Agensi Arawinda Tuduh Amanda Zahra Lakukan KDRT, Chicco Jerikho Didesak Muncul

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Rabu, 30 November 2022 20:27 WIB

Arawinda Kirana. Foto: Instagram/@arawindak

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris, Arawinda Kirana menuduh balik Amanda Zahra telah melakukan kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT kepada suaminya, Guiddo Ilyasa. Pernyataan Arawinda yang diduga memiliki hubungan spesial dengan suami Amanda itu dituliskan oleh agensinya, KITE Entertainment dalam surat klarifikasi pada Senin, 28 November 2022 di Instagram.

Arawinda mengaku saat bertemu, Guiddo kerap curhat tentang rumah tangganya yang tidak sedang baik-baik saja. Disebutkan kalau Guiddo menunjukkan bukti cedera karena mengalami KDRT. "Saat bertemu, pria tersebut selalu bercerita mengenai kesedihannya, mengenai rumah tangganya yang hancur, KDRT yang dialami dirinya dan bayinya, serta menunjukkan bekas cakaran dari istrinya," tulis agensi.

Open Relationship

Agensi Arawinda membeberkan kalau rumah tangga Guiddo dan Amanda sudah retak sejak beberapa bulan sebelum bertemu dengan Arawinda. Kepada Arawinda, Guiddo mengaku sepakat dengan Amanda untuk mencari pasangan lain alias open relationship.

"Pria tersebut juga mengaku bahwa rumah tangganya sudah chaos hampir 5 bulan dan berpisah dengan istrinya hampir 1 bulan dan mereka berdua sepakat melakukan open relationship yang membebaskan satu sama lainnya untuk mencari pasangan lain," tulis KITE Entertainment.

Bantahan Amanda

Setelah KITE Entertainment dan Arawinda menuduhnya melakukan KDRT terhadap suaminya, Amanda Zahra buka suara. Ia mengungkapkan isi hatinya secara tertulis di catatan ponsel yang kemudian diunggah di Twitter. Secara tidak langsung, Amanda menyebut kalau rumah tangganya dengan Guiddo berantakan karena Arawinda.

"Dia (anak Amanda dan Guiddo) berusia 8 bulan. Dia seharusnya berada di rumah yang penuh kasih, orang tuanya bersama. Tapi apa yang kalian berdua lakukan mengubah hidupnya selamanya. Bahkan jika saya memilih untuk bertahan, orang tua dan rumahnya tidak akan pernah sama lagi. Semua pertengkaran yang harus dia lihat, tangisan, jeritan... Apakah kalian berdua pernah memikirkan itu?" tulis Amanda.

Chicco Jerikho Didesak Muncul oleh Ibunda Amanda

Permasalahan ini juga menyeret aktor Chicco Jerikho. Hal tersebut karena Chicco merupakan CEO KITE Entertainment yang juga terlihat dalam pernyataan klarifikasi yang dirilis ke publik. Selain menyukai unggahan klarifikasi tersebut, Chicco juga disebutkan pernah bertemu dengan Guiddo untuk meluruskan masalah ini demi membela Arawinda sebagai aktris di bawah naungannya.

Ibunda Amanda, Vera Noor Baaman tidak tinggal diam melihat anaknya yang dikhianati sang suami justru dituduh sebagai pelaku KDRT. Vera sampai memohon di kolom komentar unggahan terakhir Chicco untuk tidak semakin menghancurkan hidup Amanda yang kini mengurus sendiri putranya. "Chicco, saya maminya Amanda, oma dari baby ***, saya mau bicara sama kamu, saya gak bisa DM kamu, tolong jangan hancurkan hidup anak saya lagi dengan cara-cara kalian yang kotor," tulis Vera, semalam.

Akibatnya, Chicco turut diserang oleh netizen karena dianggap membela perusak rumah tangga orang lain. Sebagian besar netizen meyakini klarifikasi yang keluarkan KITE Entertainment beberapa bulan setelah kasus ini viral karena film terbaru Arawinda akan tayang pada awal Desember 2022 di bioskop.

"Kalau talent lu problematik itu di cut, bukan dibelain. Gila talent udah umur 20 tahun masih di bilang di grooming. Kalau promosi film biar laku kaga begini juga bang," tulis @itaiu***. "Talent lu tuh ngurusin, bisa-bisanya ngarang cerita mojokin istri sahnya. Lu dibayar berapa dah," tulis @nindy***. "Harusnya liat juga dong dari sisi istrinya jangan main support-support aja lu chic chic. Sama-sama punya anak juga.. korbannya bukan cuma si Amanda yesss," tulis @hottie***.

Baca juga: Pembelaan Agensi Soal Arawinda Jadi Korban Love Bombing, Banjir Kecaman

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

8 hari lalu

Memahami Pentingnya Kesetaraan Lewat Lomba Lari

Plan Indonesia dan YPAC mengingatkan masyarakat soal isu kesetaraan melalui lomba lari bertajuk 'Run for Equality'.

Baca Selengkapnya

Cerita Vanny Rosyane Korban KDRT Pejabat Kemenhub, Disekap hingga Dihantam Koper

11 hari lalu

Cerita Vanny Rosyane Korban KDRT Pejabat Kemenhub, Disekap hingga Dihantam Koper

Dalam kasus dugaan KDRT ini, Polres Metro Tangerang Kota menetapkan Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke Asep Kosasih sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya

Pejabat Kemenhub Asep Kosasih Tersangka Dugaan KDRT, Sudah Gugat Talak Istri

12 hari lalu

Pejabat Kemenhub Asep Kosasih Tersangka Dugaan KDRT, Sudah Gugat Talak Istri

Polres Metro Tangerang Kota resmi menetapkan Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke, Asep Kosasih, sebagai tersangka dugaan tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) kepada istrinya, Vanny Rosyane.

Baca Selengkapnya

Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

13 hari lalu

Permohonan Perceraian di Palembang Meningkat Usai Lebaran, Ini Kata Pengadilan Agama

Angka permohonan perceraian di Pengadilan Agama Palembang usai Lebaran meningkat dibandingkan dengan grafik sebelumnya yang menurun saat Ramadan.

Baca Selengkapnya

Seorang Istri jadi Korban KDRT Suaminya Karena Tak Berikan Data KTP Untuk Pinjol

14 hari lalu

Seorang Istri jadi Korban KDRT Suaminya Karena Tak Berikan Data KTP Untuk Pinjol

Seorang menjadi korban KDRT karena tidak memberikan data KTP untuk pinjaman online.

Baca Selengkapnya

Kapendam Udayana Ungkap Anggota TNI yang Diduga Berselingkuh Dilaporkan 3 Kasus, Kini Ditahan di Pomdam

15 hari lalu

Kapendam Udayana Ungkap Anggota TNI yang Diduga Berselingkuh Dilaporkan 3 Kasus, Kini Ditahan di Pomdam

Kapendam IX/Udayana, Kolonel Inf Agung Udayana, mengungkapkan Lettu TNI Malik Hanro Agam dilaporkan istrinya, Anandira Puspita, ke Pomdam IX/Udayana.

Baca Selengkapnya

Anggota TNI Suami Anandira Puspita Ditahan Pomdam Udayana atas Dugaan KDRT dan Perselingkuhan

17 hari lalu

Anggota TNI Suami Anandira Puspita Ditahan Pomdam Udayana atas Dugaan KDRT dan Perselingkuhan

Letnan Satu Malik Hanro Agam disebut telah ditahan oleh Pomdam Udayana sejak Senin, 18 April 2024 atas dugaan KDRT dan perselingkuhan.

Baca Selengkapnya

Divonis 2 Tahun Penjara, Suami Dokter Qory Menangis dan Mengaku Menyesal

19 hari lalu

Divonis 2 Tahun Penjara, Suami Dokter Qory Menangis dan Mengaku Menyesal

Willy mengklaim saat melakukan KDRT yang berulang terhadap dokter Qory tidak begitu menyadari karena mengidap penyakit kejiwaan.

Baca Selengkapnya

Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

19 hari lalu

Terbukti KDRT, Suami Dokter Qory Divonis 2 Tahun Penjara

Suami dokter Qory itu juga mendapat hukuman tambahan berupa konseling kejiwaan.

Baca Selengkapnya

Video Viral Penangkapan Paksa Istri Anggota TNI yang Laporkan Suami Selingkuh, Polda Bali: Hoax

21 hari lalu

Video Viral Penangkapan Paksa Istri Anggota TNI yang Laporkan Suami Selingkuh, Polda Bali: Hoax

Polda Bali buka suara perihal penangkapan paksa istri anggota TNI yang mempunyai anak usia 1,5 tahun dan menyusui di sel tahanan.

Baca Selengkapnya