5 Rekomendasi Film Dokumenter Musik di Netflix, Wajib Ditonton!

Minggu, 11 Desember 2022 08:41 WIB

Lady Gaga berbagi mic dengan vokalis Metallica, James Hetfield saat berkolaborasi membawakan lagu Moth into Flame dalam GRAMMY Awards ke-59 di STAPLES Center, Los Angeles, California, 12 Februari 2017. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Film dokumenter musik adalah salah satu cara untuk lebih mengenal artis idola. Banyak film dokumenter musik mengungkap sifat mistis yang menarik atau menjelaskan kebenaran dari gosip yang beredar.

Jika anda penggemar musik atau film dokumenter sebagai bentuk seni, anda dapat mempelajari lima film dokumenter musik terbaik yang sedang tayang di Netflix, simak daftaranya sebagai berikut ini.

1. BLACKPINK: Light Up The Sky (2020)

Baca : Apa itu Cidera Leher atau Neck Strain yang Dialami Lisa Blackpink ?

Siapa yang tak mengenal gilrband Blackpink asal Korea? Belakangan mereka telah memproduksi film dokumenternya sendiri untuk para para penggemarnya, setelah berhasil mengambil alih chart billboard dan mencapai ketenaran global.

Advertising
Advertising

Dikutip dari screenrant.com, film dokumenter berjudul ‘BLACKPINK: Light Up The Sky’ berfokus menceritakan perjalanan mereka sebagai pendatang di Industri Korean Pop atau K-pop. Keempat anggota tersbeut berjuang meraih mimpi yang sama. Mulai dari hari-hari melelahkan mereka sebagai trainee hingga tiket yang terjual habis di seluruh dunia.

2. Metallica: Some Kind of Monster (2004)

Baca : Kala Metallica Ingin Berbagi Waktu dengan Keluarga

Film ini merupakan pengembangan dari album Metallica yang paling banyak kritik, yaitu St. Anger. Mengutip Decider, dengan cerita setiap anggota band yang saling bertikai menjadikan bumbu sedap dalam konflik dokumenter ini. Bahkan konflik mereka membuat anggota sering berselisih dengan penggemar mereka sendiri.

Secara keseluruhan, dokumenter ini menyoroti bagaimana realitas suram yang terkadang muncul bersamaan dengan ketenarannya. Oleh para penggemar, masa tersebut dianggap periode paling suram melanda setiap anggotanya.

3. Rolling Thunder Revue: A Bob Dylan Story by Martin Scorsese (2019)

Selanjutnya adalah film dokumenter mengisahkan kehidupan musisi legendaris Bob Dylan pada turnya di tahun 1975-1976. Sebuah karnaval keliling yang acak-acakan yang menampilkan daftar pemain yang berputar mulai dari Joni Mitchell hingga Patti Smith hingga penyair Alan Ginsberg.

Dikutip dari Paste Magazine, film ini juga membuka mitos terselubung Dylan sehingga sulit untuk melepaskan romantisme dari kenyataan. Diketahui Dylan telah menghabiskan sebagian besar masa dewasanya menolak dicap sebagai suara generasinya.

Sebagai sutradara Martin Scorsese menyuguhkan wawancara kontemporer dari Dylan yang mengaku bahwa dia tidak begitu ingat apa yang mendorong Rolling Thunder atau apa ambisinya. Kemudian ia menampilkan sosok Dylan dari artis ke artis yang pernah bertemu Dylan.

4. Miss Americana (2020)

Sosok penyanyi wanita seperti Taylor Swift pun punya dokumenternya sendiri. Dokumenter ini diproduksi bersamaan ketika Swift baru mulai membuat album 2019-nya "Lover."

Film ini mampu membuat Swift mengungkapkan berbagai gejolak batinnya dan perjuangan yang dia sembunyikan dari publik. Sang sutradara mengusung konsep dengan memberikan wawancara, rekaman kamera, video rumahan, dan masih banyak lagi. Swift juga menyertakan suara voice over ketika menceritakan kisahnya melawan dysmorphia tubuh, gangguan makan, dan bahkan pengawasan yang dia hadapi di internet.

5. FYRE: The Greatest Party That Never Happened (2019)

Berbeda dengan dokumenter lainnya yang mengulas balik cerita sang musisi, dokumenter ini berhasil mengungkapkan bagaimana kegagalan perhelatan Festival Fyre yang dilaksanakan di di pulau Great Exuma di Bahama.

Pasalnya, festival ini sudah direncanakan jauh hari, sekaligus diiklankan oleh para influencer ternama Amerika sebagai liburan festival musik paling premium dan mewah. Namun pada perhelatannya semua tersebut hanya penipuan dari pihak penyelenggara. Film ini menggambarkan mulai dari aspek humor hingga ego yang membuat kelalaian manusia.

FATHUR RACHMAN

Baca : Ed Sheeran Rilis Trailer Film Dokumenter Songwriter

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Konser Anime Bertajuk An Anime Symphony: Resonance Siap Digelar Ketiga Kalinya

2 jam lalu

Konser Anime Bertajuk An Anime Symphony: Resonance Siap Digelar Ketiga Kalinya

Konser ini akan menampilkan berbagai lagu-lagu yang sempat ditampilkan di film dan anime populer seperti Me Doraemon, hingga Cardcaptor Sakura

Baca Selengkapnya

Monster Tayang di Netflix, Film Thriller Indonesia yang Minim Dialog

2 hari lalu

Monster Tayang di Netflix, Film Thriller Indonesia yang Minim Dialog

Film Monster mengisahkan tentang 2 anak yang diculik dan dibawa ke sebuah rumah. Mereka berusaha menyelamatkan diri dari penculik yang kejam.

Baca Selengkapnya

25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

17 hari lalu

25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

25 daftar film dan serial terbaru Netflix yang tayang sepanjang Mei 2024.

Baca Selengkapnya

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

17 hari lalu

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

Duta Sheila on 7 hari berusia 44 tahun tetap menunjukkan eksistensinya dalam berkiprah di industri musik Tanah Air. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

18 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

24 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Ketakutan Raisa Sebelum Bikin Film Dokumenter Harta Tahta Raisa

25 hari lalu

Ketakutan Raisa Sebelum Bikin Film Dokumenter Harta Tahta Raisa

Raisa mengungkapkan ketakutannya sebelum memutuskan untuk membuat film dokumenter berjudul Harta Tahta Raisa.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

27 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bermusik Band Bon Jovi yang Rilis Film Dokumenter

29 hari lalu

Perjalanan Bermusik Band Bon Jovi yang Rilis Film Dokumenter

Film serial dokumenter Thank You, Goodnight: The Bon Jovi Story akan tayang perdana di layanan streaming Disney+ dan Hulu pada Jum'at, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Film Dokumenter Celine Dion akan Tayang di Prime Video

29 hari lalu

Film Dokumenter Celine Dion akan Tayang di Prime Video

Film dokumenter I Am: Celine Dion akan tayang di Prime Video pada 25 Juni 2024

Baca Selengkapnya