Sherina Sumbangkan Hasil RBT untuk Beasiswa  

Reporter

Editor

Selasa, 17 Agustus 2010 14:28 WIB

Sherina Munaf. TEMPO/Yosep Arkian
TEMPO Interaktif, BANTUL - Sherina Munaf, penyanyi “Geregetan”, menyumbangkan sebagian hasil RBT (ring back tone) lagunya untuk beasiswa bagi siswa putus sekolah dan yang tidak mampu. Selain itu, ia juga menyumbangkan alat-alat musik ke Sekolah Dasar Negeri Donotirto, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Alat-alat musik tersebut berupa 1 unit keyboard, 35 unit pianika dan 50 unit seruling serta seratusan seragam sekolah.

“Indonesia sudah merdeka 65 tahun, tetapi masih ada jutaan anak tidak bisa melanjutkan sekolah karena faktor kemiskinan,” kata Sherina saat berbuka bersama di Sekolah Dasar Donotirto, Senin, 16 Agustus.

Sebagian hasil penjualan RBT lagu Sherina melalui operator selular Telkomsel dan Ceria yang disumbangkan adalah lagu Cinta Pertama dan Terakhir, Geregetan, Pergilah Kau, Simfoni Hitam, Ku Mau Engkau Mau dan lagu berjudul Ku Bahagia.

Melalui kampanye Save A Teen, Sherina mengajak masyarakat Indonesia untuk bahu-membahu berkontribusi untuk memecahkan masalah pendidikan bagi remaja yang tidak mampu melanjutkan jenjang pendidikan yang tinggi.

Sambil menunggu beduk buka puasa, Sherina dan anak-anak Sekolah Dasar Tersebut tersebut bernyanyi bersama beberapa lagu karya Sherina seperti ''Ku Bahagia'' dan ''Cinta Pertama dan Terakhir''.

Kedatangan Sherina ke sekolah yang dulu roboh akibat gempa 2006 itu adalah bagian dari program ''Save A Teen''. Sebuah program penggalangan dana untuk remaja putus
sekolah, agar mereka bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Program ini diprakarsai oleh Putra Sampoerna Foundation.

Menurut Ario Saptomo, Head of Corporate Channel Putera Sampoerna Foundation, ''Save A Teen'' ini menargetkan dapat membiayai 12 ribu remaja putus sekolah dari seluruh Indonesia. ''Save a Teen'' yang sudah dimulai sejak Desember 2009 itu juga menggaet grup musik ST12, untuk mendonasikan sebagian hasil RBT lagu-lagunya yaitu Aku Padamu, Biarkan Jatuh Cinta, Dunia Pasti Berputar, Putri Iklan, P.U.S.P.A dan Cinta Tak Restui.

“Di Indonesia masih ada 1,5 juta remaja yang putus sekolah, melalui program ini, kami ingin memberi beasiswa kepada mereka,” kata dia.

Kepala Sekolah Dasar Donotirto Wagianto berharap, kedatangan Sherina ke sekolah yang ia pimpin bisa menumbuhkan kreativitas 107 muridnya.

“Semoga murid-murin juga semakin cinta kepada seni musik, apalagi dengan dimbah sumbangan alat musik dari Sherina,” kata dia.

MUH SYAIFULLAH

Berita terkait

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

12 Desember 2021

Artis Inisial BJ yang Ditangkap karena Narkoba adalah Bobby Joseph

Sosok artis peran berinisial BJ yang ditangkap polisi karena dugaan penyalahgunaan sabu diketahui adalah Bobby Joseph.

Baca Selengkapnya