Berakting dalam LDR, Verrel Bramasta Membanggakan Sang Ayah

Reporter

Selasa, 12 Mei 2015 22:00 WIB

Ivan Fadilla (tengah) bersama dua putranya Verrell Bramasta dan Athalla Naufal, usai menonton LENKA LIVE IN CONCERT di Skenoo Exhibition Hall, Gandaria City, Jakarta (4/5). TEMPO/ Nita Dian

BISNIS.COM, Jakarta -Ayah aktor Verrell Bramasta, Ivan Fadilla yang juga seorang aktor, bangga dengan hasil akting anaknya dalam film perdananya berjudul L'eternita di Roma (LDR).


Menurutnya, Verrell tak mendapat pendampingan ya ketika menghabiskan masa syuting di Roma, Italia. Kendati tak menemani putranya selama mengasah kemampuan berakting, Ivan merasa bangga setelah menonton film bergenre drama itu.

"Ya bangga. Yang jelas, melihat hal yang enggak saya duga karena saya enggak nyangka hasilnya bisa kayak gini," ujarnya usai pemutaran perdana film LDR di Epicentrum, Jakarta, Senin (11/5/2015).

Dia pun mengaku minat dan bakat Verrell sudah terlihat sejak dibiasakan berbicara saat kesempatan wawancara dengan pewarta. Sejak saat itu, tambahnya, sebuah rumah produksi menawarkan Verrell untuk bermain sinetron dan beralih ke model iklan.

"Awal sekali ikut saya wawancara sama wartawan. Nah mulai terbiasa menjawab dan bicara itu awalnya seperti itu," katanya.

Meskipun ibu Verrell, Venna Melinda tak hadir dalam kesempatan itu, dia menganggap pastinya memiliki perasaan yang sama sebagai orang tua. Dukungan terhadap hal positif yang dipilih putra pertamanya itu, sambungnya, pasti diungkapkan kendati keduanya tak lagi terikat dalam pernikahan.

"Harusnya konfirmasi ke orangnya langsung. Tapi sebagai orang tua pastinya dukunglah," katanya.

Hal berbeda diceritakan Aktris Aurelie Moeremans yang menjadi lawan main Verrell. Aurelie yang berperan sebagai Alexa--kekasih Demas, yang dimainkan Verrell menilai tak sulit menciptakan suasana akrab. Beberapa kali mendaratkan kecupan di pipi dan kening Verrell maupun sebaliknya, tak membuat keduanya kaku.

Bila dibandingkan dengan teman main lainnya yaitu Al Ghazali yang berperan sebagai Paul, Aurie menilai chemistry lebih mudah terbangun saat berinteraksi dengan Verrell. Kepribadian Al yang cenderung pendiam, membuatnya harus lebih aktif memulai interaksi.

"Kita sadar aja soal adegannya. Santai aja. Aku atau dia udah tahu kapan adegannya. Lebih gampang sama Verrell daripada sama Al karena Al lebih diam," katanya.

Di film yang ditayangkan Rabu (13/5/2015), Paul dan Demas merupakan kakak-adik memperebutkan cinta yang sama. Carrie yang diperankan Mentari de Marelle dan Alexa menghiasi kehidupan cinta keduanya.


Pertemuan mereka di Roma menggambarkan tentang impian dan kerja keras mendapatkan cinta di kota yang dikenal sebagai latar kisah romantis Romeo dan Juliet. Spanish Steps, Castel Sant'Angelo serta adegan ski di tengah pegunungan salju menjadi setting menawan film yang dibuat bersamaan dengan novelnya ini.


BISNIS.COM

Advertising
Advertising

Berita terkait

Film Civil War akan Tayang di Cina

7 jam lalu

Film Civil War akan Tayang di Cina

Film Civil War garapan sutradara Alex Garland akan tayang di bioskop Cina mulai 7 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Cash Out Jadi Film Comeback John Travolta yang Mengecewakan?

1 hari lalu

Cash Out Jadi Film Comeback John Travolta yang Mengecewakan?

Film John Travolta terbaru, Cash Out tidak begitu mendapat respons yang positif dari penonton dan dinilai mengecewakan.

Baca Selengkapnya

Selain Vina: Sebelum 7 Hari, Ini 4 Film Indonesia Diangkat dari Kisah Nyata yang Tragis

1 hari lalu

Selain Vina: Sebelum 7 Hari, Ini 4 Film Indonesia Diangkat dari Kisah Nyata yang Tragis

Selain film Vina: Sebelum 7 Hari, berikut beberapa film Indonesia yang juga diangkat dari kisah nyata tragis dari para tokohnya.

Baca Selengkapnya

Mengenang Sophan Sophiaan 16 Tahun Lalu Berpulang Saat Turing Motor Jalur Merah Putih

1 hari lalu

Mengenang Sophan Sophiaan 16 Tahun Lalu Berpulang Saat Turing Motor Jalur Merah Putih

Sophan Sophiaan dikenal sebagai aktor, sutradara, dan politisi. Ia wafat 16 tahun lalu di Hutan Widodaren Ngawi saat turing motor Jalur Merah Putih.

Baca Selengkapnya

Polri Bongkar Jaringan Narkoba Hydra di Indonesia, Mengingatkan Organisasi Kriminal Musuh Captain America

2 hari lalu

Polri Bongkar Jaringan Narkoba Hydra di Indonesia, Mengingatkan Organisasi Kriminal Musuh Captain America

Polri ungkap jaringan narkoba Hydra belum lama ini. Pecinta komik dan film Captain America pasti teringat organisasi kriminal musuhnya itu.

Baca Selengkapnya

Film Supergirl: Woman of Tomorrow Diadaptasi dari Komik

3 hari lalu

Film Supergirl: Woman of Tomorrow Diadaptasi dari Komik

Supergirl: Woman of Tomorrow akan tayang pada 26 Juni 2026. Film ini dibintangi oleh Milly Alcock sebagai Girl of Steel

Baca Selengkapnya

5 Game yang Diadaptasi Menjadi Film, Apa Saja?

4 hari lalu

5 Game yang Diadaptasi Menjadi Film, Apa Saja?

Banyak film yang diadaptasi dari game telah memberikan pengalaman menghibur bagi penonton

Baca Selengkapnya

Dahyun TWICE Segera Debut Jadi Aktris Sudah Terima Tawaran Film Lain

5 hari lalu

Dahyun TWICE Segera Debut Jadi Aktris Sudah Terima Tawaran Film Lain

Dahyun TWICE yang akan segera debut sebagai aktris sudah menerima tawaran film lain yang diremake dari film Taiwan

Baca Selengkapnya

Perbedaan Lord of the Rings yang akan Tayang 2026 dan Trilogi Sebelumnya

7 hari lalu

Perbedaan Lord of the Rings yang akan Tayang 2026 dan Trilogi Sebelumnya

Warner Bros akan merilis film terbaru dari waralaba Lord of the Rings berjudul Lord of the Rings: The Hunt for Gollum pada 2026

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Wonderland yang akan Tayang 5 Juni 2024

8 hari lalu

Serba-serbi Wonderland yang akan Tayang 5 Juni 2024

Setelah pertama kali diumumkan pada 2020, jadwal tayang film Wonderland garapan sutradara Kim Tae Yon akhirnya rilis

Baca Selengkapnya