Karena Demam Berdarah, Syuting Toko Barang Mantan Sempat Ditunda

Reporter

Marvela

Kamis, 6 Februari 2020 11:17 WIB

Reza Rahadian, Marsha Timothy dan sutradara Viva Westi berfoto bersama para pemain saat menghadiri peluncuran trailer dan poster Film Toko Barang Mantan di M Bloc Space, Jakarta, 14 Januari 2020. Selain Reza dan Marsha, film ini juga menghadirkan sejumlah seleb seperti Dea Panendra, Iedil Dzuhri, Roy Marten serta Widi Mulia. TEMPO/Nurdiansah

TEMPO.CO, Jakarta -Film Toko Barang Mantan sempat tertunda dua hari saat akan melakukan proses syuting. Hal ini dikarenakan salah satu pemerannya, Iedil Putra yang berperan sebagai Rio mengalami demam berdarah sejak seminggu sebelum hari pertama syuting.

"Seminggu sebelum hari pertama syuting kena demam berdarah, dirawat di rumah, trombositnya di bawah 30, udah parah banget," kata Iedil kepada Tempo pada Rabu, 5 Februari 2020.

Satu hari sebelum syuting, trombositnya kembali menurun dan akhirnya dibawa ke rumah sakit. Bersyukurnya, para tim produksi dan seluruh pihak yang terlibat tetap menunggu Iedil hingga mampu melakukan syuting. "Untung teman-teman bersemangat 'yaudah kita mundur aja beberapa hari," kata Iedil.

Proses syuting yang dilakukan setelah lebaran tahun 2019 lalu ini akhirnya ditunda selama dua hari demi Iedil agar tetap bisa syuting. Namun pada minggu pertama, kondisinya masih belum kembali normal dan masih sangat butuh banyak istirahat. Minggu pertama syuting masih lemas banget, pucat," kata Iedil.

Lawan main Iedil, Dea Panendra juga menyadari hal tersebut dan membuatnya takut terjadi hal yang tak diinginkan. "Pucat banget, kita sampai takut," kata Dea. Karena hal itu para kru menyiapkan kamar khusus untuk Iedil selama proses kesembuhannya itu untuk beristirahat.Dea Panendra dan Marsha Timothy saat berkunjung ke Kantor Tempo, di Jakarta, 5 Februari 2020. TEMPO/Fardi Bestari

Marsha Timothy yang berperan sebagai Laras dalam film ini pun saat itu takut dan deg-degan ketika mengetahui keadaan Iedil satu hari sebelum syuting. Karena menurutnya proses pendekatan yang sudah mereka lakukan sebelumnya akan sia-sia dan akan berbeda juga suasananya ketika sosok Rio harus digantikan dengan pemeranyang baru."Apa yang sudah kita bangun selama kita latihan, chemistry kita berempat itu kalau harus diganti itu sedih," kata Marsha.

Toko Barang Mantan merupakan film bergenre komedi romantis karya sutradara Viva Westi dan Titien Wattimena sebagai penulis skenarionya yang diproduksi oleh MNC Pictures. Film Toko Barang Mantan ini akan tayang pada Kamis, 20 Februari 2020.

Advertising
Advertising

Film Toko Barang Mantan berkisah tentang Tristan (Reza Rahadian) sebagai pemilik Toko Barang Mantan, Rio (Iedil) dan Amel (Dea) sebagai sahabat Tristan sekaligus karyawan di toko tersebut. Toko tersebut menjual barang-barang mantan yang memiliki cerita unik dibaliknya. Laura (Marsha), mantan Tristan, tiba-tiba muncul kembali di kehidupan Tristan yang menimbulkan konflik dan kisah baru.

MARVELA

Berita terkait

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

2 jam lalu

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.

Baca Selengkapnya

Pemeran Film The Idea of You

1 hari lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

2 hari lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

4 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

6 hari lalu

5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

Negara-negara Asia Tenggara tengah berjuang melawan gelombang panas yang mematikan tahun ini.

Baca Selengkapnya

Penonton Siksa Kubur Salip Badarawuhi di Desa Penari, Manoj Punjabi: Kompetisi Makin Sehat

9 hari lalu

Penonton Siksa Kubur Salip Badarawuhi di Desa Penari, Manoj Punjabi: Kompetisi Makin Sehat

Produser MD Entertainment Manoj Punjabi Badarawuhi di Desa Penari, mengucapkan selamat atas capaian Siksa Kubur.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

9 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

10 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Waspada, Kena DBD Selama Kehamilan Bisa Pengaruhi Kesehatan Bayi di 3 Tahun Pertama

11 hari lalu

Waspada, Kena DBD Selama Kehamilan Bisa Pengaruhi Kesehatan Bayi di 3 Tahun Pertama

Studi baru menyebutkan ibu yang terkena DBD selama masa kehamilannya dapat mempengaruhi kesehatan bayi 3 tahun pertamanya.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

11 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya