Film Ini Mengeksplorasi Keindahan Indonesia  

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Selasa, 12 Juli 2016 05:10 WIB

Penyanyi Rossa menyanyikan original soundtrack film I Love You From 38.000 Feet (ILY From 38000 FT) berujudl Jangan Hilangkan Dia di Jakarta, 9 Juni 2016. Proses rekaman soundtrack film ILY From 38000 FT dilakukan di Los Angeles, Amerika Serikat. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta - Film I Love You from 38.000 Feet (ILY from 38.000 Feet) menyajikan potensi wisata di Indonesia yang belum terjamah siapa pun. Apalagi sepertiga dari adegan film itu berlatar tujuan wisata yang menjadi andalan Kementerian Pariwisata.

"Dari sisi produksi, film ini menjadi istimewa bagi wilayah Jawa Timur, karena kami mengeksploitasi dan mengeksplorasi visual film di beberapa tempat wisata di Jawa Timur," kata produser ILY from 38.000 Feet Sukhdev Singh, ketika jumpa pers di Surabaya, Senin, 11 Juli 2016.

Ia mengatakan film yang telah diluncurkan pada 5 Juli lalu ini menampilkan pesona Taman Nasional Baluran di Banyuwangi, termasuk pantai, satwa, dan padang savana. Selain itu, pabrik tebu Jatiroto, Lumajang menjadi bagian dari film drama romantis itu.

"Baluran dan Lumajang yang masih menjadi tujuan wisata nasional diharapkan bisa menjadi tujuan wisata internasional melalui beberapa adegan di film ini, seperti halnya Bangka Belitung," tuturnya.

Selain menyuguhkan pesona wisata di Indonesia, film yang terinspirasi dari pramugari AirAsia, almarhumah Kharunisa, yang menulis pesan cinta sebelum kecelakaan pesawat terbang, menyajikan efek visual yang menggunakan sistem robotik.

"Adegan kecelakaan pesawat terbang ini menggunakan sistem robotik sehingga menyerupai turbulensi pesawat. Pembuatan bagian ini bekerja sama dengan spesialis efek dari Hollywood," kata Sukhdev, menerangkan.

Adegan yang dinilai sulit, kata dia, adalah ketika prototipe pesawat itu harus ditarik mesin derek raksasa hingga ketinggian tiga meter, sedangkan dalam prototipe pesawat terdapat adegan troli jatuh yang dikhawatirkan akan mengenai kamera.

"Produksi film yang akan membuat penonton terbawa perasaan ini dilakukan selama sembilan bulan, kemudian 2,5 bulan proses penyuntingan, sehingga kurang lebih sekitar setahun. Segmentasi film ini adalah penonton usia antara 15 tahun hingga 25 tahun," tuturnya.

Pemeran utama ILY from 38.000 Feet, Rizky Nazar, menambahkan, dia harus menjaga stamina, fisik, dan mental dalam proses pembuatan film itu, karena hampir semua adegan dilakukan di luar ruangan.

"Harus ada komitmen dari awal untuk bisa bekerja secara profesional, karena semua adegan dilakukan di luar ruangan maka membutuhkan banyak tenaga," ucap pemeran utama perempuan, Michelle Ziudith, menambahkan.

Selain jumpa pers, rencananya para pemeran utama beserta awak film akan mengunjungi sejumlah bioskop di Surabaya.

ANTARA

Berita terkait

Film Civil War akan Tayang di Cina

12 jam lalu

Film Civil War akan Tayang di Cina

Film Civil War garapan sutradara Alex Garland akan tayang di bioskop Cina mulai 7 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Cash Out Jadi Film Comeback John Travolta yang Mengecewakan?

1 hari lalu

Cash Out Jadi Film Comeback John Travolta yang Mengecewakan?

Film John Travolta terbaru, Cash Out tidak begitu mendapat respons yang positif dari penonton dan dinilai mengecewakan.

Baca Selengkapnya

Selain Vina: Sebelum 7 Hari, Ini 4 Film Indonesia Diangkat dari Kisah Nyata yang Tragis

1 hari lalu

Selain Vina: Sebelum 7 Hari, Ini 4 Film Indonesia Diangkat dari Kisah Nyata yang Tragis

Selain film Vina: Sebelum 7 Hari, berikut beberapa film Indonesia yang juga diangkat dari kisah nyata tragis dari para tokohnya.

Baca Selengkapnya

Mengenang Sophan Sophiaan 16 Tahun Lalu Berpulang Saat Turing Motor Jalur Merah Putih

1 hari lalu

Mengenang Sophan Sophiaan 16 Tahun Lalu Berpulang Saat Turing Motor Jalur Merah Putih

Sophan Sophiaan dikenal sebagai aktor, sutradara, dan politisi. Ia wafat 16 tahun lalu di Hutan Widodaren Ngawi saat turing motor Jalur Merah Putih.

Baca Selengkapnya

Polri Bongkar Jaringan Narkoba Hydra di Indonesia, Mengingatkan Organisasi Kriminal Musuh Captain America

2 hari lalu

Polri Bongkar Jaringan Narkoba Hydra di Indonesia, Mengingatkan Organisasi Kriminal Musuh Captain America

Polri ungkap jaringan narkoba Hydra belum lama ini. Pecinta komik dan film Captain America pasti teringat organisasi kriminal musuhnya itu.

Baca Selengkapnya

Film Supergirl: Woman of Tomorrow Diadaptasi dari Komik

3 hari lalu

Film Supergirl: Woman of Tomorrow Diadaptasi dari Komik

Supergirl: Woman of Tomorrow akan tayang pada 26 Juni 2026. Film ini dibintangi oleh Milly Alcock sebagai Girl of Steel

Baca Selengkapnya

5 Game yang Diadaptasi Menjadi Film, Apa Saja?

4 hari lalu

5 Game yang Diadaptasi Menjadi Film, Apa Saja?

Banyak film yang diadaptasi dari game telah memberikan pengalaman menghibur bagi penonton

Baca Selengkapnya

Dahyun TWICE Segera Debut Jadi Aktris Sudah Terima Tawaran Film Lain

6 hari lalu

Dahyun TWICE Segera Debut Jadi Aktris Sudah Terima Tawaran Film Lain

Dahyun TWICE yang akan segera debut sebagai aktris sudah menerima tawaran film lain yang diremake dari film Taiwan

Baca Selengkapnya

Perbedaan Lord of the Rings yang akan Tayang 2026 dan Trilogi Sebelumnya

7 hari lalu

Perbedaan Lord of the Rings yang akan Tayang 2026 dan Trilogi Sebelumnya

Warner Bros akan merilis film terbaru dari waralaba Lord of the Rings berjudul Lord of the Rings: The Hunt for Gollum pada 2026

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Wonderland yang akan Tayang 5 Juni 2024

8 hari lalu

Serba-serbi Wonderland yang akan Tayang 5 Juni 2024

Setelah pertama kali diumumkan pada 2020, jadwal tayang film Wonderland garapan sutradara Kim Tae Yon akhirnya rilis

Baca Selengkapnya