Serial Live Action Avatar: The Last Airbender Lanjut ke Musim Kedua dan Ketiga

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Kamis, 7 Maret 2024 09:06 WIB

Serial Live Action Avatar: The Last Airbender berlanjut ke musim kedua dan ketiga. Dok. Netflix

TEMPO.CO, Jakarta - Netflix resmi mengumumkan hari ini, bahwa serial live action Avatar: The Last Airbender akan berlanjut ke musim kedua dan ketiga. Diangkat dari serial animasi populer berjudul sama, versi live action yang mulai tayang pada 22 Februari 2024 lalu itu telah memikat penonton di seluruh dunia.

Serial ini berhasil duduk di peringkat pertama daftar Top 10 Netflix dengan jumlah penayangan 41,1 juta kali dalam waktu 11 hari. Ia juga duduk di posisi puncak di 76 negara dan masuk dalam 10 besar di 92 negara. Keriuhan terjadi pula di media sosial, antara lain melalui tagar #AvatarTheLastAirbender yang menghasilkan satu miliar views secara global dalam waktu tujuh hari sejak serial tersebut pertama kali tayang.

Kelanjutan Live Action Avatar: The Last Airbender

Melalui siaran pers yang diterima Tempo pada Kamis, 7 Maret 2024, musim kedua dan ketiga dari Avatar: The Last Airbender akan kembali menceritakan kisah bersatunya negara Air, Bumi, Api, dan Udara sekaligus menutup kisah yang kita kenal sebagai The Legend of Aang.

"Aku tau kamu udah nungguin kabar ini, ketemu lagi sama Aang dan gengnya di Avatar: The Last Airbender season 2 & 3!! Tungguin, hanya di Netflix," tulis akun resmi Instagram Netflix Indonesia pagi ini.

Avatar: The Last Airbender. Dok. Netflix

Tentang Avatar: The Last Airbender

Avatar: The Last Airbender berkisah mengenai empat negara, yaitu Air, Bumi, Api, dan Udara, yang sebelumnya hidup bersama secara harmonis. Avatar, penguasa keempat elemen tersebut, menjaga perdamaian di antara mereka. Namun semuanya berubah saat Negara Api melakukan serangan dan menghapus bangsa Pengembara Udara, langkah pertama mereka demi menguasai dunia. Ketika inkarnasi Avatar terbaru belum juga hadir, harapan untuk terciptanya kedamaian perlahan hilang.

Secercah cahaya mulai timbul kala Aang (Gordon Cormier), seorang Pengembara Udara muda dan kaum terakhir dari bangsanya, mencoba bangkit untuk menjadi sang Avatar berikutnya. Bersama kawan-kawan barunya, Sokka (Ian Ousley) dan Katara (Kiawentiio), saudara dan anggota Suku Air Selatan, Aang memulai perjalanan penuh petualangan luar biasa untuk menyelamatkan dunia dan melawan serangan kejam Raja Api Ozai (Daniel Dae Kim).

Namun kehadiran Pangeran Zuko (Dallas Liu) yang bertekad untuk menangkap mereka membuat rencana mereka terancam. Aang dan kawan-kawan akan membutuhkan bantuan sekutu dan berbagai karakter menarik yang mereka temui sepanjang perjalanan.

Pilihan Editor: 4 Alasan Wajib Nonton Serial Live Action Avatar: The Last Airbender di Netflix

Advertising
Advertising

Berita terkait

Netflix Rilis Teaser Nightmares and Daydreams Karya Joko Anwar, Penuh Adegan Mendebarkan

2 hari lalu

Netflix Rilis Teaser Nightmares and Daydreams Karya Joko Anwar, Penuh Adegan Mendebarkan

Nightmares and Daydreams karya Joko Anwar akan menghadirkan genre baru yang memadukan beragam fenomena aneh dalam dunia sehari-hari.

Baca Selengkapnya

5 Game Android Terbaru Berbagai Genre

3 hari lalu

5 Game Android Terbaru Berbagai Genre

Game mobile diramaikan dengan kehadiran berbagai judul permainan baru bagi para pengguna Android

Baca Selengkapnya

Wednesday Season 2 akan Dibintangi Steve Buscemi

3 hari lalu

Wednesday Season 2 akan Dibintangi Steve Buscemi

Beberapa bintang terkenal akan bergabung dalam musim kedua Wednesday, termasuk salah satunya Steve Buscemi

Baca Selengkapnya

Wednesday Season 2 Mulai Proses Syuting, Ini Gambaran Alur Ceritanya

3 hari lalu

Wednesday Season 2 Mulai Proses Syuting, Ini Gambaran Alur Ceritanya

Pemeran Wednesday, Jenna Ortega, melalui akun Instagram dia mengumumkan proses pembuatan Wednesday Season 2 sudah dimulai

Baca Selengkapnya

Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

3 hari lalu

Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

Film 13 Bom di Jakarta tayang di Netflix. Cerita diinspirasi dari kisah nyata yang terjadi pada 2015, kejadin bom di Mal Alam Sutera.

Baca Selengkapnya

Berikut Profil 8 Pemeran 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Apa Peran Chicco Jerikho dan Ardhito Pramono?

3 hari lalu

Berikut Profil 8 Pemeran 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Apa Peran Chicco Jerikho dan Ardhito Pramono?

13 Bom di Jakarta mengundang berbagai aktris dan aktor papan atas yang tak perlu diragukan kemampuan aktingnya.

Baca Selengkapnya

Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

3 hari lalu

Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

13 Bom di Jakarta tayang di Netflix, adalah film aksi diinspirasi kisah nyata yang terjadi di Jakarta pada 2015. Apakah itu?

Baca Selengkapnya

Proses Syuting Serial Wednesday Season 2 Sudah Dimulai, Minus Tiga Aktor

4 hari lalu

Proses Syuting Serial Wednesday Season 2 Sudah Dimulai, Minus Tiga Aktor

Melalui akun Instagramnya, Jenna Ortega umumkan syuting Wednesday Season 2 sudah dimulai

Baca Selengkapnya

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

6 hari lalu

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.

Baca Selengkapnya

Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

8 hari lalu

Emily in Paris Season 4 Tayang Agustus 2024, Penuh Petualangan dan Balas Dendam

Lily Collins mengumumkan jadwal tayang Emily in Paris Season 4 yang terbagi menjadi dua bagian dalam video baru yang dirilis oleh Netflix.

Baca Selengkapnya