Tiga Kali Main Film Horor, Ashira Zamita Akui Lelah Mental dan Fisik

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Sabtu, 26 Oktober 2024 08:00 WIB

Ashira Zamita. TEMPO/Martin Yogi Pardamean

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris Ashira Zamita sudah tiga kali bermain dalam film horor. Ia mengaku sebenarnya tidak begitu tertarik dengan genre horor karena sangat menguras energi, terutama secara fisik dan mental.

"Aku merasakan syutingnya capek, secara mental khususnya, secara fisik pasti capek. Secara mental aku merasa film horor itu punya banyak banget lapisan dan emosi yang harus dihidupkan," kata Ashira Zamita kepada Tempo pada Rabu, 16 Oktober 2024.

Film horor terbarunya adalah Wanita Ahli Neraka yang diproduksi Visinema Pictures. Ashira berperan sebagai seorang santri bernama Dina, sahabat yang sudah dianggap seperti adik oleh karakter utama Farah (diperankan Febby Rastanty). Film ini fokus mengikuti kehidupan rumah tangga Farah yang menyimpan misteri.

Usaha Ashira Zamita Meyakinkan Penonton



Selama proses syuting Wanita Ahli Neraka, Ashira mendapatkan banyak ilmu dari sang pelatih akting. Salah satunya adalah saat mengekspresikan rasa takut. Itu tidak mudah bagi Ashira karena ia belum pernah mengalami kejadian mistis yang semengerikan di film.

"Rasa takut itu punya banyak tingkatan, jadi kita enggak bisa stagnan, enggak bisa diam disitu aja, tapi harus dinamis. Takut level 1, level 2, level 3, itu harus bikin penonton percaya bahwa rasa ketakutan kita sudah sebesar apa dan sekecil apa," kata aktris 22 tahun itu.

Ashira Zamita Lebih Suka Genre Psychological Thriller



Perempuan yang mengawali kariernya sebagai aktris cilik di sinetron Cinta Fitri ini mengaku lebih suka genre psychological thriller. Ia kurang menggemari film-film horor yang dipenuhi jumpscare dan penampakan hantu.

"Untungnya di Wanita Ahli Neraka ini enggak terlalu banget yang pure jumpscare, tapi memang ada ceritanya, ada substansi dari karakternya, hantunya pun ada karena ada sesuatu yang terjadi di balik itu. Jadi bukan sekadar datang ke rumah ada penampakan," ucapnya.

Wanita Ahli Neraka disutradarai oleh Farishad I. Latjuba. Di balik kebahagiaan rumah tangga Farah bersama suaminya, Wahab (Oka Antara), tersimpan rahasia gelap yang perlahan-lahan menghancurkan jiwa Farah. Melalui trailer yang mencekam, penonton diajak menyelami perjalanan Farah yang penuh lika-liku sebuah hubungan yang terlihat sempurna di luar, namun menyimpan misteri mengerikan di balik pintu tertutup.

"Ini adalah perjalanan spiritual seorang dalam melihat sudut pandang seorang perempuan yang sedang berada di dalam neraka pernikahannya dia," ungkap Ashira Zamita. Wanita Ahli Neraka akan tayang di bioskop pada Kamis, 14 November 2024.

Pilihan Editor: Febby Rastanty Kerasukan Iblis dalam Tampilan Pertama Film Wanita Ahli Neraka

Advertising
Advertising

Berita terkait

Sinopsis Film Dosa Musyrik, Siap Tayang 31 Oktober 2024

2 hari lalu

Sinopsis Film Dosa Musyrik, Siap Tayang 31 Oktober 2024

Film Dosa Musyrik yang dibintangi oleh Marthino Lio dan Pritt Timothy siap tayang di bioskop 31 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Sinopsis Perewangan, Film Horor Adaptasi Cerita Viral di Aplikasi X

3 hari lalu

Sinopsis Perewangan, Film Horor Adaptasi Cerita Viral di Aplikasi X

Film Perewangan akan tayang di bioskop mulai 24 Oktober 2024. Ceritanya diadaptasi dari cerita viral di aplikasi X.

Baca Selengkapnya

Sampai Nanti, Hanna!: Film Romantis tentang Cinta dan Kesempatan Kedua

3 hari lalu

Sampai Nanti, Hanna!: Film Romantis tentang Cinta dan Kesempatan Kedua

Film Sampai Nanti, Hanna! dibintangi oleh Bio One, Febby Rastanty, dan Ibrahim Risyad tentang perjuangan mencari kebahagiaan dan kesempatan kedua.

Baca Selengkapnya

Film Horor Kuasa Gelap Tembus 1 Juta Penonton dalam 10 Hari Tayang di Bioskop

7 hari lalu

Film Horor Kuasa Gelap Tembus 1 Juta Penonton dalam 10 Hari Tayang di Bioskop

Penonton Kuasa Gelap di bioskop mencapai lebih dari 1 juta penonton hanya dalam 10 hari penayangannya.

Baca Selengkapnya

Review Film Tebusan Dosa: Horor-Misteri dan Plot Twist Mengejutkan di Balik Teror Arwah

13 hari lalu

Review Film Tebusan Dosa: Horor-Misteri dan Plot Twist Mengejutkan di Balik Teror Arwah

Tebusan Dosa menghadirkan kisah horor penuh misteri dengan plot twist mengejutkan.

Baca Selengkapnya

Alasan Ilmiah Orang Menikmati Hal yang Bikin Ketakutan

13 hari lalu

Alasan Ilmiah Orang Menikmati Hal yang Bikin Ketakutan

Banyak penyebab orang senang melakukan hal-hal yang justru membuat sebagian orang ketakutan dan semua berawal dari otak.

Baca Selengkapnya

Alasan Bront Palarae Main Film The Cursed Land Ada Hubungannya dengan Pengabdi Setan

14 hari lalu

Alasan Bront Palarae Main Film The Cursed Land Ada Hubungannya dengan Pengabdi Setan

Bront Palarae pernah membintangi Pengabdi Setan karya Joko Anwar dan kini bermain film horor Thailand, The Cursed Land.

Baca Selengkapnya

Sutradara dan Pemain Cerita di Balik Layar Pernikahan Arwah (The Butterfly House)

16 hari lalu

Sutradara dan Pemain Cerita di Balik Layar Pernikahan Arwah (The Butterfly House)

Pengalaman seru para pemain hingga kejadian mistis yang dialami sutradara film Pernikahan Arwah (The Butterfly House).

Baca Selengkapnya

Outside Netflix: Film Horor Filipina, yang akan Tayang 17 Oktober 2024

16 hari lalu

Outside Netflix: Film Horor Filipina, yang akan Tayang 17 Oktober 2024

Film Outside Netflix menceritakan tentang perjalanan keluarga mencari perlindungan di tengah wabah zombi

Baca Selengkapnya

Alasan Serial Zona Merah Gunakan Istilah Mayit Ketimbang Zombi

17 hari lalu

Alasan Serial Zona Merah Gunakan Istilah Mayit Ketimbang Zombi

Sutradara serial Zona Merah mengungkap alasan di balik penggunaan istilah mayit daripada zombi.

Baca Selengkapnya