Menjelang The Zone: Survival Mission 3 Tayang, Simak Ulasan Variety Show Ini Sebelumnya

Kamis, 14 Maret 2024 16:03 WIB

Lee Kwang Soo, Yu Jae Seok, dan Kwon Yuri membintangi THE ZONE: Survival Mission. Dok. Disney+ Hotstar.

TEMPO.CO, Jakarta - The Zone: Survival Mission Season 3 akan segera tayang pada 2024. Variety show Korea Disney+ Hotstar ini akan kembali dengan Kwon Yuri dan Yoo Jae Suk. Mereka akan ditemani oleh pembawa acara baru, mantan petarung UFC, Kim Dong Hyun dan YouTuber populer, Dex. Mereka akan mencoba bertahan dari berbagai tantangan yang semakin kompleks.

Sebelum menonton sekuel terbaru, ada beberapa ulasan dari variety show ini yang terdahulu.

The Zone: Survival Mission Season 1 (2022)

Dikutip dari Decider, Johnny Loftus, penulis dan editor mengatakan, variety show ini mempertontokan selebriti kondang dalam situasi sulit. Adapun, tiga selebriti tersebut Yoo Jae Suk, Lee Kwan Soo, dan Kwon Yuri. Tiga selebritas tersebut lama-kelamaan akan memiliki hubungan sebagai teman yang solid untuk melalui tantangan supaya bisa lolos dari variety show ini.

Dikutip dari Rotten Tomatoes, ada ulasan saat melakukan misi bertahan dalam tantangan, The Zone: Survival Mission Season 1 mampu memberikan banyak tawa dan hiburan yang disediakan oleh chemistry hebat dari Yoo Jae Suk, Lee Kwang Soo, dan Kwon Yuri.

Advertising
Advertising

The Zone: Survival Mission Season 2 (2023)

Pada season 2, variety show ini masih menampilkan tiga selebritas Korea, Yoo Jae Suk, Lee Kwang Soo, dan Kwon Yuri. Namun, dalam Season 2, acara ini lebih menyenangkan dan makin membuat diri terhibur.

Dikutip dari My Drama List, The Zone: Survival Mission Season 2, ada beberapa adegan berulang, seperti ketakutan Jae Suk dan Kwang Soo. Akibatnya, mereka mengalami reaksi yang sama seperti Season 1. Tetapi, ada sesuatu yang baru dalam Season 2, seperti tempat tidur bergerak, ddakji, dan bermain detektif menampilkan tingkah lucu dari tiga bintang tersebut.

The Zone: Survival Mission Season 3 (2024)

Dikutip dari All Kpop, pada 17 November 2023, terkonfirmasi Lee Kwang Soo tidak akan kembali untuk musim baru The Zone: Survival Mission Season 3. Sebelumnya, selama dua musim, acara ini mengikuti Yoo Jae Suk, Lee Kwang Soo, dan Yuri menghadapi simulasi bertahan hidup yang ekstrem.

Tak adanya Lee Kwang Soo dari variety show ini sepertinya membuat kemungkinan musim baru akan mengalami beberapa revisi. Kwang Soo saat ini sedang tampil di reality show Green Bean, Red Bean.

MARVELA

Pilihan Editor: THE ZONE: Survival Mission 2 Tayang 14 Juni 2023, Rintangan Lebih Menantang

Berita terkait

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

6 hari lalu

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.

Baca Selengkapnya

Bantah Keturunan Konglomerat, Park Sung Hoon Ungkap 7 Tahun Tinggal di Rubanah

10 hari lalu

Bantah Keturunan Konglomerat, Park Sung Hoon Ungkap 7 Tahun Tinggal di Rubanah

Park Sung Hoon menceritakan kesulitan ekonomi yang dialami keluarganya saat sekolah menengah

Baca Selengkapnya

Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

14 hari lalu

Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

Serial kriminal Crash akan tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 13 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Drakor Low Life Direncanakan Tayang 2025, Siapa Saja Pemeran Utamanya?

23 hari lalu

Drakor Low Life Direncanakan Tayang 2025, Siapa Saja Pemeran Utamanya?

Disney+ mengonfirmasi, drakor Low Life dibintangi Ryu Seung Ryong, Im Soo Jung, Yang Se Jong

Baca Selengkapnya

8 Rekomendasi Film dan Serial Disney+ Hotstar yang Cocok Ditonton Selama Mudik

36 hari lalu

8 Rekomendasi Film dan Serial Disney+ Hotstar yang Cocok Ditonton Selama Mudik

Daftar film dan serial beragam genre di Disney+ Hotstar yang bisa menemani perjalanan mudik.

Baca Selengkapnya

Mengenal 5 Pemeran Drakor Uncle Samsik

36 hari lalu

Mengenal 5 Pemeran Drakor Uncle Samsik

Uncle Samsik dibintangi oleh Song Kang Ho sebagai Pak Doochill atau Uncle Samsik

Baca Selengkapnya

Dibintangi Song Kang Ho, Ini Sinopsis Uncle Samsik Drakor yang Akan Tayang 15 Mei 2024

38 hari lalu

Dibintangi Song Kang Ho, Ini Sinopsis Uncle Samsik Drakor yang Akan Tayang 15 Mei 2024

Song Kang Ho akan berperan sebagai Pak Doochill atau Uncle Samsik

Baca Selengkapnya

Mengenal Para Pemeran Blood Free, Drakor yang Dibintangi Han Hyo Joo

47 hari lalu

Mengenal Para Pemeran Blood Free, Drakor yang Dibintangi Han Hyo Joo

Drakor Blood Free dijadwalkan tayang di platform streaming Disney+ Hotstar, rilis pada 10 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis Blood Free, Drakor yang akan Tayang 10 April 2024

47 hari lalu

Sinopsis Blood Free, Drakor yang akan Tayang 10 April 2024

Blood Free drama Korea atau drakor terbaru bergenre fiksi ilmiah

Baca Selengkapnya

Rangkuman Apartment 404 Episode 1-4, Para Pemain Berusaha Pecahkan Misteri

49 hari lalu

Rangkuman Apartment 404 Episode 1-4, Para Pemain Berusaha Pecahkan Misteri

Setiap episode Apartment 404 berfokus pada cerita spesial berbeda, menyelidiki kebenaran di balik berbagai kejadian yang terinspirasi dari kisah nyata

Baca Selengkapnya