Pindah Agama, Asmirandah: Saya Jadi Pengikut Kristus karena Pilihan

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Sabtu, 11 September 2021 21:36 WIB

Asmirandah dan Jonas Rivanno. (Instagram - @asmirandah89)

TEMPO.CO, Jakarta - Asmirandah kembali menjadi sorotan setelah video lawasnya viral di media sosial. Video tersebut merupakan kesaksian Asmirandah saat hadir di hadapan jemaat lain beberapa tahun lalu.

Ibu satu anak ini memang memutuskan untuk pindah agama dari Islam menjadi Kristen sama seperti suaminya, Jonas Rivanno. Asmirandah mengaku pindah agama karena pilihannya sendiri. Ia bersyukur dipilih oleh Tuhan untuk menjadi umat-Nya.

"Setiap kesaksian saya memang selalu bilang kalau saya ini adalah pengikut Kristus karena pilihan, memang bukan sejak lahir tapi Puji Tuhan bukan saya yang memilih tapi Tuhan Yesus sendiri yang memilih saya," kata Asmirandah dalam video yang diunggah akun TikTok @Christian_Faith_Truth pada 30 Agustus 2021.

Di awal, Asmirandah mengaku tidak mudah menjalaninya. Ia langsung dihadapkan oleh berbagai masalah yang cukup berat. "Melalui masalah-masalah itu saya jadi mengerti betul apa itu namanya penyertaan Tuhan," katanya.

Sekali lagi ia menegaskan bahwa keputusannya untuk pindah agama bukan karena siapapun termasuk suaminya. "Kalau saya jadi pengikut Kristus karena orang lain atau mungkin karena suami saya atau karena siapapun itu, ujung-ujungnya saya pasti akan kecewa tapi Puji Tuhan Roh Kudus menuntun saya dan saya tidak kecewa karena Tuhan Yesus pengen kasih lihat ke saya siapa Dia sebenarnya," katanya.

Advertising
Advertising

Asmirandah tidak memungkiri banyak anggapan yang menyebutnya akan hidup susah karena pindah agama. Tidak sedikit juga ia menerima kutukan dari orang-orang karena keputusannya ini. "Tuhan saya ahli mengubah kutuk menjadi berkat," katanya. "Dan tercatat juga di Alkitab, asal saya tidak menyimpang ke kanan atau ke kiri maka Tuhan akan mengangkat saya menjadi kepala bukan ekor. Maka saya akan terus naik dan tidak pernah turun."

"Saya merasa sangat bersyukur karena bisa bertemu dengan satu-satunya pribadi yang bisa menjamin masa depan saya yaitu Tuhan Yesus Kristus itu sendiri," katanya. "Agama boleh banyak, Nabi boleh banyak, Rasul boleh banyak. Tapi Juru Selamat hanyalah Yesus Kristus, Tuhan dan Raja di atas segala Raja."

Asmirandah dan Jonas Rivanno pada 22 Desember 2013 lalu secara tertutup. Setelah penantian tujuh tahun, Asmirandah melahirkan buah hati pertama mereka, Chloe Emanuelle Van Wattimena tepat di momen perayaan natal, 25 Desember 2020 melalui operasi caesar.

Baca juga: Asmirandah Lahirkan Anak Pertama Tepat di Hari Natal Setelah Penantian 7 Tahun

Berita terkait

Mahfud Md Tegaskan Indonesia Bukan Negara Agama, tapi Negara Beragama

4 hari lalu

Mahfud Md Tegaskan Indonesia Bukan Negara Agama, tapi Negara Beragama

Mahfud Md, mengatakan relasi agama dan negara bagi Indonesia sebenarnya sudah selesai secara tuntas. Dia menegaskan bahwa Indonesia bukan negara agama, tapi negara beragama.

Baca Selengkapnya

Fakta Uzbekistan, Negara Asal Imam Bukhari yang Pernah Dicengkram Uni Soviet

7 hari lalu

Fakta Uzbekistan, Negara Asal Imam Bukhari yang Pernah Dicengkram Uni Soviet

Uzbekistan, tempat kelahiran Imam Bukhari, seorang periwayat hadis yang dihormati.

Baca Selengkapnya

Queen of Tears Tamat dengan Happy Ending, Bikin Penonton Susah Move On

7 hari lalu

Queen of Tears Tamat dengan Happy Ending, Bikin Penonton Susah Move On

Queen of Tears membuat sebagian besar penonton senang karena happy ending, namun sulit dilupakan, termasuk yang dialami Audi Marissa dan Asmirandah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Dilantik Oktober 2024, Ini Sosok yang Pertama Kali Menggagas Sumpah Jabatan

11 hari lalu

Prabowo-Gibran Dilantik Oktober 2024, Ini Sosok yang Pertama Kali Menggagas Sumpah Jabatan

Ritual sumpah jabatan, yang akan dilakukan Prabowo dan Gibran pertama kali dilakukan pada ribuan tahun lalu. Ini sosok yang mencetuskannya

Baca Selengkapnya

7 Influencer Mualaf Terkenal dari Korea

13 hari lalu

7 Influencer Mualaf Terkenal dari Korea

Kiprah sejumlah influencer mualaf ikut mewarnai penyebaran Islam di Korea

Baca Selengkapnya

Kisah Masuknya Islam ke Korea Sebelum Diwarnai Daud Kim dan Influencer Mualaf Lainnya

13 hari lalu

Kisah Masuknya Islam ke Korea Sebelum Diwarnai Daud Kim dan Influencer Mualaf Lainnya

Jauh sebelum viralnya infuencer Mualaf seperti Daud Kim, Islam masuk ke Korea sejak tahun 1950-an.

Baca Selengkapnya

Kongres Pemuda Indonesia Laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya atas Kasus Penistaan Agama

15 hari lalu

Kongres Pemuda Indonesia Laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya atas Kasus Penistaan Agama

Ketua Kongres Pemuda Indonesia atau KPI Jakarta Sapto Wibowo Sutanto melaporkan pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya pada 19 April 2024.

Baca Selengkapnya

Kontroversi Daud Kim Youtuber Korea Selatan

15 hari lalu

Kontroversi Daud Kim Youtuber Korea Selatan

YouTuber Korea Selatan Daud Kim kembali disoroti warganet. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Sebut Serangan ke Israel sebagai Pertahanan Diri yang Sah, Ini Profil Presiden Iran Ebrahim Raisi

20 hari lalu

Sebut Serangan ke Israel sebagai Pertahanan Diri yang Sah, Ini Profil Presiden Iran Ebrahim Raisi

Y.M. Seyyed Ebrahim Raisi atau lebih dikenal sebagai Ebrahim Raisi merupakan seorang politikus konservatif dan prinsipil Iran serta ahli hukum Islam.

Baca Selengkapnya

Simpang Siur Identitas Penyerang Australia, Sempat Dikira Ekstremis Yahudi dan Islam

20 hari lalu

Simpang Siur Identitas Penyerang Australia, Sempat Dikira Ekstremis Yahudi dan Islam

Berbagai akun X dengan banyak pengikut menuduh pelaku penusukan di Australia sebagai ekstremis Islam atau Yahudi

Baca Selengkapnya