 Lagu tentang Cinta, Pengkhianatan, dan Keberanian

Giring Ganesha menggambarkan perjalanan emosional tentang cinta, pengkhianatan, dan keberanian dalam menghadapi perubahan hidup dalam EP Serigala.


Steven Adler: Mengenal Mantan Drummer Guns N Roses

13 hari lalu

Steven Adler. Instagram
Steven Adler: Mengenal Mantan Drummer Guns N Roses

Steven Adler, mantan drummer Guns N' Roses tampil di serial dokumenter terbaru Nthin' But a Good Time: The Uncensored Story of '80s