Produser Film Mursala Diteror  

Reporter

Editor

Rabu, 25 Juli 2012 13:11 WIB

Pengacara tersangka Anggodo Widjojo, Bonaran Situmeang tiba di Gedung KPK, Jakarta, Senin (15/02). Bonaran menolak diperiksa sebagai saksi kasus dugaan menghalangi penyidikan dan suap dengan tersangka Anggodo. TEMPO/Dwi Narwoko

TEMPO.CO, Jakarta - Kontroversi film Mursala semakin memanas. Kabarnya, sang produser Anna Sinaga mendapat teror melalui pesan pendek dan telepon.

"Saya diteror lewat SMS dan telepon gelap," kata Anna saat dihubungi, Rabu, 25 Juli 2012. "Ada kata-kata menyumpahkan, ancaman, dan kata-kata binatang juga."

Dari pengakuan Anna, isi pesan yang diterimanya terkait dengan polemik film yang dibuatnya. "Dari SMS-nya, mereka akan terus berupaya supaya film Mursala tidak ditayangkan," ujarnya.

Meski demikian, Anna belum berencana melapor ke pihak kepolisian terkait teror yang didapat. Pastinya, kata dia, hal tersebut sudah diketahui Bupati Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Bonaran Situmeang.

Direktorat Pengembangan Industri Perfilman memutuskan melarang peredaran film itu setelah mendapat pengaduan dari Pengurus Pusat Majelis Budaya Pesisir dan Pariwisata Sibolga, Tapanuli Tengah.

Majelis itu keberatan dengan isi cerita film Mursala, yang menggambarkan Pulau Mursala dan budaya pesisir di sana sebagai milik Bonaran.

Sederet artis papan atas Indonesia, seperti Rio Dewanto, Titi Sjuman, Mongol, Tio Pakusadewo, Rudy Salam, dan Roy Ricardo, menurut Anna, sudah dikontrak untuk membintangi film ini.

Bonaran juga bakal tampil. Sebelum menjadi bupati, Bonaran dikenal sebagai pengacara di Jakarta. Salah satu kasus yang pernah dia tangani adalah kasus penyadapan KPK, mendampingi pengusaha Anggodo.

YAZIR FAROUK

Berita terpopuler lainnya:
Ahok Sambut Serangan @triomacan2000 dengan Tertawa
Sebulan Lebih Penulis Skandal Lapindo Belum Ketemu

Soal Masa Jabatan? Ahok Tangkis @TrioMacan2000

Kehilangan Pekerjaan Gara-gara Foto di Facebook

Israel Siap Perang Terbuka dengan Iran

Menang Lomba Minum Tapi Nyawa Melayang

Berita terkait

Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

10 jam lalu

Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion.

Baca Selengkapnya

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

11 jam lalu

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

Distributor film Korea Selatan menghadapi dilema atas karya-karya mendiang Lee Sun Kyun yang sampai saat ini belum dirilis.

Baca Selengkapnya

5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

16 jam lalu

5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

Mouly Surya adalah seorang sineas Indonesia yang mulai mendunia.

Baca Selengkapnya

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

21 jam lalu

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.

Baca Selengkapnya

Pemeran Film The Idea of You

2 hari lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

3 hari lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

5 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

10 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

11 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

12 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya