Sebelum Ditangkap, Reza Artamevia Sempat Bikin TikTok untuk Pertama Kali

Reporter

Tempo.co

Minggu, 6 September 2020 09:02 WIB

Pada 2016 lalu Reza Artamevia diamankan bersama Gatot Brajamusti cs di kamar Hotel Golden Tulip, Mataram, yang diduga akan mengadakan pesta narkoba. Instagram/@rezaartameviaofficial

TEMPO.CO, Jakarta - Reza Artamevia kembali ditangkap karena kasus narkoba. Kali ini, dia ditangkap Polda Metro Jaya karena diduga memiliki sabu. Empat tahun lalu, ia juga dicokok polisi saat melakukan pesta narkoba bersama Gatot Brajamusti di Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Sebelum ditangkap untuk kedua kalinya, Reza membuat video TikTok yang disebutnya baru dilakukan saat itu. "First time for TikTok!!! Lumayanlah untuk pemula, " tulisnya saat mengunggah video TikTok pada 28 Agustus 2020.

Reza yang pernah menikah dengan mendiang Adjie Massaid itu menyatakan sahabatnya, yang mempengaruhnya untuk belajar TikTok. "Sahabat saya @almafilia adalah orang yang ngotot banget menghasut saya hari ini harus jadi TikTok nya sampai dibawain dia kaos tie dye segala biar seragam, hehehe....." tulisnya menambahkan. Tapi ia merasa bersyukur provokasi itu membuatnya berkeringat dan berat badannya turun dua kilogram.

Penyanyi Reza Artamevia, kembali diamankan oleh kepolisian dengan dugaan kasus narkoba. Sebelumnya Reza Artamevia pun pernah ditangkap karena narkoba pada 2016. Instagram/@rezaartameviaofficial

Penangkapan terhadap ibu dua anak ini dibenarkan oleh Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus. Reza ditangkap pada Jumat sore, 4 September 2020. "Telah diamankan seorang wanita inisialnya RA kemarin sore yang diduga kepemilikan narkotika jenis sabu," kata dia saat dihubungi, Sabtu, 5 September 2020. Yusri tidak menyebut nama Reza. Dia berujar, polisi bakal menyampaikan informasi detail dalam konferensi pers di Polda Metro Jaya hari ini pukul 10.00 WIB.

Advertising
Advertising

Sebelum ini, Reza Artamevia pernah terseret kasus serupa. Pada 28 Agustus 2016, polisi menangkapnya dan Gatot Brajamusti sehubungan dengan kasus penyalahgunaan narkoba. Dia ditangkap di kamar Hotel Golden Tulip, Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Setelah kabar penangkapan terhadap dirinya tersebar, akun Instagram Reza diserbu netizen. "Sebentar lagi rame nih," tulis @minyakgoreng. "Ketangkep," tulis @gedabubu. Tapi kemudian, manajemennya membatasi komentar. Adapun putrinya, Aaliyah Massaid memilih untuk mengunci akun Instagramnya.

Berita terkait

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

4 jam lalu

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

Dari total sabu yang berhasil diamankan, Polres Metro Jakarta Barat berhasil menyelamatkan sebanyak 51.480 jiwa dari dampak buruk narkoba.

Baca Selengkapnya

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

1 hari lalu

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

Twitch meluncurkan umpan penemuan baru yang mirip seperti TikTok untuk semua penggunanya

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

2 hari lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Cara Mengembalikan Akun TikTok yang Ditangguhkan dengan Mudah

3 hari lalu

Cara Mengembalikan Akun TikTok yang Ditangguhkan dengan Mudah

Aplikasi TikTok bisa dibanned karena beberapa alasan, seperti kesalahan konten. Berikut ini cara mengembalikan akun TikTok yang ditangguhkan.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

4 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

4 hari lalu

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

Jajak pendapat yang dilakukan Reuters/Ipsos mengungkap 58 persen responden percaya Beijing menggunakan TikTok untuk mempengaruhi opini warga Amerika.

Baca Selengkapnya

Uni Eropa Cemas TikTok Lakukan Pelanggaran

4 hari lalu

Uni Eropa Cemas TikTok Lakukan Pelanggaran

Ursula von der Leyen mengakui TikTok telah menimbulkan ancaman, namun dia tidak menjelaskan lebih detail.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

5 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

5 hari lalu

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

5 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya