Putuskan Bubar, 6 Personel MOMOLAND Unggah Tulisan Tangan untuk Berpamitan

Rabu, 15 Februari 2023 11:28 WIB

Girlband Korea Momoland. Instagram/@momoland_official

TEMPO.CO, Jakarta - Grup idola K-Pop, MOMOLAND, memberikan kabar pembubaran grup lewat unggahan surat tulisan tangan yang dibuat oleh tiap anggota, pada Selasa, 14 Februari 2023. Pembubaran ini terjadi setelah keenam anggota girl group itu memutuskan keluar dari MLD Entertainment yang telah menaungi mereka selama 7 tahun terakhir.

6 Member Momoland Tulis Tangan untuk Berpamitan

Tiap anggota, yaitu Ahin, Jane, Nayun, Nancy, Jooe, dan Hyebin mengunggah tulisan tangan mereka di Instagram pribadi dengan narasi yang sama. Keenamnya menulis dalam huruf Hangeul.

"Hallo, ini (nama anggota) MOMOLAND! Pertama-tama, kami ingin meminta maaf kepada Merries (nama penggemar MOMOLAND) karena mengetahui hal ini (pembubaran grup) melalui artikel. Kami meminta maaf telah terlambat memberikan kabar. Setelah diskusi panjang, kami berenam memutuskan mendukung tiap anggota untuk memiliki awalan baru yang baik," demikian mereka mengawali surat pamitan mereka.

Keenamnya menyatakan, selamanya akan menjadi satu tim meski sudah bubar. "Meskipun kami memilih jalan kami masing-masing, kami, Momoland akan selalu menjadi satu tim. Kami secara tulus berterima kasih kepada Merries karena telah memberikan banyak kenangan membahagiakan dan berada di sisi kami selama 7 tahun. Merries merupakan segalanya bagi kami dan akan terus menjadi segalanya," tulis mereka.

MOMOLAND berharap penggemar bisa memahami keputusan mereka. "Kami meminta maaf karena tidak bisa memberitahu kalian lebih cepat, tapi secara tulus kami berterima kasih karena sudah sangat sabar menunggu kami. Untuk ke depannya, tolong terus dukung dan cintai MOMOLAND dan setiap membernya. Terima kasih."

Merries Dukung Keputusan Pembubaran MOMOLAND

Advertising
Advertising

Penggemar grup idol K-Pop itu mayoritas justru memberikan reaksi positif atas keputusan grup favorit mereka untuk bubar. "MOMOLAND akhirnya bebas dari MLD. Mereka meninggalkan perusahaan yang menghancurkan mereka. MLD tidak pernah menghargai usaha MOMOLAND dalam menaikan nama perusahaan. Aku tidak memahami bagaimana ke depannya, tapi aku siap mendukung mereka (MOMOLAND) apa pun yang terjadi," cuit @Momolandpromo

MLD Entertainment mendukung keputusan para anggota untuk meninggalkan perusahaan akibat kontrak yang sudah selesai. "Kami sangat berterima kasih kepada MOMOLAND yang sudah bersama kami dalam waktu yang cukup lama, dan kami secara tulus berharap yang terbaik untuk usaha tiap anggota ke depannya. Kami juga mengharapkan para penggemar supaya terus mendukung dan mencintai tiap anggota."

GABRIELLA AMANDA | SOOMPI | SPORTSKEDA | ALLKPOP

Pilihan Editor: Dispatch Ungkap Lee Min Ho dan Yeonwoo Eks Momoland Pacaran, Ini Kata Agensinya

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Paling Ditunggu, Young K dan Day6 Sapa Penggemar Indonesia Setelah 5 Tahun di SHI 2024

23 jam lalu

Paling Ditunggu, Young K dan Day6 Sapa Penggemar Indonesia Setelah 5 Tahun di SHI 2024

Pada acara musik tahunan itu, idol K-Pop Kang Young Hyun alias Young K menjadi musisi yang paling sibuk.

Baca Selengkapnya

Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

3 hari lalu

Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

Jung Jinwoon adalah aktor sekaligus idola dari grup K-pop 2AM. Ia telah sukses bersama grupnya maupun bersolo karier.

Baca Selengkapnya

Profil Jang Wooyoung, Main Lead Boyband 2PM yang Sedang Berbahagia

5 hari lalu

Profil Jang Wooyoung, Main Lead Boyband 2PM yang Sedang Berbahagia

Pada tanggal 4 September 2008, Wooyoung, bersama dengan 6 anggota lainnya, memulai debutnya sebagai 2PM.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Cherry Bullet Berakhir, Mengenal Grup K-Pop Ini

8 hari lalu

Perjalanan Cherry Bullet Berakhir, Mengenal Grup K-Pop Ini

Grup K-Pop Cherry Bullet bubar pada 22 April 2024

Baca Selengkapnya

Pameran K-Pop D'Festa Siap Hadir Selama 45 Hari di Jakarta, Catat Tanggalnya

9 hari lalu

Pameran K-Pop D'Festa Siap Hadir Selama 45 Hari di Jakarta, Catat Tanggalnya

Para penggemar K-Pop akan segera dimanjakan dengan pameran K-Pop D'Festa, di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

9 hari lalu

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

Stellar Blade mendapat hujan kritik karena desain karakter tokoh utamanya, Eve. Game eksklusif PlayStation 5 atau PS5 ini rilis umat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Curtain Haircut, Gaya Rambut Gibran yang Curi Perhatian

11 hari lalu

Mengenal Curtain Haircut, Gaya Rambut Gibran yang Curi Perhatian

Wakil presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka mengganti gaya rambutnya menjadi curtain haircut. Berikut informasi mengenai curtain haircut.

Baca Selengkapnya

Single Digital Baru Zico, SPOT! (feat, Jennie) Dirilis 26 April 2024

11 hari lalu

Single Digital Baru Zico, SPOT! (feat, Jennie) Dirilis 26 April 2024

Zico aktif membagikan cuplikan lagu barunya dengan Jennie di media sosial

Baca Selengkapnya

5 Fakta Unik Tentang Chaeyoung TWICE

12 hari lalu

5 Fakta Unik Tentang Chaeyoung TWICE

Salah satu anggota TWICE yang berbakat adalah Chaeyoung TWICE, yang dikenal karena bakatnya dalam bernyanyi, menari, dan bahkan memasak.

Baca Selengkapnya

Rezky Adhitya Masuk Dispatch, Bergaya ala Idol K-Pop di Bandara Incheon

13 hari lalu

Rezky Adhitya Masuk Dispatch, Bergaya ala Idol K-Pop di Bandara Incheon

Tertangkap kamera Dispatch, Rezky Adhitya berjalan sambil melambaikan tangan layaknya idol K-pop saat di Bandara Incheon, Korea Selatan.

Baca Selengkapnya