Idang Rasjidi & Trie Utami Ramaikan Prambanan Jazz Festival  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Minggu, 23 Oktober 2016 07:58 WIB

Ribuan Pengunjung Hadiri Internasional prambanan Jazz Festival. TEMPO/Hand Wahyu

TEMPO.CO, Jakarta - Para musikus dan penyanyi jazz meramaikan Prambanan Heritage Jazz Festival 2016. Ada dedengkot musik jazz Idang Rasjidi, Erwin Gutawa, penyanyi Trie Utami, dan Afgan. Acara digelar sejak Minggu pagi, 23 Oktober 2016 hingga malam hari.

"Genap 25 tahun Candi Prambanan dan Borobudur menjadi warisan dunia. Ada keterkaitan kuat antara jazz dan warisan budaya," kata Ricky Siahaan, Direktur Pemasaran dan Pelayan PT Yaman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko, Sabtu malam, 22 Oktober 2016.

Menurur Ricky, acara musik ini bisa dibilang the real jazz, karena tokoh-tokoh musik jazz meramaikan acara ini. Lokasi dipilih kawasan ini karena ada chemistry yang kuat antara musik ini dengan candi dan suasana yang bisa dibilang romantis.

Sejak ditetapkan sebagai world heritage, Prambanan dan Borobudur pada 1991, selama ini pula Indonesia bisa menjaga peninggalan sejarah ini. Sementara di negara lain, situs yang sudah ditetapkan sebagai warisan budaya dihancurkan dan rata dengan tanah oleh berbagai sebab. Selama ini pula, dua warisan budaya agama Hindu dan Buddha ini justru dijaga oleh mayoritas orang Islam.

"Ini bukti Indonesia aman dikunjungi, berwisata, dan aman berinvestasi. Dua candi ini sebagai inspirasi budaya, musik, dan lain-lain," kata dia.

Idang Rasjidi menyatakan, musik jazz yang ia geluti ini adalah musik yang jujur. Ada improvisasi dan tidak bisa terulang.

"Kenapa saya pilih jazz karena ia jujur, I play what I feel. I feel what I play. Bangsa kita melalui musik jadi jujur. Sederhana dan jujur. Indonesia harus dimerdukan, bukan didengungkan tidak aman," kata Idang.

Idang menambahkan, dalam musik jazz ada pesan, berhentilah saling menghina, saat ini bukan waktunya gontok-gontokan. Memang timur dan barat itu beda. Utara dan selatan itu beda. Tetapi ada titik harmoni.

"Jangan sampai bangsa lain menghajar kita, batu bata di rumah saya adalah not, nasi yang dimakan anak cucu saya adalah not yang saya mainkan," kata Idang.

Lagu-lagu jazz yang akan ditampilkan di Prambanan ini memang banyak genrenya. Tetapi tidak akan lepas dari nuansa musik jazz. Jazz bagi dia adalah barometer kebebasan.

"Jazz is a barometer of freedom. Merdeka adalah untuk mendisiplinkan diri sendiri sebelum didisiplinkan orang lain," kata dia.

Trie Utami yang hadir di jumpa jurnalis di kantor PT TWC, Prambanan menyatakan, ia sudah sangat menyatu dengan candi. Ia sering menyanyi di acara-acara yang yang lokasinya di candi. Seperti Borobudur, Prambanan, Pawon, Mendut dan Ratu Boko.

"Lama lama saya seperti penyanyi spesialis candi. Sering nyanyi di Prambanan, Borobudur, Mendut, Pawon," kata Trie Utami.

Bagi Iie, panggilan akrabnya, candi merupakan perpustakaan budaya yang luar biasa. Tidak hanya sekedar batu dan bangunan. Tetapi sejarah dan filosofi nya ada di candi itu.

"Candi merupakan apa yang dibuat oleh leluhur saya. Candi merupakan perpustakaan besar yang siap dibuka siapa saja dan dimanfaatkan sebaik-baiknya. Tidak sekedar monumen," kata dia.

Artis yang meramaikan pergelaran jazz yang lainnya adalah Monita Tahalea, Diatas Rata-Rata, Shadow Puppet feat Harvey Malaiholo, Barry Likumahuwa Experiment, serta Tohpati & Friend.

MUH SYAIFULLAH






Berita terkait

4 Drama di Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan: Gol Muhammad Ferarri Dianulir VAR hingga Kartu Merah Rizky Ridho

4 menit lalu

4 Drama di Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan: Gol Muhammad Ferarri Dianulir VAR hingga Kartu Merah Rizky Ridho

Kekalahan Timnas U-23 Indonesia dari Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 diwarnai sejumlah drama, mulai gol dianulir VAR hingga kartu merah.

Baca Selengkapnya

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

5 menit lalu

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

Presiden Jokowi menerima lawatan Bos Microsoft Satya Nadella. Sebelumnya, Bos Apple Tim Cook juga telah menemui Jokowi. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

5 menit lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Potensi Bahaya Gempa Deformasi Batuan Dalam, Ahli ITB: Lokasi Dekat Daratan

9 menit lalu

Potensi Bahaya Gempa Deformasi Batuan Dalam, Ahli ITB: Lokasi Dekat Daratan

Lokasi sumber gempa lebih dekat dengan daratan sehingga potensi untuk merusak lebih besar

Baca Selengkapnya

Kronologi Gol Timnas U-23 Indonesia Muhammad Ferarri ke Gawang Uzbekistan yang Dianulir Wasit Shen Yinhao

11 menit lalu

Kronologi Gol Timnas U-23 Indonesia Muhammad Ferarri ke Gawang Uzbekistan yang Dianulir Wasit Shen Yinhao

Muhammad Ferarri sempat mencetak gol namun dianulir wasit saat pertandingan timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Sultan HB X Nobar Timnas U-23, Ini Katanya Saat Garuda Muda Gagal ke Final

14 menit lalu

Sultan HB X Nobar Timnas U-23, Ini Katanya Saat Garuda Muda Gagal ke Final

Sultan HB X lesehan bersama warga dijamu bakmi godog saat nobar pertandingan semifinal Indonesia vs Uzbekistan di PIala Asia U-23.

Baca Selengkapnya

Pedagang Sembako Pasar Palmerah Keluhkan Harga Gula Pasir dan Sagu Naik

16 menit lalu

Pedagang Sembako Pasar Palmerah Keluhkan Harga Gula Pasir dan Sagu Naik

Selain gula pasir, bahan pokok lain yang dikeluhkan adalah keberadaan minyak kita yang hilang dari peredaran.

Baca Selengkapnya

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

21 menit lalu

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

Wilayah Garut, Cianjur, Tasikmalaya, Pangandaran dan Sukabumi memiliki sejarah kejadian gempa bumi yang sering terulang sejak tahun 1844.

Baca Selengkapnya

BRIN: Rumah di Puspiptek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

25 menit lalu

BRIN: Rumah di Puspiptek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

Kepala Biro Manajemen Barang Milik Negara dan Pengadaan pada BRIN Arywarti Marganingsih mengatakan perumahan Puspitek, Serpong, tak bisa jadi hak milik.

Baca Selengkapnya

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

26 menit lalu

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

RM BTS akan meluncurkan album solo kedua

Baca Selengkapnya