Sandiaga Uno Bicara Soal Glenn Fredly dan Upayanya Geliatkan Ekonomi Kreatif

Reporter

Marvela

Jumat, 12 Maret 2021 13:43 WIB

Sandiaga Uno tengah menatap mural bergambar mendiang legenda musisi Indonesia, Glenn Fredly di M Bloc Space. Foto: IG @sandiuno.

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengenang mendiang Glenn Fredly. Ia mengunjungi M Bloc Space, Jakarta Selatan yang di mana Glenn Fredly sebagai salah satu pendirinya.

"Walaupun Glenn Fredly sudah tiada, namun karya-karya musisi legendaris ini masih terus dikenang. Mungkin masih banyak yang belum tahu bahwa ia merupakan salah satu inisiator terciptanya creative hub multifungsi bernama M Bloc Space, yang baru saja saya kunjungi sore ini," tulis Sandiaga Uno di Instagramnya pada Kamis, 11 Maret 2021.

Ia teringat dengan upaya Glenn Fredly dalam mengembangkan industri kreatif di ibu kota. Ia melihat sendiri bagaimana sebuah gudang disulap menjadi pusat ekonomi kreatif yang hits di Jakarta Selatan. "Berkat inisiasinya, ekonomi kreatif menggeliat di kawasan Melawai, Jakarta Selatan dan menciptakan banyak lapangan kerja," tulisnya.

Baca juga: Kiky Saputri Beraksi, Ini Kalimat yang Bikin Sandiaga Tertawa Lebar

Ia menyempatkan diri untuk melihat mural Glenn Fredly di salah satu tembok M Bloc Space karya Yopey. "Mural bergambar Glenn Fredly ini adalah mahakarya dari seniman @yopedeyz untuk mengenang jasa dan karya dari mendiang Glenn," tulisnya.

Sandiaga Uno memiliki lagu favorit dari Glenn Fredly yang selalu membuatnya semangat di pagi hari. "Ada yang di sini masih suka memutar lagu @glennfredly309? Kalau saya sukanya mendengar lagunya yang berjudul ‘Selamat Pagi, Dunia!’, membuat pagi menjadi lebih semangat. Kalau kalian paling suka lagunya yang mana?" tulisnya.

Berkat unggahan Sandiaga Uno ini, banyak pengikutnya kembali teringat dengan sosok Glenn Fredly yang meninggal pada 8 April 2020 akibat meningitis atau radang selaput otak. "Membaca postingan bapak membuat saya rindu dengan beliau," tulis @renitaaryanii. "Semua karya Glenn saya suka Pak," tulis @sonafariha. "Semua lagu Glenn keren dan masih sering diputar," tulis @delly_surya.

MARVELA

Berita terkait

Yura Yunita Menangis Menonton Glenn Fredly The Movie, Ingat Kebaikan Mentor Musiknya

3 hari lalu

Yura Yunita Menangis Menonton Glenn Fredly The Movie, Ingat Kebaikan Mentor Musiknya

Yura Yunita terpilih untuk menyanyikan original soundtrack Glenn Fredly The Movie, yang diciptakan oleh mentor musiknya sebelum berpulang.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

9 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Perankan Glenn Fredly, Marthino Lio Dianggap sebagai Ayah oleh Gewa

10 hari lalu

Perankan Glenn Fredly, Marthino Lio Dianggap sebagai Ayah oleh Gewa

Marthino Lio sangat dekat dengan Gewa, putri semata wayang mendiang Glenn Fredly, yang kini memanggilnya dengan sebutan Ayah Lio.

Baca Selengkapnya

Garap Film Glenn Fredly The Movie, Lukman Sardi: Ini Project Tuhan

10 hari lalu

Garap Film Glenn Fredly The Movie, Lukman Sardi: Ini Project Tuhan

Lukman Sardi menceritakan perjalanannya menjadi sutradar Glenn Fredly The Movie

Baca Selengkapnya

Review Film Glenn Fredly The Movie: Nostalgia hingga Menguras Air Mata

10 hari lalu

Review Film Glenn Fredly The Movie: Nostalgia hingga Menguras Air Mata

Glenn Fredly The Movie mengisahkan perjalanan hidup, karier, hingga cinta dari Bung Glenn yang diperankan apik oleh Marthino Lio.

Baca Selengkapnya

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

13 hari lalu

Akan ada Pungutan untuk Dana Abadi Pariwisata? Ini Penjelasan Sandiaga

Jika dikenakan Rp1 ribu saja per penumpang pesawat untuk Dana Abadi pariwisata, pemerintah bisa mengantongi Rp80 miliar setahun.

Baca Selengkapnya

Cerita Sandiaga di Hari Lebaran 2024, dari Salat Id, Temui Orang Tua hingga Hadir di Istana

25 hari lalu

Cerita Sandiaga di Hari Lebaran 2024, dari Salat Id, Temui Orang Tua hingga Hadir di Istana

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno membagikan momen lebarannya di akun Instagram pribadi @sandiuno.

Baca Selengkapnya

Gairah Nonton Film Indonesia Meningkat, Sandiaga: Sudah Jadi Tuan Rumah di negeri Sendiri

33 hari lalu

Gairah Nonton Film Indonesia Meningkat, Sandiaga: Sudah Jadi Tuan Rumah di negeri Sendiri

Sandiaga mengatakan, kemajuan film Indonesia bisa dilihat dari angka penonton yang setiap tahun melampaui target.

Baca Selengkapnya

Respons Sandiaga soal Harga Tiket Pesawat Mahal: Itu Kelas Bisnis, Kelas Ekonomi Masih Sesuai Aturan

34 hari lalu

Respons Sandiaga soal Harga Tiket Pesawat Mahal: Itu Kelas Bisnis, Kelas Ekonomi Masih Sesuai Aturan

Sandiaga Uno merespons keluhan masyarakat soal harga tiket pesawat domestik yang dinilai lebih mahal ketimbang tiket penerbangan ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Beberkan Alasan Penetapan PIK 2 Menjadi PSN

35 hari lalu

Sandiaga Beberkan Alasan Penetapan PIK 2 Menjadi PSN

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno buka suara soal penetapan pengembangan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 menjadi Proyek Stratgis Nasional (PSN).

Baca Selengkapnya