Lima Artis Cantik Ini Luncurkan Situs Momsweetmoms.com

Reporter

Rabu, 22 April 2015 14:57 WIB

Suasana konpers peluncuran situs Momsweetmoms di Jakarta, 20 April 2015. Lima artis Novita Angie, Meisya Siregar, Ersa Mayori, Mona Ratuliu dan Nola Baldy terlibat dalam peluncuran situs ini. TEMPO/Nurdiansah

BISNIS.COM, Jakarta - Bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, Selasa, 21 April 2015, lima artis cantik kompak meluncurkan website www.momsweetmoms.com. Mereka adalah Mona Ratuliu, Meisya Siregar, Ersa Mayori, Novita Angie, dan Nola.

Dalam situs ini, pembaca akan mendapatkan kisah-kisah unik kelima artis cantik tersebut. Dari cerita liburan, anak, fashion & beauty, kuliner, tip, review, sampai update info terbaru yang berhubungan dengan perempuan dan keluarga dituangkan ke dalam sebuah tulisan pada situs tersebut.

Mona Ratuliu mengatakan salah satu kunci kesuksesan hidup di antaranya dengan berbagi bersama sahabat. "Sekarang kunci kesuksesan hidup kami bisa diintip lebih banyak orang. Ini yang namanya berbagi kebahagiaan," katanya.

Senada dengan sahabatnya, Ersa Mayori menuturkan dia merasa bahagia ketika persahabatan dapat bermanfaat untuk banyak orang. "Setelah bersahabat sekian lama akhirnya kami memutuskan untuk membikin project bersama," tuturnya.

Meisya Siregar menambahkan, dia merasa tertantang dengan proyek baru tersebut bersama sahabatnya. Tantangan ini berupa membuat sebuah tulisan yang enak dibaca sekaligus menambah pengetahuan.

"Asli nih, terakhir menulis zaman SMP di diary. Dengan adanya project baru ini saya merasa tertantang membuat tulisan yang berisi tapi easy to read. Asyik, karena saya dapat skill baru lagi," ucapnya.

Novita Angie berharap situs ini dapat menjadi referensi dan inspirasi bagi para ibu serta bisa menjadi bagian dari hari-hari para perempuan di Indonesia. Pernyataan Angie ini diamini Nola Baldy.

BISNIS.COM

Berita terkait

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

8 hari lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

9 hari lalu

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

Keahlian perempuan memberikan keuntungan sendiri khususnya di unit bisnis garmen J99 Corp.

Baca Selengkapnya

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

12 hari lalu

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

27 persen perempuan sebagai pimpinan puncak perusahaan.

Baca Selengkapnya

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

12 hari lalu

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

12 hari lalu

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.

Baca Selengkapnya

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

14 hari lalu

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

Film-film yang menggambarkan perjuangan R.A Kartini

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

14 hari lalu

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengenakan kain batik pada hari terakhirnya di Washington DC, Amerika Serikat, 21 April kemarin.

Baca Selengkapnya

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

14 hari lalu

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

Potongan-potongan surat RA Kartini yang menunjukan perjuangan wanita

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

14 hari lalu

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

Para perempuan di Yogyakarta memperingati Hari Kartini dengan lomba lari dan jalan kaki, serta membuat pameran lukisan.

Baca Selengkapnya

Gelar Kampus Menggugat di Hari Kartini, Guru Besar UGM: Kita Bagian Kerusakan Demokrasi di Era Jokowi

14 hari lalu

Gelar Kampus Menggugat di Hari Kartini, Guru Besar UGM: Kita Bagian Kerusakan Demokrasi di Era Jokowi

Kegiatan Kampus Menggugat ini menyorot kondisi demokrasi di penghujung kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang merupakan alumnus UGM.

Baca Selengkapnya