Belum Tayang, Film A Copy of My Mind Sudah Raih Prestasi

Reporter

Selasa, 17 November 2015 07:20 WIB

Dari kiri: Sutradara Joko Anwar, Maera Panigoro, Chicco Jerikho dan Tara Basro berfoto di sesi foto film "A Copy of my Mind" dalam Festival Film Venesia ke-72 di Venesia, Italia, 11 September 2015. Tristan Fewings/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta -Sutradara Joko Anwar patut berbangga saat ini. Bagaimana tidak, film besutannya, film A Copy of My Mind sudah meraih banyak prestasi meskipun belum ditayangkan di bioskop tanah air. Apalagi film ini sudah masuk nomine dengan berbagai kategori dalam ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2015.

Dalam ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2015, A Copy of My Mind berhasil meraih tujuh nominasi, salah satunya adalah nominasi film terbaik. Tentu saja hal ini membuat Joko Anwar senang bangga dengan apresiasi ini. “Masuk nominasi aja sudah senang banget, soalnya film ini dibikin dengan biaya rendah,” ujar Joko Anwar di Plaza Indonesia, Jakarta, Senin, 16 November 2015.

Sebelumnya, film bergenre drama romantis ini juga meraih prestasi membanggakan di luar negeri. Film yang diperankan oleh Tara Basro dan Chicco Jerickho ini diputar perdana secara global di Toronto International Film Festival, di Busan International Film Festival, dan di Venice Film Festival. “Kemarin waktu di Venice, Toronto, dan Busan, film ini dapat sambutan yang hangat, semua pertunjukan penuh. Mereka bilang film ini membuka mata mereka tentang Indonesia,” kata sutradara yang sebelumnya bekerja sebagai wartawan The Jakarta Post itu.

Film ini bercerita tentang pegawai salon kelas menengah, Sari (Tara Basro), yang menjalin hubungan asmara dengan Alex (Chicco Jerikho), pengalih bahasa DVD film bajakan. Hubungan mereka nantinya akan dilanda masalah ketika secara tidak sengaja sebuah DVD berisi rekaman tindak kejahatan korupsi yang melibatkan para pejabat tinggi dan seorang calon presiden.

Meski begitu, Joko Anwar tidak bermaksud mengkritik kebobrokan situasi sosial dan politik di Indonesia. Lewat film ini, dia hanya ingin membuat kapsul waktu tentang gambaran di Indonesia saat ini. “Genrenya itu drama romantik, kalau ada soal politik, itu hanya latar belakang aja. Kami coba merepresentasikan Indonesia yang seadanya,” ujar sutradara film Janji Joni ini. “Saya ingin bikin kapsul waktu agar 30 tahun lagi orang bisa melihat seperti apa kondisi Indonesia 2015."

Selain Tara Basro dan Chicco Jerickho, A Copy of My Mind juga menyuguhkan penampilan Maero Panigoro, Paul Agusta, dan Ario Bayu. Film ini baru akan tayang di bioskop Indonesia pada Februari 2016.


LUHUR TRI PAMBUDI

Berita terkait

How to Make Millions Before Grandma Dies Raih 300 RIbu Lebih Penonton dalam 5 Hari

22 jam lalu

How to Make Millions Before Grandma Dies Raih 300 RIbu Lebih Penonton dalam 5 Hari

How to Make Millions Before Grandma Dies film Thailand yang tayang di bioskop Indonesia pada 15 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Bicara Relasi Kuasa, Ernest Prakasa Malu Pernah Buat 3 Film Seksis

1 hari lalu

Bicara Relasi Kuasa, Ernest Prakasa Malu Pernah Buat 3 Film Seksis

Ernest Prakasa mengungkapkan pemikirannya tentang karya-karyanya terdahulu

Baca Selengkapnya

Film Civil War akan Tayang di Cina

2 hari lalu

Film Civil War akan Tayang di Cina

Film Civil War garapan sutradara Alex Garland akan tayang di bioskop Cina mulai 7 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Cash Out Jadi Film Comeback John Travolta yang Mengecewakan?

2 hari lalu

Cash Out Jadi Film Comeback John Travolta yang Mengecewakan?

Film John Travolta terbaru, Cash Out tidak begitu mendapat respons yang positif dari penonton dan dinilai mengecewakan.

Baca Selengkapnya

Selain Vina: Sebelum 7 Hari, Ini 4 Film Indonesia Diangkat dari Kisah Nyata yang Tragis

3 hari lalu

Selain Vina: Sebelum 7 Hari, Ini 4 Film Indonesia Diangkat dari Kisah Nyata yang Tragis

Selain film Vina: Sebelum 7 Hari, berikut beberapa film Indonesia yang juga diangkat dari kisah nyata tragis dari para tokohnya.

Baca Selengkapnya

Mengenang Sophan Sophiaan 16 Tahun Lalu Berpulang Saat Turing Motor Jalur Merah Putih

3 hari lalu

Mengenang Sophan Sophiaan 16 Tahun Lalu Berpulang Saat Turing Motor Jalur Merah Putih

Sophan Sophiaan dikenal sebagai aktor, sutradara, dan politisi. Ia wafat 16 tahun lalu di Hutan Widodaren Ngawi saat turing motor Jalur Merah Putih.

Baca Selengkapnya

Polri Bongkar Jaringan Narkoba Hydra di Indonesia, Mengingatkan Organisasi Kriminal Musuh Captain America

4 hari lalu

Polri Bongkar Jaringan Narkoba Hydra di Indonesia, Mengingatkan Organisasi Kriminal Musuh Captain America

Polri ungkap jaringan narkoba Hydra belum lama ini. Pecinta komik dan film Captain America pasti teringat organisasi kriminal musuhnya itu.

Baca Selengkapnya

Film Supergirl: Woman of Tomorrow Diadaptasi dari Komik

4 hari lalu

Film Supergirl: Woman of Tomorrow Diadaptasi dari Komik

Supergirl: Woman of Tomorrow akan tayang pada 26 Juni 2026. Film ini dibintangi oleh Milly Alcock sebagai Girl of Steel

Baca Selengkapnya

5 Game yang Diadaptasi Menjadi Film, Apa Saja?

6 hari lalu

5 Game yang Diadaptasi Menjadi Film, Apa Saja?

Banyak film yang diadaptasi dari game telah memberikan pengalaman menghibur bagi penonton

Baca Selengkapnya

Dahyun TWICE Segera Debut Jadi Aktris Sudah Terima Tawaran Film Lain

7 hari lalu

Dahyun TWICE Segera Debut Jadi Aktris Sudah Terima Tawaran Film Lain

Dahyun TWICE yang akan segera debut sebagai aktris sudah menerima tawaran film lain yang diremake dari film Taiwan

Baca Selengkapnya